Pilih Kategori Artikel

7 Ide Hidangan Khas dari Berbagai Negara untuk Catering Pernikahan
Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Pesta pernikahan merupakan salah satu momen sakral dan diharapkan hanya terjadi sekali seumur hidup. Untuk membuat hal itu memorable pastinya banyak sekali persiapan yang harus dilakukan oleh kamu dan pasangan. Salah satu persiapan yang harus dilakukan adalah membuat hidangan untuk para tamu. Membuat hidangan khas pernikahan pastinya memerlukan persiapan khusus untuk mewujudkan itu semua.

Hidangan pernikahan yang khas tentunya tidak hanya ditunjukan untuk kamu dan pasangan tapi juga untuk setiap tamu undangan. Banyak sekali hidangan yang bisa kamu pilih mulai dari hidangan tradisional maupun internasional. Tetapi sebelum menentukan hidangan pastikan itu cocok dengan tema dan konsep pernikahan kamu agar hasilnya menjadi maksimal. Berikut ini akan kamu bahas mengenai hidangan khas pernikahan dari berbagai macam negara.

  1. Bebek peking dari China

wm_article_img

Hidangan khas pernikahan pertama adalah bebek peking. Makanan khas negeri tirai bambu ini merupakan jenis bebek yang menempati tahta teratas. Dalam kuliner Tiongkok bebek mendapatkan tempat yang penting karena merupakan lambang dari kesetiaan dan warna merah yang ada pada kulit bebek melambangkan kebahagiaan. Jadi diharapkan pernikahan yang dijalani akan selalu berlangsung dengan bahagia sampai maut memisahkan. Sebenarnya tak mengherankan kalau bebek Peking disebut sebagai salah satu hasil produk tertinggi kebudayaan Cina. Seni memasak bebek Peking sudah ada sejak belasan abad lalu.

  1. Croquembouche dari Perancis

wm_article_img

Croquembouche merupakan salah satu kue khas di pesta pernikahan Perancis. Kue ini dibentuk dengan menyusun kue-kue berukuran kecil, sehingga tingginya menyerupai tower, lalu diberi lelehan manis gula caramel. Dahulunya orang-orang Perancis percaya jika pasangan pengantin berciuman di depan kue Croquembouche yang tinggi diantara mereka maka dipercaya akan merasakan kehidupan pernikahan yang bahagia dan langgeng selama-lamanya.

  1. Yaksik dari Korea

wm_article_img

Selain kue beras, Yaksik merupakan salah satu kudapan yang menghiasi upacara pernikahan di Korea. Yaksik terbuat dari kombinasi beras ketan, kastanye, jujube, dan kacang pinus, yang kemudian diberi tambahan minyak wijen serta madu untuk menambah cita rasanya. Yaksik menjadi perlambang umur panjang pasangan pengantin, serta harapan agar keduanya bisa memiliki keluarga besar di masa mendatang.

  1. Telur ikan Hering dari Jepang

Hidangan khas pernikahan selanjutnya datang dari negeri matahari terbit yaitu telur ikan Hering. Makanan khas jepang ini biasa disebut juga dengan Kazunoko. Telur ikan hering sering ada di acara pernikahan di Jepang karena melambangkan kesuburan. Dengan menyajikan hidangan ini, diharapkan sang pengantin bisa segera memiliki keturunan. Namun yang perlu kamu ketahui bahwa harga dari telur ikan Hering cukup mahal yaitu kisaran Rp. 500 ribu – Rp. 700 ribu untuk satu ons saja.

  1. Oto dari Ghana

wm_article_img

Masuk ke negara benua Afrika yaitu Ghana, disini ada hidangan khas pernikahan yang diberi nama Oto. Oto sendiri merupakan makanan yang tak hanya dinikmati oleh para tamu saja, namun juga harus disajikan untuk sang pengantin wanita di hari pernikahannya. Makanan ini terbuat dari ubi yang dihaluskan lalu diberi garnish berupa telur yang sudah direbus. Makanan ini melambangkan pengharapan atas kesuburan sang pengantin sehingga pernikahannya bisa dikarunai keturunan yang banyak.

  1. Jordan Almonds dari Italia

wm_article_img

Selanjutnya merupakan hidangan khas dari negeri pizza Italia. Disini pesta pernikahan harus selalu memastikan agar tamunya mendapatkan souvenir yaitu berupa makanan yang berisikan Jordan Almonds. Makanan ini dibuat dari kacang almond yang dibalut oleh gula. Rasa kacang almond yang agak pahit yang dipadu dengan manisnya gula, melambangkan pahit manisnya kehidupan pernikahan yang akan dijalani oleh pasangan pengantin.

  1. Banh Xu Xe dari Vietnam

wm_article_img

Banh Xu Xe merupakan kudapan khas dari Vietnam yang menjadi salah satu pelengkap prosesi pernikahan disana. Makanan ini terbuat dari tepung tapioka dan kacang hijau, sehingga bahan-bahan tersebut menghasilkan tekstur kudapan yang kenyal.  Kudapan ini biasanya disajikan dalam wadah persegi kecil yang terbuat dari daun pisang. Selain melambangkan kedekatan atau keintiman dari hubungan suami istri, Banh Xu Xe juga menyimbolkan kesetiaan dari pasangan pengantin.

Itulah makanan khas pernikahan dari berbagai macam negara yang menambah sakralnya acara pernikahan. Selain itu bisa saja makanan diatas bisa menjadi referensi kamu dalam menentukan hidangan pernikahan. Dengan menentukan vendor catering yang tepat, pilihan makanan apapun bisa menjadi lezat.

Foto: Bacaterus, IDN Times, HIS Travel, Detik Food, Asempe kitchen, Mommies Daily, 123RF

Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...