Pilih Kategori Artikel

Inspirasi Gaya Makeup Pengantin Korea Untuk Hari Spesialmu
Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Tren kecantikan Korea memang bukan menjadi rahasia lagi telah sangat mewabah di Indonesia. Tidak hanya sering digunakan sebagai daily makeup, namun belakangan ini gaya makeup pengantin Korea pun menjadi pilihan favorit sebagai gaya riasan pengantin.

Gaya makeup pengantin Korea sendiri biasanya mengusung konsep natural yang membuat pengguna nya  tampil lebih menawan dan terlihat lebih alami. Nah, berhubungan dengan gaya makeup pengantin ala Korea ini, kali ini kami akan sedikit membahas tentang inspirasi gaya makeup pengantin dari negeri yang terkenal dengan budaya Kpop-nya ini.

Gaya Makeup Pengantin Ala Korea

Bicara tentang gaya makeup pengantin ala Korea sendiri, terdapat banyak gaya makeup yang dapat kamu coba. Beberapa diantaranya adalah 4 gaya gaya makeup berikut ini:

1. Puppy Eyeliner

Gaya makeup pengantin ala Korea pertama yang dapat kamu coba gunakan untuk pernikahanmu nanti adalah Puppy Eyeliner. Gaya makeup ala Korea yang satu ini diperkenalkan oleh banyak beauty vlogger asal Korea.

Berbeda dengan Cat Eye yang ditujukan untuk membuat  mata menjadi tampak lebih seksi, penggunaan riasan mata Puppy Eyeliner ini dapat memunculkan kesan innocent. Selain itu, Puppy Eyeliner juga dapat membuat mata mu menjadi terlihat lebih besar dan bersinar.

Gaya riasan mata yang satu ini sendiri terbilang sangat cocok digunakan untuk wanita yang memiliki bentuk mata single eyelid, dimana riasan ini dapat membuat mata terlihat  lebih besar. Dalam penerapan Puppy Eyeliner ini disarankan untuk kamu agar menghindari menggunakan eyeliner secara berlebihan pada bagian atas kelopak mata.

Kamu lebih disarankan untuk menerapkan teknik bottom heavy liner agar dapat memberikan kesan mata yang lebih bulat dan besar.

2. Straight Eyebrow

Berbeda dengan di Indonesia yang kebanyakan menyukai jenis riasan tegas seperti Kim Kardashian dengan alis yang menukik, wanita di Korea cenderung lebih menyukai alis yang berbentuk lurus.

Tampilan alis yang berbentuk lurus dan sedikit bold dipercaya dapat memberikan kesan lebih muda kepada penggunanya. Selain itu, kebanyakan wanita di Korea juga lebih menyukai untuk menggunakan pensil alis berwarna coklat yang dapat memberikan tampilan lebih natural.

3. Ombre Lips

Ombre Lips menjadi pilihan inspirasi tata rias pengantin Korea lainnya yang dapat kamu pertimbangkan. Bibir dengan warna ombre atau bergradiasi adalah salah satu tren kecantikan yang sangat terkenal di Korea. Tampilan bibir dengan warna ombre dipercaya dapat memberikan kesan segar pada penggunaannya.

Teknik riasan yang satu ini sendiri terbilang sangat cocok diterapkan pada resepsi pernikahan yang biasanya akan memakan waktu berjam-jam. Penerapan teknik riasan ini akan membuat pengantin wanita tetap terlihat segar untuk melewati resepsi pernikahan.

4. Glowy Finish

Teknik makeup pengantin ala Korea terakhir yang dapat kamu coba adalah Glowy Finish.  Kamu mungkin pernah model atau aktris Korea dengan tampilan kulit wajah glowy dan terlihat lembab. Tampilan kulit glowy dan terlihat sedikit lembab ini adalah hasil dari penerapan teknik makeup Glowy Finish.

