Pilih Kategori Artikel

Tips Memilih Jasa Catering Pernikahan dan Rekomendasinya di Tangerang
Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Apakah kamu sedang mencari jasa catering pernikahan di Tangerang? Di artikel berikut ini ada beberapa rekomendasi yang bisa kamu pilih. Namun, kamu tidak bisa sembarangan memilih! Ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan dalam memilih jasa catering pernikahan.

Pernikahan merupakan hal yang sakral dan harus dipersiapkan dengan matang. Tidak lain dan tidak bukan agar momen tersebut dapat dikenang dalam keadaan yang baik dan indah. Kamu yang hendak melaksanakan di Tangerang, perlu adanya persiapan yang tidak sedikit. Selain dekorasi, tata rias pengantin, busana, dan tamu undangan, hal penting yang tidak boleh dillewatkan adalah memberikan hidangan yang istimewa untuk para. Menjadi hal yang mendekati wajib untuk menyediakan makanan yang enak untuk menghormati kesediaan para undangan untuk datang ke hari berbahagia Kamu. 

Hal seperti inilah yang kadang terlewat oleh para pengantin, sehingga memberikan kesan yang kurang baik terhadap para tamu dan keluarga dekat yang datang. Untuk mengatasi masalah tersebut kamu dapat menggunakan jasa catering pernikahan Tangerang. Memilih jasa catering untuk pernikahan juga tidak boleh dilakukan sembarangan, akan lebih baik jika memang memilih mereka yang berkualitas dan sudah terkenal namanya. Dengan begitu, resiko mendapatkan pengalaman yang kurang menyenangkan, seperti rasa masakan yang kurang sedap, pelayanan yang kurang memuaskan dan dekorasi buruk bisa Kamu minimalisir. 

Kamu yang hendak menggunakan jasa catering di daerah Tangerang perlu mengetahui tips berikut ini, agar mendapatkan vendor yang memang professional di bidang kerjanya, antara lain:

Jenis Pelayanan

Hal pertama yang harus Kamu perhatikan adalah jenis layanan, sebab beberapa vendor hanya berfokus pada penyediaan catering saja untuk menjaga kualitas layanan mereka. Sedangkan vendor catering yang lain menyediakan paket lengkap, dari persiapan pernikahan, pengaturan budget, pemilihan menu makanan, dan masih banyak lagi. 

Ingat untuk memilih jasa catering pernikahan Tangerang yang sesuai dengan kebutuhan. Jika memang belum mendapatkan vendor pengelolaan pesta pernikahan, Kamu dapat menggunakan layanan all-in yang disediakan oleh pihak catering. Namun jika sudah mendapatkan yang sesuai dengan konsep dan tema pernikahan, gunakan saja layanan catering yang mereka tawarkan. 

Harga dan Jenis Makanan

Memilih kualitas tentu lebih di kedepankan daripada mementingkan kuantitas, begitu pula ketika kamu hendak memilih jasa layanan catering untuk pesta pernikahan kamu. Perhatikan kualitas makanan yang disediakan, berikut dengan menu dan jenis hidangan yang akan dihidangkan. Walaupun kamu tidak turut ambil bagian dalam memasak, namun kamu harusnya tahu jenis hidangan apa yang akan diberikan kepada tamu undangan. 

Kamu juga dapat mencicipi makanan terlebih dahulu sebelum di hidangkan, sehingga lebih mudah mengontrol dan mengetahui apakah makanan yang disajikan memang benar-benar sudah tepat sesuai dengan keinginan. Perhatikan besaran anggaran yang kamu miliki, sehingga tidak memberatkan Kamu di kemudian hari untuk melunasi biaya catering di hari bahagia kamu. 

Lokasi Jasa Catering

Tips untuk memilih jasa catering pernikahan Tangerang selanjutnya adalah menentukan layanan jasa catering yang secara lokasi lebih dekat dengan tempat kamu melangsungkan pernikahan, sehingga mengurangi pengeluaran transportasi yang sekiranya tidak diperlukan. Makanan yang dibawa menuju lokasi pernikahan pun jauh lebih segar dibandingkan dengan memilih layanan lain dari luar kota.

Akan berbeda jika kamu memilih layanan catering dari luar kota, namun menyediakan semua peralatan dan bahan masakan di satu tempat. Dengan begitu, proses memasak bisa dilakukan dengan lebih efisien, berikut dengan penyajian dan pengaturan hidangan. Memilih lokasi jasa catering yang lebih dekat dari tempat kamu melangsungkan pesta pernikahan tentu lebih menguntungkan untuk kamu.

