Pilih Kategori Artikel

Menemukan Cincin Kawin yang Sempurna bagi Anda dan Pasangan
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Ketika tanggal pernikahan sudah ditetapkan, menemukan cincin kawin sebagai simbol cinta Anda dan pasangan adalah langkah berikutnya yang perlu dilakukan. Selain sebagai simbol cinta, cincin kawin juga digunakan sebagai pertanda seseorang sudah menikah. Pada umumnya, cincin kawin mengunakan logam seperti emas dan perak. Namun, akhir-akhir ini bahan cincin kawin semakin beragam seperti cincin dari kayu maupun kaca.

Banyak yang masih bingung, apa perbedaan antara cincin kawin dengan cincin tunangan. Apakah Anda juga termasuk salah satu dari yang bingung tersebut? Nah, cincin tunangan adalah cincin yang digunakan laki-laki untuk melamar kekasihnya sebelum melangkah ke jenjang pernikahan. Sementara cincin kawin adalah cincin yang dipakaikan pengantin laki-laki kepada pengantin perempuan pada saat akad atau pemberkatan pernikahan. Cincin kawin bisa menjadi mas kawin, tetapi mas kawin tidak harus selalu berupa cincin kawin.

Jika kemudian muncul pertanyaan apakah sepasang kekasih membutuhkan dua pasang cincin berbeda sebagai cincin kawin dan cincin tunangan, tidak ada aturan yang baku dan dibebaskan pada setiap pasangan. Anda bisa memakai cincin tunangan sebagai cincin kawin, tetapi jika Anda dan pasangan memiliki kemampuan untuk membeli dua cincin untuk dua acara berbeda, mengapa tidak?

Sejarah Cincin Kawin

Cincin kawin pertama kali ditemukan pada budaya Mesir kuno, lebih dari 6.000 tahun lalu. Masyarakat Mesir kuno percaya cincin kawin merupakan penggambaran cinta yang abadi dari sepasang kekasih. Sejarah penggunaan cincin kawin di jari manis pun berasal dari kepercayaan masyarakatnya sendiri yang menganggap bahwa ada sebuah pembuluh darah khusus di jari manis yang mengarah langsung ke jantung. Berbeda dengan kebiasaan di negara Kanada, di mana awalnya cincin kawin hanya dikenakan oleh istri, dan baru di abad ke 20 cincin kawin mulai dikenakan oleh suami maupun istri.

Walau sejarah cincin kawin berbeda di tiap negara, secara garis besar, cincin kawin melambangkan komitmen, cinta, dan kesetiaan. Kalau menurut Anda dan pasangan, apakah makna cincin kawin yang sebenarnya?

Apa Bahan Terbaik untuk Cincin Kawin?

Seperti yang sudah dituliskan di atas, ada beragam bahan dasar pembuatan cincin kawin. Di Indonesia, bahan yang umum digunakan adalah emas, perak, titanium, stainless steel, dan masih banyak lagi bahan lainnya. Penting mengetahui bahan cincin kawin yang sesuai untuk jari Anda dan pasangan. Kulit setiap orang berbeda, ada yang alergi logam tertentu ada juga yang baik-baik saja mengenakan cincin dari logam tersebut, sehingga penting sekali untuk memilih bahan yang tepat. Agar lebih, jelas, Anda bisa melihat kelebihan serta kekurang dari masing-masing logam pembuat cincin kawin dan perhiasan di bawah ini:

  • Perak

Kelebihan:
Mudah dibentuk
Memiliki harga yang murah
Cocok dengan beragam gaya pakaian

Kekurangan:
Mudah tergores
Sulit untuk dijual kembali
Warnanya cepat pudar

  • Palladium

Kelebihan:
Tahan lama
Mudah dibersihkan
Tidak menyebabkan alergi

Kekurangan:
Sulit untuk dijual kembali
Sulit untuk ditemukan
Sering dicampur dengan berbagai jenis logam lainnya

  • Titanium

Kelebihan:
Tidak cepat berkarat
Harga termasuk murah
Kuat

Kekurangan:
Memiliki harga jual kembali yang murah
Sulit untuk dibentuk
Tidak bisa dihias dengan permata

  • Emas

Kelebihan:
Bisa untuk investasi
Tahan lama
Tidak mudah berkarat

Kekurangan:
Memiliki harga yang mahal
Menyebabkan alergi jika dicampur dengan logam lain
Dilarang penggunaannya untuk lelaki muslim

