Pilih Kategori Artikel

5 Model Kebaya Pengantin Muslimah Ini Membuat Kamu Lebih Elegan
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 25 -27 April 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Bagi kamu para Muslimah yang ingin tampil elegan dengan menggunakan kebaya kini tidak perlu khawatir. Sebab sekarang sudah banyak sekali model kebaya pengantin Muslimah yang memang didesain khusus untuk memberikan kesan elegan yang sempurna pada tubuh kamu.

Jadi, tidak hanya bisa mengenakan gaun saja untuk tampil memikat. Kebaya dengan desain klasik atau modern maupun klasik modern juga memberikan kesan anggun dan menawan mampu memikat pandangan tamu undangan dan pasanganmu di pelaminan.

Sekarang sudah banyak para selebritis ataupun selebgram yang memilih kebaya sebagai baju pengantinnya. Biasanya mereka memadukannya dengan konsep pernikahan adat sehingga kamu yang tertarik untuk menggunakan kebaya bisa menyesuaikan dengan tema pernikahan adat yang ingin diusung.

Sementara untuk kamu yang masih bingung terkait pilihan-pilihan kebaya dengan banyak desainnya bisa menyimak ulasan mengenai rekomendasi kebaya pengantin untuk Muslimah berikut ini.

Kumpulan Kebaya Pengantin Muslimah yang Elegan

1. Kebaya Modern Klasik Elegan

wm_article_img
Foto: fasnina.com

Kebaya pengantin Muslimah modern elegan dengan desain klasik ini terbilang cukup simple. Tile transparan terpasang melingkar di bagian leher sampai pergelangan tangan pada bagian atas kebay,  sehingga kebaya dengan desain ini terlihat seperti kebaya sederhana. Sedangkan bagian bawah kebaya pengantin didesain seperti gaun panjang yang menutupi mata kaki dan sedikit menjuntai ke belakang.

Jika kamu memilih model kebaya ini kamu akan terkesan klasik nan anggun. Sebab kebaya ini terlihat seperti gaun mermaid sehingga membuatnya tidak mengembang.

Pilihan warna yang tepat untuk desain kebaya pengantin yang seperti ini adalah warna pastel seperti cream, merah muda ataupun putih. Sebab jika memilih warna yang terlalu mencolok seperti merah hitam atau biru bisa mengurangi kesan klasik pada kebaya klasik modern ini.

Namun, sebagai Muslimah bisa konsep kebaya ini menjadi kebaya pengantin muslimah dengan memakai hijab simple dan beberapa aksesoris yang bisa yang biasa digunakan pada pernikahan adat. Kenakan mahkota sesuai khas dari model kebaya ini.

2. Kebaya Rumbai

wm_article_img
Foto: aghniapunjabi on Instagram

Buat kamu yang ingin tampil glamour dan berkelas bisa memilih model kebaya Rumbai. Dengan mengenakannya di pesta pernikahanmu kamu bisa mendapatkan kemeriahan yang sempurna.

Desainnya cukup kompleks sehingga warnanya juga cenderung berwarna-warni dan mencolok. Setiap bagian kebaya penuh dengan detail payet dan bordiran. Untuk bordir biasamya dipasang untuk menutupi seluruh tepi kebaya. Pemasangan detail ini menuntut memperhatikan betul peletakannya supaya kebaya nyaman dikenakan.

Model kebaya pengantin ini terdiri dari bagian atasan dan bawahan. Pada bagian atasannya didesain cukup kompleks, dipadati dengan warna-warni yang terdiri dari payet dan bordiran. Kebaya model ini juga dibuat menjuntai panjang sehingga mampu memberikan kesan elegan yang sangat memikat.

Sementara untuk bagian bawah kebaya dibuat menyerupai kain batik atau songket. Pilihan warnanya dipilihkan warna senada dengan bagian atasannya. Kamu bisa mengusulkan rancangan detailnya sesuai keinginan kamu. Sebab, desainnya yang unik, ramai dan padat ini menuntut kamu lebih kreatif lagi, apalagi kamu yang ingin mengenakan hijab saat pernikahan.

Kamu bisa memakai kerudung simpel, dengan tidak lupa memakai aksesoris padat pada bagian kepala untuk mengimbangi model kebaya ini.

3. Gaun Kebaya 

wm_article_img
Foto: instagram.com/keweskebaya

Kamu yang tidak suka memakai kebaya potong bisa memilih gaun kebaya yang cukup booming akhir-akhir ini. Di mana kabarnya Ini juga banyak menjadi pilihan para calon pengantin. Walaupun sebenarnya kebaya ini terlihat seperti pada umumnya hanya saja lebih ramping.

