Pilih Kategori Artikel

Mendaftar Pernikahan di Catatan Sipil, Apa Keuntungan yang Didapat bagi Calon Pengantin?
Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Setiap pasangan ingin menggelar sebuah pernikahan untuk membangun bahtera rumah tangga bersama. Pada umumnya, pernikahan merupakan sebuah hal yang selalu ditunggu dan mampu memberikan kesan yang begitu istimewa. Menikah merupakan hal yang sangat istimewa. Lalu, keuntungan daftar nikah seperti apa yang bisa kamu dapatkan?

Untuk menggelar sebuah pesta pernikahan, kalian sebagai calon pengantin harus mempersiapkan segalanya dengan matang. Mulai dari persiapan segala kebutuhan resepsi pernikahan, persiapan diri berupa mental dan fisik kedua pasangan, hingga persiapan setelah pesta pernikahan, alias honeymoon.

Tidak sedikit dari kalian yang menyepelekan pelegalan pernikahan di mata hukum negara. Dengan kalian melegalkan sebuah status, pernikahan kamu akan diakui secara sah oleh negara.

Kalaupun sebuah pernikahan kalian sudah sah di mata negara, maka apapun segala kegiatan kamu akan dipermudah, termasuk kegiatan sehari-hari bahkan pekerjaan. Tak jarang pula calon pengantin mengetahui keuntungan daftar nikah yang didapat.

Di bawah ini ada beberapa keuntungan yang didapat jika pernikahannya di catatan sipil. Simak, dengan baik ya, ladies.


1. Memberikan keabsahan pernikahan kamu di catatan negara
Inilah keuntungan pertama yang bisa kamu dapatkan jika daftar nikah di catatan sipil. Salah satu syarat sah sebuah pernikahan adalah dengan adanya saksi pernikahan dari kedua belah pihak.

Rangkaian selanjutanya yang bisa kamu lakukan adalah dengan mendaftarkan pernikahan di Kantor Urusan Agama (KUA) atau Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil karena negara harus ikut andil dalam pernikahan kalian.

Segala ketentuan yang sudah dibuat oleh Kemenag ini dengan tujuan untuk mempermudah kamu dalam mengurus segala urusan kehidupan di negara domisili, mencegah fitnah hingga memberikan posisi pasti bagi suami dan istri di hadapan hukum negara.


2. Memudahkan birokrasi
Keuntungan kedua yang bisa kamu dapatkan jika mendaftar nikah di catatan sipil adalah dengan dapat kemudahan dalam birokrasi. Surat nikah yang sudah kalian catatkan di catatan sipil adalah salah satu bukti hukum sahnya pernikahan.

Itulah salah satu hal yang akan mempermudah berbagai urusan birokrasi ketika kamu dan pasangan sudah resmi menikah. Ada beberapa hal dalam birokrasi yang dimudahkan dalam kehidupan sehari-hari adalah pengurusan asuransi, pengajuan tunjangan keluarga, izin mendampingi pasangan yang akan ditugaskan di luar negeri dan lain sebagainya.


3. Memberikan hak istri
Dalam hubungan suami-istri, tentunya memiliki perannya masing-masing yang bisa membangun rumah tangga menjadi lebih harmonis. Terutama pada istri, ia memiliki peran khusus dalam rumah tangga, sebab itu istri juga memiliki haknya sendiri.

Keuntungan yang didapat oleh kamu jika mendaftar nikah di catatan sipil adalah untuk memastikan istri agar mendapatkan haknya seperti dana pensiun dan tunjangan yang akan didapatkan sebagai pasangan suami dan istri. Oleh karena itu sebuah pernikahan kalian harus sah terlebih dahulu di mata hukum negara dengan mendaftarkannya di catatan sipil.


4. Memastikan kesejahteraan anak
Inilah keuntungan lainnya yang bisa kamu nikmati dengan mendaftarkan nikah di catatan sipil. Selain bisa memberikan hak istri, mendaftarkan pernikahan di catatan sipil juga bisa memberi kesejahteraan untuk anak kalian kelak.

Kalau kamu menggelar sebuah pesta pernikahan yang dengan jelas tidak diketahui oleh negara, maka pasangan pria kamu tidak memiliki hak sama sekali akan anak tersebut. Karena anak akan terikat secara perdata hanya pada ibu dan pihak keluarga sang ibu saja.

Beda halnya jika kamu mencatat pernikahan kamu di sipil, maka pasangan pria kamu ikut memiliki hak perdata akan anak tersebut. Ketika anak baru melahirkan, tentunya dalam mengurus akta kelahiran juga akan dipermudahkan karena orang tua sang anak jelas tercatat oleh hukum.

Tentu ada kaitannya dengan mengurus pembagian warisan untuk anak di masa yang akan datang, itu akan sangat dipermudah, lho. sudah kebayang kan gimana manfaat yang bisa kamu dapatkan dalam jangka waktu yang panjang?


5. Memudahkan pengurusan hak asuh anak
Keuntungan yang bisa kamu rasakan ketika mendaftar nikah di catatan sipil tentu terhitung dalam jangka waktu yang lama. sebagian besar pasangan tidak ada satupun orang yang menginginkan perceraian atau perpisahan. Namun, kalian tidak bisa pungkiri atas terjadinya satu hal tersebut.

Dampak yang begitu besar yang kalian rasakan, terutama sang anak. Begitu juga dalam mengurus perceraian, kalian akan membutuhkan begitu banyak hal, mulai dari waktu, tenaga, dan pikiran yang begitu semrawut.


Itulah beberapa ulasan tentang keuntungan yang bisa kalian dapatkan ketika mendaftar nikah di catatan sipil. Kini, tak sedikit pula pasangan yang menggelar sebuah pernikahan yang tidak melalui hukum negara, namun sah di mata agama.

Ini juga berdampak pada kasus perceraian yang terjadi dalam rumah tangga kalian. Kalaupun pernikahan kalian terpaksa untuk tidak mendaftarkan di catatan sipil, maka proses perceraian akan semakin rumit karena tidak adanya bukti yang mengesahkan pernikahan itu sendiri.

Bagaimana jika sewaktu-waktu kalian harus mengalami hasib yang pahit, seperti perceraian? Tentunya, hal ini juga akan mempersulit dalam memutuskan hak asuh anak serta dana perwalian anak yang dilahirkan dari sebuah pernikahan kalian.


Inti dari penjelasan di atas, tentunya jika ingin meminang kaum perempuan, lebih baik menghalalkan sebuah pernikahan di mata hukum dan agama, kan? Kalian, sebagai kaum perempuan, dalam memilih sosok pemimpin dalam rumah tangga, pilihlah yang baik agamanya, baik kepribadiannya dan memiliki jiwa pemimpin.

Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...