Pilih Kategori Artikel

Kesalahan Saat Memilih Buket Bunga Pernikahan Yang Tidak Boleh Terjadi
Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Banyak sakali elemen-elemen yang harus dipersiapkan ketika ingin membuat pesta pernikahan. Bunga menjadi salah satu elemen penting dalam pernikahan. Tentunya kehadiran bunga dalam sebuah pernikahan bisa memberikan kesan dan arti tersendiri. Memilih buket bunga mungkin menjadi kegiatan yang menyenangkan untuk dilakukan. Namun dalam hal ini tidak boleh sembarangan dalam hal pemilihan tersebut. Kesalahan memilih buket bunga pernikahan bisa berakibat fatal dalam suasana pernikahan tersebut.

Setiap calon pengantin boleh memiliki bayangan sendiri mengenai bunga seperti apa yang diinginkan, tetapi sebaiknya pertimbangkan juga dengan hal lainnya. Jangan hanya menginginkan bunga yang paling cantik, karena yang tercantik belum tentu yang terbaik. Jangan sampai kamu menyesal karena salah memilih bunga yang tepat. Untuk itu kami akan memberitahu kamu dan pasangan untuk menghindari kesalahan-kesalahan berikut dalam memilih buket bunga pernikahan.

  1. Memilih buket bunga tanpa tema yang jelas

Kesalahan memilih buket bunga pernikahan yang harus kamu hindari pertama-tama adalah memelih buket bunga tanpa tema yang jelas. Mungkin setiap wanita memiliki inspirasi sendiri mengenai buket bunga yang ingin dipakai saat pernikahan. Tetapi mereka tidak dapat menggambarkan secara jelas mengenai buket bunga yang diinginkan.

Sehingga, mereka menyerahkan ide tersebut kepada vendor bunga pernikahan begitu saja tanpa berkonsultasi lebih lanjut. Hal ini terkadang bisa jadi sangat keliru. Karena hasilnya mungkin saja tidak sesuai dengan ekspektasi. Bukan karena vendor tidak profesional, tetapi karena kamu tidak menjelaskan secara spesifik mengenai kemauan. Jadi, sebelum pergi menuju penjual bunga, pastikan kamu memiliki bayangan yang jelas mengenai buket bunga yang diinginkan.

  1. Terlalu perfeksionis

Memiliki detail yang spesifik mengenai keinginan kamu dan pasangan dalam memilih buket pernikahan memang sangat dianjurkan. Tetapi jangan sampai kamu membayangkan terlalu perfect dan hanya tertuju pada hal tersebut.

Misalnya, saat kamu terlalu ngotot untuk mengkombinasikan warna bunga tertentu sedangkan vendor bunga pernikahan kamu mengatakan warna tersebut tidak cocok bila dikombinasikan. Mungkin hal tersebut hanya akan mengecewakan kamu karena hal tersebut. Tapi cobalah menyampaikan selera kamu dan jangan lupa bersikap lebih fleksibel dan terbuka.

  1. Memesan bunga mendekati hari H

Memesan buket bunga memang terkesan simpel, tetapi jangan sampai kamu dan pasangan menyepelekan dan baru memesan saat mendekati hari-H. Memang, semuanya akan tetap lancar apabila bunga yang kamu inginkan banyak tersedia dan memiliki desain yang sederhana.

Tetapi untuk bunga tertentu, seperti bunga import yang datangnya musiman, mungkin saja tidak selalu tersedia. kesalahan memilih buket bunga pernikahan memang terlihat seperti kesalahan minor, tetapi akan berakibat fatal yang membuat kamu harus mengubah ide buket bunga sesuai dengan konsep siapkan dan bisa juga membuatnya menjadi tidak menarik untuk dilihat. Jadi sediakan waktu untuk memilih buket bunga pernikahan.

  1. Asal memesan bunga

Mungkin bukan maksud dari kamu untuk asal memesan buket bunga. Bahkan kamu dan pasangan sudah mendambakan dan merencanakan bunga impian sejak lama. Tetapi, sebaiknua kamu juga perlu mempertimbangkan tampilan dari bunga yang akan digunakan dengan lainnya karena pasti bunga bukan satu-satunya yang harus ditonjolkan.

Kamu perlu menyesuaikan buket bunga dengan gaun pengantin yang akan dikenakan serta tema pernikahan. Jadi jangan sampai asal memilih bunga. Sebagai contoh adalah gaun pernikahan kamu berekor panjang ,ala menggunakan jenis buket cascade merupakan hal yang salah karena penampilan akan tampak berlebihan. Atau mungkin, gaun pernikahan sudah memiliki banyak aksesoris, maka pilihlah desain buket bunga yang sederhana.

  1. Terlalu fokus dengan harga

Ada kalanya mungkin kamu harus mengorbankan sesuatu untuk mendapatkan hal yang lainnya. Dan tentu saja, momen spesial seperti pernikahan layak untuk mendapatkan pengorbanan tersebut. Apabila masih dijangkau, apa salahnya bila memilih bunga yang sedikit mahal tetapi menawarkan keindahan yang kamu inginkan?

Mungkin beberapa dari kamu adalah tipe orang yang tidak terlalu peduli dengan aksesoris semacam buket bunga. Tetapi tetaplah pilih buket bunga dengan kualitas yang baik, jangan sampai karena terlalu terpacu dengan harga justru kamu memilih buket bunga dengan kualitas buruk dan tidak tahan lama. Akhirnya, mungkin hanya akan mengeluarkan lebih banyak anggaran karena buket bunga mudah rusak.

  1. Mengabaikan aroma

Kesalahan memilih buket bunga pernikahan yang harus kamu hindari adalah mengabaikan aroma dari bunga. Mungkin kamu akan berfikir jika aroma merupakan hal yang tidak penting karena tidak dilihat dan juga semua orang beranggapan jika semua bunga memiliki aroma yang harum. Tetapi ternyata ada juga bunga yang memiliki aroma yang sangat kuat. Apabila tidak ingin terganggu dengan buket bunga yang kamu bawa, sebaiknya perhatikan aroma bunga yang hendak kamu pilih.

Itulah kesalahan-kesalahan dalam memilih buket bunga pernikahan yang harus kamu hindari. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk kamu dan pasangan yang mencari buket bunga pernikahan. Jangan sampai bunga yang kamu pikir akan mempercantik penampilan malah merusak atau bahkan mengambil alih perhatian tamu undangan. Pilihlah bunga yang menjadi pelengkap dan penyempurna penampilan.

Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...