Ya, selain karena alasan kecocokan, memilih bahan pembuatan cincin kawin merupakan sesuatu yang penting karena dalam agama Islam, ada larangan bagi laki-laki untuk mengenakan cincin kawin dari emas sebagaimana tertuang dalam hadis sahih dari Ali bin Abi Thalib yang berbunyi:

 Aku telah melihat Rasulullah mengambil sutra dan meletakkannya di tangan kanannya dan mengambil emas lalu meletakkannya di tangan kirinya. Kemudian beliau bersabda, “Sesungguhnya dua hal ini (sutra dan emas) diharamkan atas kaum laki-laki dari umatku”

Walau begitu, tetap menjadi keputusan Anda dan pasangan tersendiri untuk menentukan akan menggunakan emas atau logam mulia lainnya sebagai bahan cincin kawin. Pun jika tidak memilih cincin kawin emas, masih ada bahan lainnya yang tidak kalah jika dibanding dengan emas, misalnya saja stainless steel, perak, kayu, dan masih banyak bahan cincin kawin lainnya.

Bagaimana Cara Menemukan Cincin Kawin yang Tepat?

Cincin kawin nantinya akan Anda gunakan hampir setiap hari dan juga di setiap kesempatan. Karena menjadi salah satu perhiasan yang akan selalu digunakan setelah menikah, menemukan cincin kawin tidak hanya dari estetikanya saja, tetapi juga nyaman saat dikenakan. Supaya Anda tidak lagi kebingungan hingga menghabiskan waktu lama dalam menemukan cincin kawin yang tepat, Anda bisa mengikuti 4 langkah di bawah ini:

1. Menentukan anggaran untuk cincin kawin

Sebelum mendatangi toko perhiasan untuk mencari cincin kawin, sudahkah Anda menentukan anggaran untuk membeli cincin tersebut? Memiliki patokan harga tertentu yang boleh dibelanjakan bisa membuat Anda lebih cepat menemukan karena harga menjadi salah satu faktor seleksi. Jadi, dengan adanya patokan, Anda hanya perlu berfokus pada cincin yang sesuai dengan range budget Anda saja.  Jangan lupa untuk melakukan riset harga cincin kawin yang dijual di toko, baik secara online maupun offline, sejak jauh-jauh hari karena Anda bisa memantau dan mempersiapkan anggarannya dengan baik.

 2. Menentukan bahan cincin kawin

Seperti yang sudah dituliskan di atas, ada beragam bahan cincin kawin yang bisa Anda jadikan pilihan. Untuk menentukan bahan cincin terbaik, Anda perlu mencari tahu apakah Anda dan pasangan memiliki alergi terhadap jenis logam tertentu? Apakan Anda dan pasangan ingin cincin dihiasi berlian atau ornamen lainnya? Apa bahan cincin yang tidak mudah berkarat ketika dipakai setiap hari dan dikenakan selama bekerja? Untuk menghindari alergi terhadap logam tertentu, Anda bisa membeli cincin kawin dengan tanda hipoalergenik.

 3. Mencari vendor cincin kawin yang tepercaya

Anda pasti pernah mendengar kasus penipuan perhiasan, kan? Ada yang mengaku menjual cincin kawin emas, tapi nyatanya hanya cincin nikel yang dilapisi dengan emas. Ada juga yang menjual cincin kawin berlian, tetapi ternyata berlian yang digunakan ternyata imitasi. Nah, supaya tidak terjebak pada hal yang merugikan seperti ini, pastikan Anda datang ke toko perhiasan yang tepercaya. Jika Anda akan membeli cincin kawin secara online, pastikan bahwa vendor cincin kawin tersebut memiliki reputasi yang baik. Anda bisa mengetahui reputasi sebuah toko online dengan melihat bagaimana customer service yang diberikan atau mencari tahu melalui testimoni dari pembeli sebelumnya. Namun, jika masih ragu, tidak ada salahnya untuk meminta pendapat dari teman atau saudara yang sudah menikah mengenai tempat mereka membeli cincin kawin.

 4. Apakah Anda tahu ukuran jari Anda?

wm_article_img

Sangat mudah memilih cincin kawin apabila Anda mendatanginya secara langsung. Anda bisa memilih desain cincin hingga ukuran yang tepat langsung di tempatnya. Namun, bagaimana solusi menentukan ukuran cincin kawin yang tepat jika membeli cincin kawin online?

