
Saat menikah dengan Reino Barack salah satu
gaun Syahrini yang paling banyak mendapatkan perhatian adalah gaun yang
dikenakan olehnya saat resepsi di Jakarta.
Saat acara yang mengusung tema gala dinner,
menampilkan Syahrini dengan balutan gaun yang indah dengan kesan mewah dan juga
anggun yang kental. Karenanya tidak heran semenjak saat itu desain gaun pengantin Syahrini memiliki
penggemarnya tersendiri.
Detail
yang Ada Pada Gaun Pernikahan Syahrini Di Jakarta
Banyak hal yang menjadi detail dalam baju pengantin Syahrini dan beberapa
diantaranya berhasil menarik perhatian setiap mata yang hadir pada saat itu.
Didesain oleh desainer kondang Indonesia yakni
Sebastian Gunawan, Syahrini nampak cantik saat mengenakan gaun yang membalut
tubuhnya dengan pas. Kalau kamu juga ingin menggunakan atau memiliki desain
gaun mirip seperti Syahrini ada beberapa detail yang harus kamu perhatikan.
1.
Disesuaikan Dengan Bentuk Tubuh
Saat kamu ingin menggunakan gaun ini detail
pertama yang benar-benar harus kamu perhatikan adalah ukuran. Karena
desainernya sendiri mengaku bahwa gaun ini sebelum digunakan mengalami beberapa
perubahan.
Hal ini dilakukan untuk menyesuaikan dengan
siluet tubuh si pemakai dan menampilkan lekuk tubuh yang indah namun tidak
terkesan “seksi”, justru malah semakin menonjolkan kesan anggun.
2.
Menggunakan Kristal
Seperti yang diketahui bahwa Syahrini menyukai
sesuatu yang berbau bling-bling, jadi tidak heran jika pada gaunnya pun ada
kerlap-kerlip kecil seperti efek bling-bling.
Efek itu didapatkan dari Kristal yang ada pada
beberapa bagian gaun tersebut. Meskipun menggunakan berlian namun baju pernikahan Syahrini dan Reino Barack tersebut
tidak terlihat berlebihan, justru sangat anggun.
3.
Perpaduan Warna
Pada gaun pengantin Syahrini hal lainnya yang
menarik perhatian dan menjadi detail penting dibalik keindahan gaun ini adalah
perpaduan warnanya.
Sebastian Gunawan sebagai desainer berani
memadukan warna merah dan biru pada warna dasar gaun yakni putih. Pada beberapa
bagian juga terlihat ada beberapa perpaduan warna yang tidak biasa namun tetap
indah dipandang mata.
4.
Embroidery
Bagi yang belum mengetahuinya ini merupakan
teknik bordir ataupun sulam yang biasanya digunakan untuk menjahit beberapa
payet. Detail yang satu ini sangat luar biasa, karena teknik ini hanya bisa
dikerjakan dengan tangan sehingga benar-benar membutuhkan ketelitian yang
tinggi.
5.
Payet yang Hampir Memenuhi Seluruh Gaun
Sebelumnya disinggung terkait teknik embroidery
yaitu bordir untuk memasangkan payet yang ada pada gaun pengantin Syahrini.
Apabila detail payet ini dilihat dengan teliti,
maka letaknya berada di hampir semua gaun. Hanya ada beberapa tempat saja yang
tidak terpasang payet, dan perpaduan seperti ini sangat bagus untuk meredam
efek berlebihan yang bisa tercipta ketika penggunaan payet berlebihan.
6.
Bulu
Untuk pecinta desain gaun pengantin modern pasti mengetahui salah satu detail yang bisa
digunakan pada gaunnya adalah bulu.
Hal itu jugalah yang diterapkan oleh sang
princess, dimana pada gaunnya ada bulu yang menempel di ekor gaunnya yang
panjang. Namun penggunaan bulu-bulu itu sangat natural sehingga tidak terkesan
aneh dan menumpuk.
7.
Half Backless
Kalau mengintip bagian belakangnya, maka kamu
akan menyadari bahwa gaun tersebut sedikit terbuka pada bagian punggungnya.
Namun bagian yang terbuka itu tidak sampai
bawah, dan sifatnya hanya setengah. Selain itu di tengah punggung yang terbuka
juga ada garis vertikal yang terletak di punggung layaknya tali, sangat cantik.
8.
Mewah
Terakhir yang pastinya tidak bisa kamu lupakan
adalah detail mewah yang sangat kental pada gaun tersebut. Bayangkan saja ekor
gaunnya yang sangat panjang dan menjuntai sampai menyapu lantai membuat gaun
ini terlihat sangat mewah dan juga elegant.
Belum lagi warna dasar putih yang dipadupadankan
dengan beberapa payet berwarna semakin menambah kesan detail yang satu ini.
Penambahan
Aksesoris Untuk Mempercantik Penampilan
Ketika sudah melihat detail bagaimana indahnya
gaun pernikahan tersebut, maka kamu sekarang hanya tinggal memikirkan bagaimana
cara memakainya. Ada beberapa hal yang bisa kamu tambahkan sebagai detail pada
gaun tersebut diantaranya.
1.
Memakai Aksesoris Tambahan
Pertama ketika kamu menggunakan gaun pengantin Syahrini, kamu bisa
menggunakan beberapa aksesoris tambahan. Tidak perlu terlalu berlebih, hanya
untuk menambahkan kesan manis saja.
Bila mencontek aksesoris yang digunakan
Syahrini maka kamu hanya perlu menggunakan satu gelang, satu cincin, dan juga
sepasang anting mutiara sebagai aksesoris tambahan.
2.
Menggunakan Hiasan Kepala
Selanjutnya adalah menggunakan hiasan kepala
sesuai dengan keinginan kamu seperti jepitan, mahkota, ataupun tudung.
Apabila menyontek gaya Syahrini, maka kamu bisa
menggunakan mahkota sebagai hiasan kepala tambahan. Tapi kalau kamu ingin
nuansa yang lebih kalem dan juga sederhana, maka tudung merupakan pilihan
terbaik.
3.
Menyesuaikan Bentuk Tata Rias Rambut
Ketika hiasan kepala sudah bagus, maka tata
rias rambut juga harus mendukung penampilan tersebut.
Jangan sampai kamu merusak penampilan ratumu hanya
karena salah menggunakan aksesoris. Karena gaun ini memiliki detail half
backless, maka hindari tatanan rambut yang menjuntai ke belakang sebab bisa
menutupi detailnya, jadi pilihlah yang menampilkan detail tersebut.
4.
Menggunakan Sepatu yang Sesuai
Terakhir adalah sepatu, karena gaun tidak akan
lengkap rasanya apabila tidak ditemani dengan sepatu yang sesuai.
Saat menggunakan gaun ini hindari sepatu dengan
warna dan desain yang mencolok karena akan mengurangi keindahan gaunnya, dan
bisa menimbulkan kesan norak. Cukup gunakan high
heels dengan warna netral seperti putih, atau silver sebagai alas kaki yang
sesuai.
Jadi ketika kamu ingin memiliki baju pernikahan
seperti gaun pengantin Syahrini yang
memang sangat indah itu, ada beberapa detail yang harus kamu perhatikan.
Tidak hanya itu saja perpaduan antara aksesoris
dan riasan tambahan juga perlu untuk mendapat perhatian sama besarnya. Karena
hal tersebut ikut menunjang penampilan kamu.