3 Rekomendasi Jasa Catering Pernikahan di Tangerang

wm_article_img
Foto: The Deco Catering

Memilih vendor catering tentunya harus diperhitungkan mulai dari anggaran yang dimiliki, berikut dengan tema dan konsep acara pernikahan. Apabila tema yang diambil lebih modern, jenis masakan yang disediakan tentu lebih beragam. Berbeda jika memilih tema pernikahan yang tradisional, makanan dengan tema lokal akan lebih cocok sebagai hidangan di meja jamuan makan. 

Kamu yang hendak melangsungkan pesta pernikahan di Tangerang, berikut merupakan rekomendasi dafatar jasa catering pernikahan Tangerang yang bisa kamu coba. 

1. IKO Catering

Dengan visi ‘cheaper price, better quality’ membuat vendor catering ini mudah untuk ditemukan dan dikenal oleh masyarakat, terutama untuk mereka yang ingin menggunakan jasa catering dengan harga yang terjangkau, akan tetapi rasa yang dihasilkan termasuk cita rasa unggulan. 

IKO Catering sendiri telah berdiri sejak tahun 1997, lebih dari 20 tahun telah melayani pembuatan masakan untuk berbagai jamuan dan kegiatan pernikahan, politik, selamatan, dan masih banyak lagi. Harga yang ditawarkan juga terjangkau dan varian makanan bisa kamu pilih sesuai dengan kata hari dan anggaran yang dimiliki.

Menu makanan yang popular dan mendapatkan banyak tanggapan positif dari banyak pihak adalah masakan Nusantara, yang merupakan keahlian mereka sejak lama. Kapasitas dan porsi masakan yang disediakan juga cukup banyak, mulai dari 500 porsi hingga 1000 porsi. 

2. Hanni Catering Service and Wedding Package

Rekomendasi jasa catering pernikahan Tangerang selanjutnya adalah Hana Catering, yang tidak hanya melayani makanan untuk jamuan pesta pernikahan, namun juga melayani berbagai paket persiapan pernikahan, seperti dekorasi, busana, bahkan tata rias pengantin. Paket untuk menyewa semua layanan tersebut bisa Kamu dapatkan dengan menjatuhkan pilihan pada paket all-in-one. Paket tersebut dibuat untuk mereka yang ingin mempersiapkan pesta pernikahan dengan lebih mudah, ekonomis, dan efisien. 

Menu masakan khas yang bisa Kamu dapatkan adalah menu masakan Nusantara, dari berbagi hidangan tradisonal yang sederhana serta berbagai varian lainnya. Menu dan jenis masakan yang diberikan adalah menu prasmanan dan menu gubukan, yang harganya bisa kamu sesuaikan dengan jenis hidangan yang disajikan dan budget yang dimiliki. 

Layanan persiapan pernikahan dan dekorasi pelaminan memiliki harga yang berbeda, dan bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan. Harga paket tersebut tentu tidak termasuk dalam penyewaan gedung dan tambahan charge pada catering yang dipesan. 

3. Mitra Catering

Jasa catering pernikahan Tangerang yang direkomendasikan selanjutnya adalah Mitra Catering yang telah berdiri sejak tahun 2008. Keunggulan dari jasa catering ini adalah pelayanannya yang maksimal dan stafnya yang terlatih membuat makanan dengan cita rasa yang lezat. 

Paket catering pernikahan yang disediakan cukup menguntungkan pasangan pengantin yang tidak ingin ribet, tersedia paket all-in-one mencakup persiapan pesta pernikahan, pengelolaannya, catering, bahkan penyewaan gedung untuk melangsungkan acara. 

Jenis menu masakan yang dihidangkan oleh Mitra Catering kebanyakan adalah menu makanan dengan cita rasa khas lokal yang enak dan sedap. Sesuai dengan keinginan pasangan mempelai, ditambah dengan harga sewa dan pelayanan yang cukup terjangkau. Inilah yang membuat Mitra Catering banyak dipilih oleh pasangan pengantin yang hendak melangsungkan pesta pernikahan.

Tiga rekomendasi jasa catering pernikahan Tangerang dapat kamu sesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran yang telah kamu persiapkan. Masing-masing tentunya memiliki keunggulannya sendiri, sehingga bisa kamu sesuikan dengan konsep dan tema dari acara pesta pernikahan yang hendak kamu langsungkan. 

Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...