Tenang! Tidak sulit untuk mengetahui lingkar jari Anda pun dengan cara mudah dan alat-alat yang bisa ditemukan di rumah berikut:

  • Kertas
  • Gunting
  • Pulpen
  • Penggaris

Caranya:

  • Siapkan kertas dengan ukuran memanjang
  • Lilitkan kertas pada salah satu jari yang ingin Anda pasangkan cincin
  • Pastikan bahwa lilitan kertas tidak kendur dan tidak terlalu ketat
  • Berikan tanda pada kertas di bagian pertemuan lingkar jari dengan pulpen
  • Gunting kertas pada kertas yang diberi tanda
  • Ukur kertas dengan penggaris dari ujung ke ujung.

Bagaimana Cara Merawat Cincin Kawin?

Setelah memiliki cincin kawin yang tepat, penting juga  untuk mengetahui  cara membersihkan cincin kawin dengan benar. Tidak sulit, kok, untuk membersihkannya. Anda bisa datang ke toko perhiasan di kota Anda. Banyak toko perhiasan yang menyediakan layanan cuci perhiasan dan membuat perhiasan Anda kembali berkilau. Namun, jika Anda tidak memiliki waktu untuk membawa cincin kawin Anda ke toko perhiasan untuk dicuci, Anda juga bisa mencuci cincin kawin di rumah.

Cincin kawin Anda pasti kerap terkena body lotion, parfum, debu, hingga beragam make up lain yang bisa membuat kilaunya berkurang. Untuk mengembalikan kilau cincin kawin secara mandiri di rumah, Anda cukup menyiapkan air hangat dengan beberapa tetes sabun cuci piring yang dilarutkan di dalamnya. Rendam cincin kawin dalam larutan tersebut selama 20 hingga 40 menit. Agar kotorannya terangkat dengan baik, sikat perlahan menggunakan sikat gigi bekas hingga ke sela-selanya. Untuk mengeringkannya kembali, Anda hanya perlu mengangin-anginkannya beberapa saat, tapi jika akan segera digunakan, Anda bisa menggunakan kain lembut. Jangan gunakan tisu untuk mengeringkan cincin atau perhiasan lain karena tisu dapat membuat permukaan perhiasan tergores.

Anda bisa mencuci cincin kawin setiap minggu dan lakukan secara berkala karena cincin kawin kerap digunakan dalam aktivitas sehari-hari dan terpapar berbagai macam hal. Kemudian, ingat selalu untuk melepas cincin kawin Anda ketika akan melakukan kegiatan yang berat seperti mencuci, memasak, atau mengangkat benda berat. Melakukan pekerjaan berat bisa menyebabkan cincin Anda tergores serta membuat warnanya cepat pudar.

Berapa Harga Cincin Kawin?

Tidak ada batasan minimal dan maksimal terkait harga suatu cincin kawin sebab setiap toko perhiasan, baik online dan offline, memiliki harga yang berbeda-beda. Pun mahal atau tidaknya sebuah cincin kawin sifatnya cukup relatif. Anda bisa saja menganggap sepasang cincin emas 24 karat yang dijual di sebuah mall memiliki harga yang murah, tapi ada juga pasangan lainnya yang menganggap cincin tersebut memiliki harga yang sangatt mahal. Untuk menemukan cincin kawin dengan harga yan sesuai keinginan serta kemampuan, Anda perlu melakukan survey dengan tekun. Kunjungi beberapa toko perhiasan di kota Anda secara langsung atau lakukan survey harga cincin melalui toko perhiasan online untuk menemukan banyak referensi model cincin sekaligus harga.

Untuk menghemat harga cincin kawin menjadi lebih murah, Anda bisa memilih cincin kawin yang sudah tersedia, dan bukan memesan cincin kawin khusus secara kustom. Cincin kawin yang dipesan secara kustom umumnya memiliki harga yang lebih tinggi dibanding desain cincin kawin yang sudah disediakan.

Cincin kawin bukan hanya sekadar perhiasan, tetapi juga simbol dan pertanda bahwa Anda sudah memiliki seseorang yang penting dalam hidup Anda. Perhiasan lain tentu bisa dikenakan atau diganti setiap saat, kapan pun Anda menginginkannya, tetapi cincin kawin akan selalu Anda kenakan hampir setiap saat dan di segala situasi. Untuk itu, Anda tidak bisa sembarangan memilih cincin kawin dan perlu ketelatenan untuk merawatnya, seperti Anda menjaga hubungan dengan pasangan, butuh kesabaran serta proses yang tak singkat. Semoga setelah ini, Anda bisa segera menemukan cincin kawin terbaik untuk simbol cinta Anda berdua. 

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...