Pilih Kategori Artikel

Apa Bedanya Cincin Tunangan dan Cincin Nikah? Yuk Temukan Jawabannya Disini!
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Saat kamu dan pasangan sudah memilih untuk ke jenjang yang serius, maka kamu akan naik satu tahap. Memang, pernikahan dan pertunangan adalah sebuah komitmen yang harus dijalani sebuah pasangan untuk menempuh kehidupan baru nantinya bersama. Ada pasangan yang memilih untuk tunangan dahulu dan ada juga yang langsung menikah. Dalam dua tahap komitmen tersebut, memang selalu disimbolkan selalu dengan adanya penyematan cincin. Namun, walaupun selalu identik dengan penyematan cincin, cincin tunangan dan cincin nikah memiliki perbedaan yang harus kamu ketahui, loh. Berikut perbedaan cincin tunangan dan cincin nikah yang perlu kamu ketahui, cermati, ya!

  • Periode Pemberian Cincin

Untukmu yang ingin menggelar prosesi tunangan, biasanya proses pemberian cincin tunangan bertepatan saat pihak pria mengajak sang pujaan hati untuk menjalani hubungan yang lebih serius. Sebenarnya cincin ini tidak begitu penting hanya saja ini merupakan keinginan kamu dan pasangan untuk sekedar mengikat sebelum acara akad nikah tiba. Beda halnya dengan cincin pernikahan yang memang wajib dan menjadi momen sakral pertukaran cincin di hari pernikahanmu dibandingkan cincin tunangan.

  • Manfaat Cincin

Biasanya cincin tunangan dikenakan saat pihak wanita sudah menerima lamaran sang laki-laki yang serius mengajak untuk membangun rumah tangga nantinya. Setelah menikah, pihak wanita masih bisa untuk menyimpan atau mengenakan cincin tersebut. Dan juga kamu bisa menggunakan tren stacking dengan mengenakan dua cincin sekaligus atau dengan menumpuk dua cincin pernikahan dan tunanganmu.

  • Posisi Cincin

Di negara kita, Indonesia memiliki dua cara yang beragam. Ada pasangan yang memang sama-sama menyematkan atau bertukar cincin saat lamaran yang disaksikan di depan kerabat terdekat bahkan kedua belah pihak keluarga. Ada juga cincin tunangan yang hanya dikenakan pada pihak wanita saja. Memang yang sudah umum diketahui banyak orang bahwa cincin ini memang memiliki arti sebagai simbol keterikatan atau berkomitmen antara satu sama lain agar tetap bersama sampai hari pernikahannya tiba dan juga untuk menunjukkan kepada banyak orang bahwa dalam waktu dekat akan menikah. 

Berbeda dengan budaya barat, ketika seorang pria sudah menyatakan keseriusannya terhadap wanita yang impikan dan disaat itu juga mendapatkan jawaban baik untuk keduanya, maka pria langsung menyematkan cincin tunangan jari manis sang pujaan. Namun, pada umumnya pria memang tidak mengenakan cincin tersebut.

Di negara bagian barat seperti Amerika, jari manis tangan wanita dijadikan sebagai tempat untuk menyematkan cincin tunangan yang diberikan oleh sang pasangan. Yang kamu ketahui bahwa cincin biasanya terbuat dari emas, perak, atau platina yang bertahtakan berlian mulai dari ukuran sedang sampai besar di tengahnya. Dalam memilih berlian sebagai bebatuan yang paling sering ditaruhkan pada cincin tunangan ini dapat melambangkan sebuah batu yang paling berharga dan dipercaya yang tak pernah habis di makan zaman.

  • Kedudukan Cincin

Cincin tunangan ini diberikan pada saat kamu sudah mantap untuk menyatakan bahwa kamu bersedia menjalin hubungan serius dengan sang kekasih sebelum menikah, biasanya kalau cincin tunangan sudah disematkan, kamu dan pasangan sudah siap untuk menggelar acara pernikahan. Namun ada hal yang kamu perlu ketahui bahwa kamu dan pasangan boleh saja berencana dan menata masa depan dengan baik tapi jodoh tetap di tangan Tuhan, tetap berdoa saja, ya. Kenyatannya, cincin nikah ialah tanda sebuah komitmen pernikahan antara kamu dan pasangan yang sudah sah dalam hukum islam dan negara.

