Pilih Kategori Artikel

Inspirasi dari Makeup Pernikahan Isyana yang Bisa Kamu Tiru
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Penyanyi wanita Indonesia, Isyana Sarasvati, telah melangsungkan pernikahannya dengan Rayhan Meditra pada tanggal 2 Februari 2020. Sepanjang rangkaian prosesi pernikahan ini, Isyana tampil menawan dan menarik perhatian banyak orang.

Terutama pada riasan wajahnya yang sederhana dan elegan, sesuai dengan pilihan warna-warna lembut pada pakaian yang ia kenakan. Kamu butuh inspirasi riasan wajah dengan konsep natural namun menawan? Simak 6 macam makeup pernikahan Isyana berikut ini yang bisa kamu tirukan sendiri di rumah.

1. Lamaran

Polesan makeup Isyana pada saat prosesi lamaran terlihat begitu lembut dan sederhana. Peach menjadi warna yang mendominasi disesuaikan dengan nuansa kebaya yang penyanyi cantik itu kenakan. Riasan flawless tersebut merupakan karya tangan dari Archangela Chelsea selaku makeup artist.

Eyeshadow berwarna cokelat dan blush on nude bercampur pink lembut pada wajah Isyana membuatnya terlihat natural dan segar di saat bersamaan. Tidak lupa gradasi warna merah dan pink pada bibir, serta alis mata yang diukir halus.

Walau didominasi dengan warna lembut, tetapi polesan contour di pipi Isyana membuat presisi wajahnya terlihat lebih tajam. Isyana juga menyematkan hiasan bunga-bunga cantik pada rambut panjangnya untuk membuat penampilannya semakin sempurna. Makeup natural lamaran Isyana ini menjadi yang paling banyak disukai.

2. Pengajian

Makeup Isyana untuk prosesi pengajian dirias langsung oleh Makeup Artist Ferry Fahrizal. Riasan kali ini sengaja dibuat lebih natural dengan warna-warna nude yang sesuai dengan selendang dan kebaya berwarna sampanye yang Isyana pakai.

Agar tetap terlihat fresh, Isyana diberikan polesan eyeshadow dan blush on berwarna peach. Bibirnya masih dipoles dengan gradasi warna lipstik yang tidak berlebihan. Bulu mata yang ia pakai pun tidak tidak sepanjang dan selentik pada saat prosesi lamaran. Isyana tampil lebih islami pada acara pengajian ini, tetapi tetap memukau dengan riasan wajah glowing di wajahnya.

3. Siraman

Prosesi siraman dilakukan sesuai pengajian. Isyana masih dengan riasan makeup sederhana oleh Ferry Fahrizal sebelumnya. Ia hanya menambahkan lipstik berwarna bata dengan teknik ombre yang menawan. Hal ini memberikan kesan bibir yang tipis, tetapi tetapi tidak pucat dengan warna merah bata yang cerah.

Riasan mata Isyana kali ini terlihat lebih tipis. Kedua matanya yang dioles eyeshadow dengan pilihan warna nude yang lembut dipadukan dengan bulu mata natural yang membuat kecantikan alaminya semakin terpancar.

4. Dulangan

Sedikit berbeda dengan makeup natural pada prosesi siraman, Isyana tampil dengan riasan lebih menonjol pada saat prosesi dulangan. Hal ini selaras dengan kebaya biru terang dan tatanan sanggul yang ia kenakan.

Bibirnya tidak lagi dipoles lipstik dengan teknik ombre. Isyana menggunakan lipstik berwarna merah cerah di seluruh permukaan bibirnya. Teknik full lips ini kemudian dipadukan dengan eyeshadow dan blush on berwarna peach yang menambah segar penampilannya.

Riasan mata terlihat lebih tajam dengan bulu mata palsu yang lebih lebat. Isyana menggunakan softlens berwarna abu-abu terang dan ada aksen warna silver yang sengaja dipoleskan pada kedua ujung matanya. Tidak hanya elegan, riasan wajah Isyana pada prosesi dulangan ini terlihat jauh lebih mewah.

5. Akad Nikah

Agar dapat tampil sempurna pada acara sakral ini, Isyana sengaja meminta wajahnya dirias langsung oleh Makeup Artist kondang Marlene HarimanTidak ada lagi Isyana dengan make up natural. Riasan akad nikah Isyana benar-benar terlihat bold selaras dengan kebaya cantik hasil rancangan desainer terkenal Didiet Maulana yang ia kenakan.

Marlene sengaja memberikan riasan mata yang tampak tajam dengan teknik eye smoked. Eye shadow berwarna gelap menjadi pilihan dipadukan dengan bulu mata yang panjang nan lentik menambah kesan elegan. Alis mata Isyana yang biasa natural, kini sengaja dicukur dan diukir menjadi lebih on fleek. Polesan contour pada wajahnya juga sengaja diperjelas demi memberikan kesan kontur wajah yang tajam.

Tidak hanya itu, warna lipstik true red dan perona pipi berwarna peach membuat penampilan Isyana pada prosesi akad nikah tersebut semakin mewah. Sangat serasi dengan warna mawar merah yang penyanyi cantik itu kenakan di balik sanggulnya.

Semua tampak sempurna dengan paes dan sanggul yang ditata secara menawan. Tema khas Jawa yang ingin ditunjukkan pada prosesi akad nikah kali ini pun menjadi semakin terasa.

6. Resepsi

Resepsi menjadi acara puncak dari rangkaian acara pernikahan Isyana dan Rayhan yang dilangsungkan pada malam harinya seusai akad nikah.

Pada acara puncak ini, Isyana mempercayakan riasan wajahnya kepada Bubah Alfian sebagai Makeup Artist terbaik Tanah Air. Bubah memberikan sentuhan makeup yang berbeda dengan riasan milik Marlene pada acara akad di pagi hari.

Makeup resepsi pernikahan Isyana ini sengaja dibuat lebih ringan namun glowing dengan banyaknya pilihan warna emas yang digunakan. Riasan tersebut disesuaikan dengan long dress sleek yang Isyana kenakan.

Bubah sengaja memberikan riasan mata dengan nuansa bronze, semakin glamor dengan glitter yang melapisi kelopak matanya. Tidak hanya itu, penampilan mewah Isyana juga didukung oleh polesan highlighter yang membuat tulang pipinya semakin terlihat cantik.

Warna nude dipilih sebagai pewarna bibir yang natural. Namun, Isyana tetap terlihat segar dengan tambahan lipgloss pada bibirnya. Pada malam resepsi itu, Isyana terlihat sebagai pengantin wanita yang sangat anggun dan elegan.

wm_article_img

Nah, itu dia 6 macam makeup pernikahan Isyana yang bisa kamu aplikasikan sendiri pada wajahmu di rumah. Riasan mana yang menjadi kesukaanmu? Silakan pilih satu dan aplikasikan riasan wajah seperti ini pada undangan-undangan penting seperti acara pernikahan atau acara keluarga!

Yuk temukan tren dan inspirasi makeup lainnya di Feeds WeddingMarket

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...