Pilih Kategori Artikel

Jadikan Pernikahanmu Minim Budget tapi Tetap Berkesan dengan Tips Biaya Pernikahan Sederhana Berikut Ini
Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Merancang biaya pernikahan sederhana, tapi tetap istimewa menjadi impian setiap pasangan. Besarnya kocek yang harus dikeluarkan untuk mengadakan pernikahan kerap membuat stress. Utang sana sini pun terkadang menjadi solusi terakhirnya. Bukannya menyelesaikan masalah, justru utang untuk biaya melaksanakan pernikahan semakin menambah bebanmu dan pasangan.

Sebagai pasangan yang akan menikah, kamu dan calonmu harus pandai-pandai merancang biaya pernikahan. Banyak hal yang dapat kamu lakukan untuk mengakali tingginya biaya agar menjadi lebih pas di kantongmu. Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah menentukan budget yang hendak dikeluarkan. Siapa bilang menikah harus merogoh kocek hingga ratusan juta? Tak perlu neko-neko, di zaman sekarang kamu bisa mengadakan pesta dengan biaya pernikahan sederhana, kok.

Setelah kamu menentukan budget, tentukan jumlah tamu yang akan kamu undang. Ingat! Konsep pernikahanmu adalah sederhana. Kamu tidak perlu mengundang teman-teman satu angkatanmu dari zaman SD sampai kuliah. Undanglah mereka yang memang dekat denganmu, seperti keluarga, sahabat-sahabat, serta rekan kerja. Batasi jumlah tamu yang akan kamu undang. Semakin banyak tamu yang kamu undang, semakin besar biaya yang harus kamu keluarkan.

Langkah selanjutnya adalah menentukan venue pernikahanmu dan pertimbangkan biayanya. Dengan biaya pernikahan sederhana, pesta pernikahanmu akan lebih pas bila diadakan di lokasi outdoor. Kok bisa, sih? Ini dikarenakan biaya sewa gedung atau hotel cukup mahal. Sayang sekali kalau kamu harus mengeluarkan banyak uang hanya untuk sewa gedung. Biasanya bila mengadakan pesta pernikahan di gedung atau hotel, biaya yang harus kamu keluarkan per tamu adalah 300 ribu-an. Coba bayangkan kalau ada 300 tamu yang kamu undang. Waduh, kamu harus menyiapkan uang sebesar 90 juta-an hanya untuk gedungnya dan jamuan tamunya saja. Apakah itu yang disebut dengan biaya pernikahan sederhana? Big, no-no.

Hal-hal yang Bisa Menunjang Biaya Pernikahan Sederhana

wm_article_img

Pesta pernikahan di outdoor memang lebih murah. Mulai dari 150 ribu-an per pax-nya, kamu bisa mengadakan pesta dengan biaya pernikahan sederhana. Anggap saja kamu mengundang 300 tamu, biaya yang kamu keluarkan hanyalah sekitar 45 juta-an. See, kamu bisa menghemat biaya sampai setengahnya. Tentunya uang tersebut bisa kamu alokasikan untuk kebutuhan yang lain.

Kamu tidak perlu khawatir, saat ini banyak venue pernikahan yang menawarkan paket beserta dekorasi dan biaya catering. Jangan ragu-ragu untuk bertaya kepada vendor pernikahan mengenai paket-paket menarik tersebut. Dengan begitu, kamu tidak perlu repot-repot mencari wedding organizer, catering, serta party planner untuk merancang pesta dengan biaya pernikahan sederhanamu. Printilan krusial yang perlu kamu perhatikan adalah biaya cetak undangan dan suvenir pernikahan. Memang konsepnya biaya pernikahan sederhana, tapi bukan berarti kamu membuat undangan dan suvenir dengan konsep yang biasa saja. Rajin-rajinlah survei ke berbagai vendor penyedia jasa desain dan cetak undangan serta suvenir yang memberikan harga terjangkau.

Vendor undangan pernikahan biasanya membuka harga berkisar 5 ribu hingga 15 ribu rupiah. Semakin banyak kamu pesan undangan, maka semakin murah harga yang kamu dapat. Anggap saja kamu memilih harga 7 ribu per undangannya, maka biaya yang harus kamu keluarkan untuk cetak undangan 300 tamu cuma 2 juta rupiah lebih sedikit.

Souvenir pernikahan berupa kipas memang murah, tapi old-skool banget! Kamu bisa memberikan tamu undanganmu suvenir berupa gelas kaca yang bertuliskan namamu dan pasangan. Anggap saja harganya 10 ribu per gelasnya, maka kamu hanya perlu membayar 3 juta untuk suvenir tersebut. Selain hemat, suvenir tersebut juga akan lebih berguna untuk tamu undanganmu.

Oh, dan satu lagi! Hal yang tak boleh terlupakan dalam pernikahan adalah gaun pengantin. Ingat konsep biaya pernikahan sederhanamu. Tak usahlah kamu memaksa untuk membeli gaun pernikahan dengan harga mahal. Sayang sekali, kan, kalau kamu beli gaun mahal-mahal, tapi cuma dipakai sekali seumur hidup. Sekarang ini sudah ada banyak persewaan gaun pernikahan dengan harga miring, mulai dari 3 juta rupiah saja.

Baca: Budget Terbatas? Yuk Intip Tips Membuat Dekorasi Pernikahan Minimalis

Nah, kalau dihitung-hitung dari rincian di atas, biaya pernikahan sederhana yang harus kamu keluarkan hanyalah sekitar 60 juta-an. Angka tersebut sangat jauh di bawah ratusan juta. Dengan merealisasikan rincian di atas, kamu bisa berhemat puluhan juta, loh! Lumayan banget uangnya bisa kamu tabung untuk masa depanmu dan pasangan, apalagi kalau kalian mau buru-buru punya dedek bayi. Yuk, hitung rincian biaya pernikahan sederhana ala kamu dan segera realisasikan!

Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...