  • Jumlah Cincin

Bagi kamu yang ingin melamar sang kekasih, hanya perlu satu buah cincin yang akan disematkan pada jari manis wanitamu. Beda halnya pada cincin pernikahan dibutuhkan sepasang cincin untuk pria dan wanita yang akan disematkan dari kedua belah pihak pasangan.

  • Desain Cincin

Pada umumnya, cincin nikah memang memiliki desain sederhana untuk mengutamakan fungsi dari cincin tersebut tanpa hiasan besar yang terbuat dari emas atau perak. Namun, dengan berkembangnya zaman kini sudah banyak batu berlian yang menjadi aksen dari cincin pernikahan itu. Untuk cincin tunangan, biasanya di desain sama seperti cincin nikah yang tidak adanya batu berlian di tengah lingkaran cincin. Jikalau ada, itu hanya berukuran kecil dan sebagai pemanis saja. Tetap elegan dong pastinya!

  • Harga Cincin

Bagi anak muda zaman millenial ini, biasanya menggunakan cincin tunangan yang berbahan emas serta model yang di pilih hanyalah model cincin soliter yang hanya memiliki satu mata dengan emas umumnya maksimal 3 gram.

Sudah menjadi tradisi orang Indonesia dalam membeli cincin nikah, mahal atau murahnya suatu barang sesuai dengan bahan yang digunakan dalam pembuatannya. Untuk yang pembuatannya menggunakan bahan perak itu bisa menghabiskan biaya sebesar Rp700 ribu per pcs. Untuk yang pembuatannya menggunakan bahan palladium dengan kadar 20 persen maka biaya yang dikeluarkan senilai Rp1,2 juta per cincin.

Beda halnya yang pembuatannya menggunakan bahan emas per cincin umumnya menggunakan 5 gram emas dapat menghabiskan biaya senilai Rp3 juta sampai Rp5 juta, itu semua tergantung dari harga emas hingga saat ini. Bagaimana menurutmu ketika mengetahui harga yang sebuah cincin? Tak murah, kan.

Bisakah Cincin Tunangan Dijadikan Cincin Nikah?

wm_article_img

Sudah dijelaskan beberapa perbedaan cincin nikah dan cincin tunangan. Banyak sekali pertanyaan yang bermunculan berkaitan dengan apakah bisa cincin tunangan dijadikan sebagai cincin nikah? Jawabannya antara ya dan tidak, bisa disesuaikan dengan kondisi masing-masing dari pasangan tersebut.

Jika kamu dan pasangan ingin menggelar sebuah acara pernikahan sesuai adat istiadat dan juga tidak mengganggu estetika pernikahan Indonesia, lebih baik cincin tunangan dan cincin nikah disematkan pada jari yang berbeda sesuai dengan fungsi masing-masing. Akan tetapi, jika kedua pihak mempelai pengantin mempunyai kesepakatan atas mengalokasikan dana membeli cincin nikah dan menggunakan cincin tunangan sebagai simbol keterikatan pada saat lamaran, maka cincin tunangan bisa loh dijadikan sebagai cincin nikah yang akan kamu kenakan pada saat acara akad nikah.

Bahkan sampai saat ini banyak sekali pengantin yang menggabungkan antara cincin tunangan dengan cincin pernikahan di satu jari yang sama dengan cara di patri. Selain untuk terlihat cantik nan manis, cincin tunangan dan cincin nikah dapat di pasang secara bersamaan yang dapat menjadi pengingat bahwa kamu dan pasangan ada momen untuk berkomitmen dalam membangun rumah tangga bersama melalui prosesi lamaran yang berakhir acara prosesi pernikahan.

Sejarah Cincin Nikah dan Cincin Tunangan

wm_article_img

Banyak orang yang berasumsi mengenai tunangan. Hal ini membuat seseorang bertanya-tanya seperti apakah sejarah dari cincin tunangan itu sendiri, penasaran, kan? Pahami, ya!

