Pilih Kategori Artikel

Pernikahan Adat Jawa-Modern ala Aisyah dan Derie
Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Berawal dari pertemanan, itulah prolog cerita cinta klasik dari pasangan Aisyah dan Derie.

Bertemu di Akademi Kepolisian tujuh tahun yang lalu ditahun 2012 untuk sama-sama menempuh pendidikan polisi. Lalu pertemanan terjalin diantara keduanya. Hingga mereka merubah status pertemanan menjadi berpacaran.

Namun, hubungan yang sudah terjalin selama dua tahun itu sepertinya harus berhenti di tengah jalan. Di tahun 2016, tepat pada saat mereka ditugaskan, perpisahan merupakan jalan tengah aman untuk mereka. Setelah berpisah sempat lost-contact selama dua setengah tahun. Hingga takdir mempertemukan mereka kembali di bulan Juli 2018. "Yang pergi pasti kembali, yang hilang akan ditemukan jika memang berjodoh", kenang Aisyah.

Sedikit melakukan komunikasi untuk mencairkan suasana, lalu bulan November 2018 Derie memberanikan diri datang ke rumah Aisyah untuk melamarnya. "Dan jika kamu beruntung, meskipun kamu sudah pergi jauh berjalan dan memutuskan untuk kembali, percayalah kau akan tetap menemui orang yg sama", ungkap Aisyah sambil bernostalgia dengan Derie.


wm_article_img


Keduanya melangsungkan akad di bulan Maret 2019 dan melaksanakan resepsi pernikahan mereka di bulan April 2019 yang lalu.

Pernikahan bertema Jawa-Modern yang menambah kesan elegan dan mewah dipadukan dengan pedang pora membuat acara resepsi pernikahan Aisyah dan Derie semakin meriah dan seru. Keduanya mengikuti prosesi pernikahan dengan khidmat. Runtutan prosesi pernikahan yang dijalankan oleh Aisyah dan Derie antara lain siraman, tradisi temu menten secara jawa dan rebutan ayam adat sunda pada hari H pernikahan.

Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...