Biasanya ini dikenakan oleh pasangan yang ingin tetap melestarikan pakaian khas Indonesia atau pakaian adat tapi tanpa meninggalkan stylish kekinian. Sehingga penggabungan konsep gaun dengan kebaya adalah ide cemerlang untuk kamu yang ingin konsep baju pengantin muslimah elegan dan modern.

Mengenakan kebaya pengantin Muslimah dengan model gaun ini akan membuat pesona kamu menjadi lebih memikat. Apalagi kalau sudah dihadapkan dengan pilihan model gaun kebaya ini yang sudah tidak terikat dengan konsep busana pengantin pada umumnya membuat kamu lebih bebas untuk berkreasi baju pengantin mMslimah idamanmu.

Kamu bisa memadukan gaun kebaya ini dengan hijab yang sederhana dan tidak lupa memakai aksen atau aksesoris pada bagian kepala. Baik itu berupa headpiece maupun di konsep pernikahan adat dengan memakai mahkota tertentu sesuai dengan adat setempat antara kamu dan pasangan.

4. Kebaya Pengantin Muslim Modern

wm_article_img
Foto: instagram.com/keweskebaya

Kamu akan dibuat elegan dengan model kebaya pengantin yang satu ini. Sebab desain modernnya yang tertutup dari leher sampai kaki dengan desain atas bawahan. Tapi juga bisa juga dibuat seperti dress untuk kamu yang menyukai konsep lebih inovatif lagi. Walaupun sebenarnya cukup disesuaikan dengan baju pengantin impianmu.

Kebaya pengantin muslimah modern ini, bagian atasnya dirancang dengan mengadopsi berbagai jenis kebaya apapun untuk menghasilkan kebaya pengantin yang elegan. Kamu bisa menambahkan tile transparan dengan dalaman yang pas di badan. Masalah warna kami bisa memilih warna yang senada dengan kebaya tersebut.

Tapi buat kamu yang ini menggunakan kebaya atas bawahan bisa menggunakan kain batik yang padu dengan atasannya.  Kalau ingin dikonsep menyerupai gaun penganting, tentu panjang bagian bawahnya harus menutup bagian kaki dan sedikit lebar untuk mencegah lekukan badan yang terlalu mencolok.

Mengenai kerudungnya kamu bisa memadukannya dengan slayer panjang dan mahkota untuk kamu yang memilih model kebaya dress. Sedangkan yang potongan atau atas bawahan tidak perlu menggunakan slayer cukup mahkota adat saja.

5. Kebaya Cempaka

wm_article_img
Foto: instagram.com/keweskebaya

Kamu yang berhijab juga bisa mengenakan kebaya pengantin Muslimah klasik modern yang satu ini. Meskipun desainnya juga masih menonjolkan desain klasik, kebaya ini juga sangat direkomendasikan untuk kamu para milenial.

Ciri khas dari kebaya cempaka ini lebih panjang pada bagian belakangnya. Untuk masalah detailnya kebaya ini bisa dimodifikasi sesuai dengan seleramu. Selain itu, jangan lupa dipadukan dengan kain batik sebagai rok atau bawahan dari kebaya elegan ini.

Kamu juga bisa memilih desain hijab simple sekaligus dengan mahkota adat yang sesuai dengan konsep pernikahanmu. Tidak perlu mengenakan kerudung panjang supaya nampak lebih padu dengan kebaya cempaka.

Untuk kamu yang belum tau apa saja yang perlu dipertimbangkan saat memilih kebaya pengantin muslimah bisa mencermati ulasan di bawah ini.

Hal yang Dipertimbangkan Saat Memilih Kebaya Pengantin 

wm_article_img
Foto: Nanang Sholahudin on iStock

1. Bahan atau material

Mempertimbangkan bahan atau material kebaya merupakan hal penting yang harus kamu pikirkan sebab sangat mempengaruhi penampilan dan kenyamanan kamu saat menggunakannya.

2. Detail atau Ornamen

Penampilan kamu akan sangat elegan kalau detail atau ornamen kebaya yang kamu kenakan dipilih dengan tepat alias padu dengan warna kebaya yang kamu pilih.

3. Warna

Kamu juga harus mempertimbangkan warna yang kamu pilih. Pastikan sesuai dengan model kebaya.

3. Desain atau Model

Tidak kalah pentingnya juga dengan pertimbangan yang lain yaitu desain atau model kebaya. Pastikan yang kamu pilih merupakan model kebaya terbaik sesuai dengan konsep pesta pernikahanmu.

Itulah pembaca, 5 model kebaya pengantin muslimah sekaligus hal-hal yang perlu diperhatikan untuk memilih kebaya pengantin. Kamu juga bisa menemukan beragam artikel mengenai kebaya pengantin lainnya di WeddingMarket!

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 25 -27 April 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...