Pada zaman mesin kuno

Di zaman ini, sudah ada pemberian cincin tunangan kepada pasangan. Namun, cincin tunangan itu masih digunakan untuk wanita dan pria. Memiliki arti sebagai keterikatan dalam menjalin hubungan ke arah yang lebih serius dan juga sebagai pertukaran harta dari kedua pasangan. Dari pemberian cincin tersebut juga memiliki arti melambangkan kekayaan yang dimiliki masing-masing. Dapat kamu ketahui bahwa semakin mewah cincin yang kamu berikan maka semakin tinggi juga derajat keluargamu.

Pada masa ini, tradisi membeli cincin tunangan untuk pasangannya umumnya dilakukan dengan memakai uang gaji selama 3 bulan bekerja. Dengan berkembangnya zaman, kamu dapat membeli cincin tunangan ini hanya membutuhkan kurun waktu pendapatan selama 3 minggu bekerja. Cincin tunangan disematkan di jari manis tangan kiri dikarenakan orang mesir kuno percaya bahwa pada jari tangan kiri itu terdapat pembuluh darah vena yang langsung mengalir ke hati.

Pada zaman yunani kuno

Pada zaman yunani kuno ini hanya diberikan pria kepada sang pujaan hatinya. Hal unik yang harus kamu ketahui bahwa pada zaman ini cincin yang diberikan harus terbuat dari bahan emas murni. Maka dari itu merupakan sebuah arti dari kesungguhan pria untuk sang pujaan hatinya.

Masa romawi kuno

Pertukaran cincin pada zaman ini tidak hanya dilakukan oleh kedua pihak pasangan. Ada kedua pihak keluarga yang ikut turun merayakan pertukaran cincin tersebut. Tradisi ini sudah dipercaya bahwa melambangkan kedua pihak keluarga yang sudah menyatu bukan saja pasangan yang ingin menikah.

Awalnya, cincin tunangan ini hanya terbuat dari bahan besi saja. Namun dengan berkembangnya zaman yang sudah modern ini, para pejabat mulai menggunakan logam emas sebagai bahan utama pembuatannya. Ini sangat berdampak pada rakyatnya, mereka sudah mulai menggunakan cincin emas saat bepergian. Beda halnya ketika mereka berada di rumah, itu menggunakan cincin besi agar cincin yang terbuat dari bahan logam emas itu pun tidak rusak saat melakukan kegiatan.

Ketika abad ke-11, beberapa gereja di sana mengumumkan bahwa betapa pentingnya prosesi pertukaran cincin tunangan ini. Beralih abad ke-14, (zaman Renaissance) pertama kalinya ditemukan penggunaan cincin tunangan yang bertahtakan berlian. Hal ini berpengaruh kepada kalangan sosial tinggi dan memiliki kekayaan berlimpah untuk menggunakan cincin berlian yang dipercayai sebagai tanda kejayaan seseorang dalam karirnya.

Pada saat ini pula, disadarkan dengan makna yang lebih dalam sebuah cincin bertahtakan berlian untuk sebuah cincin tunangan dan cincin pernikahan. Berlian merupakan batu permata yang sangat keras serta tidak mungkin bisa untuk dihancurkan. Kecuali dengan alat teknologi tertentu. Bisa saja, kan.

Kemudian pada abad ke-16 inilah diresmikan bahwa prosesi pertukaran cincin pertunangan memang wajib untuk dilaksanakan. Namun, saat pertukaran cincin itu hanya wanita saja yang boleh mengenakannya. Pada prosesi yang sedang dilaksanakan, cincin ini harus disematkan pada ibu jari sambil berkata “dengan nama Bapa” yang dilanjutkan ke jari telunjuk dengan berkata “dengan nama Tuhan Anak”.

Tidak hanya sampai di sini, cincin tersebut dipindahkan ke jari tengah sambil berkata “dengan nama Roh Kudus”. Akhirnya, baru disematkan pada ibu jari manis tangan kiri keluarga pun ikut mengucapkan “Aamiin”.

Pada era modern

Tradisi pertukaran cincin tunangan ini masih banyak yang merayakan oleh sebagian besar budaya. Walaupun terdapat larangan menggunakan cincin tunangan bagi kaum muslim. Baginya, hal tersebut tidak ada dalam kebudayaan islam.

