Pilih Kategori Artikel

10 Rekomendasi Souvenir Pernikahan Elegan dan Berkesan
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 25 -27 April 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Memberikan souvenir pernikahan elegan kepada para tamu yang hadir dalam salah satu momen bahagiamu, menjadi hal yang lumrah. Karena, itu merupakan salah satu bentuk ucapan terima kasihmu kepada para tamu undangan yang telah meluangkan waktu mereka untuk hadir di acara pernikahanmu.

Dengan adanya souvenir yang unik dan elegan, tentu akan membuat para tamu yang menerimanya dapat mengenang momen pernikahanmu. Akan tetapi, sebagian besar orang kerap dibuat bimbang dengan yang namanya pilihan. Seperti bimbang pada saat memilih souvenir pernikahan yang bagus tapi mahal, maupun souvenir yang memiliki kualitas biasa-biasa saja, tapi memiliki harga murah.

Tentu, hal tersebut bisa disesuaikan dengan kemampuan finansial atau ketersediaan budget yang kamu miliki. Sebagai solusinya, kamu bisa memilih souvenir pernikahan elegan dan memiliki manfaat dalam kehidupan seseorang, mulai dari perlengkapan dapur, alat makan/minum, fashion, dan lifestyle. Jadi, nanti uang yang kamu gunakan sebagai anggaran khusus untuk membeli souvenir tidak akan mubazir. Bingung untuk memilih jenis souvenir yang seperti apa? Berikut sudah kami rangkum dari sekian banyak jenis barang, menjadi beberapa rekomendasi souvenir pernikahan yang elegan dan berkesan.

  • Sendok Sup Unik

 wm_article_img

Pertama kamu bisa menggunakan alat makan sebagai souvenir pernikahan elegan di hari spesialmu. Salah satunya adalah dengan sendok sup yang memiliki bentuk unik dan warna yang mengilap. Selain itu, kamu juga bisa memberikan kemasan berupa kardus sebagai tempat sendok sup dengan tutup mika transparan di atasnya. Pasti akan menambah penampilan sendok sup menjadi lebih menarik. Apalagi kamu memilih desain unik, misalkan desain dengan bentuk hati/love, akan menjadikan souvenir pernikahan yang berkesan dan sangat indah.

  • Tempat Garam dan Merica

 wm_article_img

Tidak hanya berupa alat makan saja yang bisa dijadikan sebagai souvenir pernikahan elegan dan berkesan. Namun, kamu bisa menggunakan perlengkapan dapur untuk menjadi souvenir paling spesial di hari pernikahanmu nanti. Selain unik, souvenir ini juga memiliki manfaat, yaitu sebagai shaker dan penghias dapur. Pasti para tamu undangan yang menerimanya akan sangat menyukai souvenir yang satu ini.

  • Pisau dan Sendok Kue Cantik

 wm_article_img

Selain kedua barang di atas, ada juga Pisau dan sendok kue dengan penampilan yang cantik. Barang seperti ini akan sangat cocok digunakan sebagai pajangan untuk menghias meja maupun ruang tamu. Namun, bisa juga digunakan untuk memotong kue di saat diperlukan. Pisau dan sendok kue yang multifungsi ini sangat cocok kamu jadikan sebagai souvenir pernikahan elegan dan berkesan untuk para tamu undangan yang hadir.

  • Talenan Kayu Ukir/Sablon

 wm_article_img

Masih termasuk perlengkapan dapur, talenan ini juga sangat cocok digunakan sebagai souvenir pernikahan elegan. Selain berguna berdasarkan fungsinya, talenan ini juga bisa menjadi hiasan atau pajangan yang sangat berkesan. Kamu bisa memberikan desain di salah satu bagian talenan, seperti gambar karakter maupun tulisan ucapan terima kasih dengan cara diukir maupun disablon. Dijamin pasti para tamu undangan yang menerima souvenir pernikahan ini akan sangat bangga dan terkesan.

  • Botol dengan tutup swing top

  wm_article_img

Selanjutnya terdapat juga botol yang bisa kamu jadikan pilihan sebagai souvenir pernikahan elegan dan berkesan. Tentu saja ini akan menjadi suatu hal yang unik dan bisa menjadi sumber ide yang berbeda dengan sebagian banyak orang di luar sana. Selain terlihat mewah, untuk model dari botol ini cukup simpel. Bahkan, kamu pasti bisa membuatnya sendiri kalau mau! Hanya saja, diperlukan desain stiker yang unik sebagai hiasan di bagian tutup botol swing top ini.

