Pilih Kategori Artikel

Style Rambut Pria Yang Bisa Kamu Tiru
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Pastikan style rambut saat hari pernikahan karena pernikahan adalah momen special bagi setiap manusia. Tak main-main persiapan dalam pernikahan membutuhkan kesungguhan di dalamnya. Bahkan persiapannya juga harus dipersiapkan dengan matang.

Nah, salah satu tampilan yang harus di perhatikan dengan baik adalah style rambut. Dimana rambut sangat mempengaruhi penampilan. Tidak hanya pengantin wanita yang repot bersiap tampil sempurna di hari pernikahan. Di hari istimewa mempelai pria juga ingin memantaskan diri agar serasi dengan pengantin wanita.

Nah,  Agar tampil berbeda di hari resepsi pernikahan, mengubah style rambut mengikuti gaya kekinian menjadi keputusan sulit bagi yang merasa sudah nyaman dengan style rambut sehari-hari. Alasan lainnya yaitu  karena takut salah potong rambut. Meskipun bimbang ingin meneruskan gaya rambut lama atau tertantang mencoba gaya rambut baru, keputusan berpihak pada Anda.

Jika Anda tertarik ingin mencoba gaya rambut baru, sebaiknya singkirkan rasa takut tersebut setelah menyimak berbagai pilihan model rambut masa kini. Calon pengantin wanita juga dapat berperan membantu memberi saran dan juga menaikan rasa percaya diri pasangan agar bisa membuat style rambut mempelai pria lebih keren.

Berikut Style Rambut Pria yang Bisa Anda Tiru

wm_article_img

1. Pompadour

Model pertama adalah model Pompadour. Model ini pertama kali populer pada abad 18 di Prancis. Dimana pompadour kembali naik daun belakangan yang dipopulerkan salah satunya oleh bintang sepak bola terkenal yaitu Cristiano Ronaldo. Model rambut ini muncul kembali dan mengalami modifikasi yang lebih modern dan keren. Ciri dari gaya rambut pompadour dapat dikenali dengan mudah adalah pada salah satu sisi rambut yang lebih panjang dibandingkan sebelahnya.

2. Quiff

Model rambut quaff memiliki ciri bervolume dengan aksen yang tinggi, dimana syle rambut quiff biasanya diakhiri dengan disisir ke belakang. Pengantin pria dapat mencoba gaya rambut quiff ini jika menikah di dalam ruangan. Karena, jika tidak dikhawatirkan rambut akan tertiup angin yang akan merusak tatanan rambut.

3. Comb over

Comb over jenis ini adalah model rambut yang lebih dewasa dengan belahan pinggir yang satu sisinya lebih tipis. Di sisi rambut lainnya yang lebih panjang disisir ke belakang dengan arah diagonal yang keren. Sangat cocok bagi pengantin pria yang ingin tampil rapi dan mempesona.

4. Brusedup

Sesuai namanya, style rambut brushedup ini lebih mengutamakan volume yang disikat ke arah belakang. Style rambut ini sangat cocok bagi pengantin pria yang tertarik dengan model  rambut yang berbeda di hari pernikahan.

5. Buzz Cut

Buzz Cut adalah style gaya rambut pria terpendek. Dimana rambut style ini bisa digunakan untuk acara formal seperti pernikahan.  Rambut model buzz cut juga sering digunakan oleh tentara. Selain formal, potongan rambut buzz cut bisa menjadikan mempelai pria lebih keren dan maskulin.

6. Slicked Back Men Hairstyles

 Untuk Anda yang memiliki rambut yang panjang, maka style rambut slicked adalah pilihan yang paling tepat.  Cara pengaplikasian nya juga cukup mudah. Cukup dengan menggunakan produk pomade kesayangan Anda. Ambilah pomade secukupnya, lalu ratakan pada rambutmu sambil menyisir rambut kearah belakang. Nah, pastikan bahwa rambut Anda mengarah ke belakang dengan rapi. Bagaimana mudah bukan?

Nah, itulah style rambut pria yang bisa Anda tiru. Jadikan momen spesial di hari pernikahan dengan penampilan yang mempesona. Jangan sampai Anda terlihat kusut dan tidak menarik pada hari istimewa Anda. Semoga artikel bermanfaat dan terimakasih.

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...