Model-model cincin tunangan

Ada beragam model cincin tunangan yang bisa kamu dapatkan di toko-toko perhiasan. Keberagaman model ini diproduksi untuk memenuhi kebutuhan pasangan yang ingin ke jenjang yang serius, seperti pernikahan. Setiap model cincin memiliki makna yang berbeda-beda dengan tujuan agar dari setiap model mampu mewakilkan hubungan kamu dengan pasangan. Pemaknaan cincin diperkuat dengan adanya potongan berlian yang berbeda-beda dan setiap model memiliki makna yang berbeda pula. Sesuaikan potongan berlian dengan cincin yang akan dipilih agar kamu nampak menawan nan indah.

  • Cincin solitare

wm_article_img

Cincin ini merupakan model cincin polos dengan hiasan berlian yang berukuran cukup besar, sedang ataupun kecil. Model cincin ini menjadi pilihan favorit sebagai cincin tunangan karena dianggap memiliki bentuk yang sederhana serta menampilkan kesan anggun. Selain berlian, batu ruby, batu zamrud hingga batu safir bisa dijadikan sebagai hiasan pada cincin.

  • Cincin three stone

 wm_article_img

Model cincin three stone ini memiliki tiga batu permata yang berharga seperti berlian. Pada umumnya, ukuran dari ketiga jenis batu ini berbeda. berlian yang memiliki ukuran besar dijadikan sebagai pusat cincin yang diikuti dua buah berlian berukuran sedang dari sisi kanan dan kirinya. Biasanya, penggunaan tiga berlian memiliki makna yang berbeda. Mata berlian yang berukuran besar melambangkan masa sekarang sedangkan kedua berlian lainnya melambangkan masa lampau serta masa depan.

  • Cincin halo

 wm_article_img

Halo sendiri memiliki arti lingkaran cahaya. Pada mata cincin, model halo ini merupakan berlian kecil yang disusun secara sejajar mengelilingi lingkaran cincin berlian pusat yang berukuran besar. Berlian yang dipilih dalam cincin halo ini memberikan ilusi mata cincin yang besar dan bercahaya. Memang dapat diakui bahwa peminat cincin halo tidak sebanyak peminat cincin solitare. Namun, keunikan cincin ini dapat berupa memantulkan cahaya.

  • Cincin eternity

 wm_article_img

Cincin eternity dapat diartikan untuk melambangkan ikatan yang tak dapat putus dan terikat layaknya simpul. Model cincin ini dapat dijadikan sebagai cincin tunangan dengan alasan selayaknya komitmen pertunangan yang akan bertahan sampai pernikahan tiba.

  • Cincin Stacking

 wm_article_img

Melihat dari segi makna cincin tunangan yang dapat membuat produsen perhiasan melakukan peningkatan kualitas. Tidak cukup sampai di situ, pengrajin perhiasan akan semangat untuk membuatnya beragam model yang akan dijadikan sebagai pilihan. Pada zaman modern ini, banyak sekali tren baru dalam penggunaan cincin tunangan yang ditumpuk dengan cincin pernikahan. Nah, penumpukkan ini dinamakan stacking yang dilakukan dengan cara dipatri.

Tren ini dapat memudahkan pasangan untuk melakukan berbagai aktivitas yang disematkan pada satu jari saja. Namun, tidak semua model cincin dapat ditumpuk menjadi satu. Beberapa toko perhiasan menyediakan paket model cincin tunangan dan cincin pernikahan sehingga memiliki kemiripan dari segi modelnya.

Kerangka cincin ini dapat terbuat dari bahan seperti perak, emas, titanium hingga platinum. Harus kamu perhatikan dalam memilih material ini disesuaikan dengan kebutuhkan serta biaya yang telah kamu siapkan. Bagi kamu yang ingin murah bisa gunakan bahan perak, namun ingin mendapatkan kualitas sebaik emas sepertinya kamu gunakan palladum atau titanium. Nah, kalau kamu ingin yang agak mahal, kamu bisa gunakan bahan seperti emas dan berlian. Jadi, pilihlah sesuai kebutuhan bukan gengsi, ya!

Sudah dipaparkan di atas beragam mengenai cincin tunangan dan cincin pernikahan. Memang kamu perlu mengetahui beragam hal yang berkaitan dengan itu agar kamu paham sebelum memilih cincin untuk hari bahagiamu!

Foto: Wajib Baca, Passion Jewellery, Inkuiri, Alibaba Indonesia, Logam Mulia Jewellery

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...