  • Twine Votive

 wm_article_img

Jika kamu menyukai konsep pernikahan dengan tema chic rustic, sepertinya ide untuk souvenir pernikahan elegan ini bisa kamu coba. Selain ide ini yang sangat simpel sekali, untuk mempersiapkannya pun sangat mudah dan murah. Hanya cukup menyiapkan gelas berukuran kecil yang kemudian bisa kamu dililit dengan benang atau tali dengan bahan goni sampai bentuknya menyerupai bola. Selanjutnya, tuangkan air dalam gelas tersebut, lalu sematkan bunga di dalamnya. Souvenir pernikahan seperti ini sangat jarang sekali ditemui di acara pernikahan mana saja. Jadi, kamu bisa menggunakan cara seperti ini supaya acara pernikahanmu terkesan lebih unik.

  • Diffuser Ruangan

 wm_article_img

Kali ini terdapat barang yang cocok untuk dijadikan sebagai souvenir pernikahan elegan, yaitu diffuser yang dapat digunakan sebagai pewangi ruangan. Saat ini, kamu bisa menemukan diffuser dengan mudah di pasaran dengan bentuk dan harga souvenir yang bermacam-macam,  entah itu produk lokal atau internasional. Selain terlihat mewah, diffuser ini juga wanginya bisa diganti sesuai selera kamu. Pasti para tamu undangan yang hadir di acara pernikahanmu akan merasa sangat senang dan terkesan.

  • Scented Wax Bar

 wm_article_img

Masih bertema wewangian, wax bar ini memiliki desain yang klasik, elegan, dan memiliki aroma yang sangat harum. Kamu bisa melakukan custom souvenir ini menjadi lebih menarik, para tamu pasti akan sangat menyukai dan memuji kamu pasangan dalam memilih souvenir pernikahan elegan. Tak hanya indah untuk dilihat dilihat saja, wax bar yang dengan wangi bunga ini juga memiliki manfaat sebagai pengharum ruangan dan bisa juga untuk lemari pakaian.

  • Tote Bag Unik

 wm_article_img

Kamu juga bisa memberikan souvenir yang lebih fungsional dari segi fashion maupun kebutuhan sehari-hari. Tote bag ini menjadi salah satu solusi bagi kamu yang ingin membuat souvenir pernikahan elegan dan bermanfaat. Selain memiliki desain dan gaya trendy, tote bag ini juga memiliki fungsi sebagai kebutuhan sehari-hari, seperti untuk membawa barang yang berukuran kecil. Ditambah lagi dengan desain sablon yang keren di bagian samping tote bag, tentu akan menambah souvenir pernikahan ini menjadi lebih menarik.

  • Teapot Kitchen Timer

 wm_article_img

Kemudian untuk yang terakhir, kamu bisa menjadikan teapot kitchen timer ini sebagai souvenir pernikahan elegan dan unik. Karena jam itu sebenarnya tidak harus memiliki bentuk berbentuk bulat dan dilengkapi dengan jarum yang biasa ditempelkan pada dinding, tangan, atau tergeletak di atas meja. Sebuah mesin yang memiliki fungsi sebagai penghitung waktu ini telah mengeluarkan sebuah inovasi baru dari stainless kokoh yang dikemas dengan sangat rapi, sehingga akan sangat cocok untuk kamu berikan kepada tamu undangan sebagai kenang-kenangan.

Nah, itulah pembahasan mengenai beberapa souvenir pernikahan elegan yang sangat direkomendasikan bagi kamu yang sedang ingin mencari souvenir yang tepat. Sebenarnya masih ada banyak sekali souvenir pernikahan yang unik, elegan, dan mewah lainnya. Akan tetapi beberapa souvenir di atas hanya untuk gambaran saja, jika kamu tidak menemukan pilihan souvenir yang disukai, bisa untuk mencari lagi referensi lainnya. Selamat berburu di Vendor Souvenir Pernikahan pilihanmu!

Foto: Haimuna Souvenir, connectedgoods, gogokitchengadgets, Weddbook, Circle City Design Co, gardeners, Thrifty Fun, luckypeachshop, Wax N Warm, Tees Blog, Epicurious

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 25 -27 April 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...