Kebanyakan wanita Korea sangat menyukai tampilan kulit yang mengkilap dan sedikit terlihat lembab seperti kulit bayi. Inilah yang membuat teknik makeup yang satu ini cukup terkenal di negeri Gingseng tersebut.

Glowy Finish sendiri termasuk teknik makeup simple yang cukup mudah diterapkan. Salah satu cara menerapkan teknik makeup yang satu ini adalah dengan mencampurkan moisturizer dan foundation.

Namun terdapat catatan penting untuk kamu yang ingin menerapkan gaya makeup ini, terutama untuk resepsi pernikahan yaitu riasan yang didapat dari penerapan Glowy Finish ini hanya cocok digunakan untuk resepsi pernikahan Indoor.

Hal tersebut dikarenakan cukup sulitnya untuk mempertahankan tampilan dari riasan ini, terutama saat melakukan resepsi pernikahan di luar ruangan, yang notabenenya dapat menyebabkan tubuh mudah berkeringat.

Inspirasi Gaya Makeup Pengantin Artis Korea

Memberikan inspirasi tambahan untuk kamu yang tertarik untuk mencoba gaya makeup pengantin ala Korea ini, kami juga memberikan beberapa inspirasi makeup yang sempat digunakan oleh para aktris Korea pada saat pernikahan mereka. Berikut adalah beberapa diantaranya:

1. Natural Dengan Makeup Nude (Hwang Jung Eum)

wm_article_img

Tampilan natural adalah konsep sebagian besar dari riasan wanita Korea, termasuk untuk acara seperti pernikahan. Salah satu pilihan yang dapat kamu pertimbangkan adalah tampilan natural dengan make up berwarna nude.

Hwang Jung Eum merupakan salah satu aktris korea yang pernah menggunakan konsep riasan natural dengan makeup nude ini. Pada resepsi pernikahannya, aktris kelahiran tahun 1985 ini tampil cantik dengan riasan mata berwarna coral dan peach yang membuat bagian pipinya tampak bercahaya.

Aura kecantikan dari Hwang Jung Eum pun semakin terpancar berkat pemilihan lipstik berwarna coral yang ia gunakan. Penggunaan pensil alis berwarna coklat yang diterapkan agar terlihat natural pun menjadi kekuatan lain dari makeup Hwang Jung Eum saat itu.

2. Peach Look Untuk Tampilan Lebih Segar (Bada)

wm_article_img

Jika kamu tidak terlalu menyukai konsep riasan Wet Look seperti yang sebelumnya sempat dibahas, mungkin kamu akan menyukai  konsep riasan peach look yang sempat digunakan oleh Bada ini.

Penyanyi yang sempat tergabung di grup musi S.E.S ini tampil cantik dan mempesona pada saat pernikahannya di tahun 2016 silam. Pada saat pernikahannya, Bada tampil dengan sentuhan warna peach pada bagian pipi dan matanya.

Tidak hanya itu, Bada pun memilih warna soft pink untuk pilihan warna lipstik nya, sehingga membuatnya tampak lebih segar.

3. Sweet Look Untuk Tampil Lebih Muda (So Yul)

wm_article_img

Kamu ingin terlihat lebih muda saat pernikahanmu nanti?. Jika iya, kamu dapat mencoba inspirasi gaya riasan Sweet Look ini. Konsep riasan Sweet Look ini sendiri sempat digunakan oleh salah satu anggota grup penyanyi korea “Crayon Pop”, So Yul.

So Yul tampil menawan dengan gaya riasan Dewy Skin yang sekaligus membuatnya tampak lebih muda. Ia juga menggunakan MLBB (My Lips But Better) sebagai pelengkap penampilannya kala itu. Gaya makeup ini sendiri sangat cocok digunakan untuk pernikahan indoor maupun outdoor.

Kalau kamu tertarik dengan inspirasi makeup di atas, kamu bisa tampil seperti mereka di hari pernikahanmu dengan MUA paling hits yang bisa kamu temukan di WeddingMarket, dear.

Foto: Dreamfever, Korea Iyaa, Koreaboo

Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...