Pilih Kategori Artikel

Intip Harga Paket Catering Pernikahan Semarang Yuk, Agar Budget-nya Bisa Diatur
Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Emangnya bisa ya nikah dadakan? Hm… kalau dipikir pakai logika sih sulit ya nikah dadakan. Secara persiapannya saja banyak, dan tentunya memerlukan budget yang tidak sedikit pula. Tidak mungkin orang tiba-tiba langsung nikah, tanpa merencanakan semuanya dengan matang, seperti memikirkan sewa gedung, membayar wedding organizer, sampai ke memikirkan harga paket catering pernikahan Semarang. 

Banyaknya hal yang harus dipersiapkan, kalau uangnya belum mampu untuk memenuhi semua kebutuhan tersebut kan gawat juga. Makanya, nikah itu tidak bisa dadakan, butuh waktu yang tidak sebentar untuk menyiapkan semuanya. Nah, kalau kamu masih kebingungan dengan kisaran uang yang harus terkumpul, kamu bisa nih simak ini dulu supaya ada gambaran untuk harga catering pernikahan Semarang dulu. Simak baik-baik ya!

Harga Paket Catering Pernikahan Semarang Berikut Ini Bisa Jadi Pilihan

wm_article_img
Foto: Flickr

1. Larasati Catering

Yang pertama, kita ulas harga yang ditawarkan dari Larasati catering dulu ya. Catering ini merupakan salah satu jasa yang menyediakan catering baik untuk acara pernikahan secara adat, pernikahan modern, maupun pernikahan secara syariat Islam. Tentunya makanan yang mereka siapkan pun akan disesuaikan dengan tema dan konsep pada pernikahan yang digelar itu sendiri.

Langsung saja kita loncat ke paket catering yang mereka sediakan. Ada paket apa aja sih? Pada dasarnya, ada dua jenis paket yang bisa kamu pilih, yang pertama yaitu paket menu prasmanan dan yang kedua yaitu paket menu Larasathi. Tetapi, dari kedua jenis paket ini nantinya akan ada beragam pilihan lainnya lagi. 

Pada paket Larasathi, dibagi menjadi 3 pilihan menu, tetapi harga yang ditawarkannya sama, yaitu 75 ribu per porsi untuk paket Larasathi 1, Larasathi 2, dan juga Larasathi 3.

Kemudian, untuk Paket Prasmanan, terdiri dari 5 pilihan paket dengan harga yang berbeda-beda antara satu paket dengan paket yang lainnya. Paket prasmanan spesial 1 ditawarkan dengan harga 50 ribu per porsinya, paket prasmanan spesial 2 ditawarkan dengan harga 53 ribu per porsi, paket prasmanan spesial 3 dengan harga 58 ribu per porsi, dan paket prasmanan spesial 4 ditawarkan dengan harga 64 ribu per porsi. Kemudian ada juga paket prasmanan standar yang ditawarkan dengan harga 37,5 ribu per porsinya. Harganya sangat beragam bukan? Jadi makin banyak pilihan.

2. Vina House

Selanjutnya kita beralih ke catering pernikahan Vina House, warga Semarang pasti sudah tidak asing lagi dengan brand yang satu ini. Penasaran gak berapa harga paket catering pernikahan Semarang yang ditawarkan oleh Vina House ini? Siapa tahu kamu dan pasangan mau menggunakan jasa dari Vina House juga.

Sebelum kita ulas tuntas mengenai harganya, kamu harus tahu tentang Vina House ini  terlebih dahulu. Vina house ini bukan hanya menyediakan jasa layanan catering, melainkan juga bergerak dalam bidang wedding organizer secara keseluruhan. Mulai dari gedung, dekorasi, busana pengantin, MC, live music, dan juga perlengkapan pernikahan yang lainnya.

Nah, untuk catering pernikahannya sendiri, Vina house menawarkan beberapa paket pilihan. Pertama, ada paket menu buffet dengan jumlah 200 pax yang ditawarkan dengan harga 32 juta. Kemudian, ada paket menu cia dengan jumlah 400 pax yang dibandrol dengan harga sebesar 85 juta, ada juga paket menu buffet dan pondokan dengan jumlah 1.200 pax yang ditawarkan dengan harga 85 juta.

Harga yang mereka tawarkan sangat fantastis bukan? Tetapi harga yang menjulang tinggi ini menggambarkan kualitas yang mereka berikan. Vina house ini menjamin bahwa semua menu masakan yang mereka sajikan itu dimasak oleh professional chef yang sudah mempunyai banyak pengalaman di bidangnya. Sehingga, makanan yang disajikan pun pastinya mempunyai cita rasa yang berkualitas.

Kemudian, harga yang ditawarkan tersebut juga sudah termasuk dengan biaya dekorasi gedung, live music, wedding cake, EO, dancer, dan ada juga bonus sewa mobil pengantin. Wah, mantap kan dengan harga sebesar itu ternyata kamu dan pasangan sudah bisa mendapatkan banyak fasilitas yang lainnya juga. Bagaimana? Tertarik untuk mencoba jasa catering yang satu ini?

3. Catering Berkah

Masih terkejut dengan harga paket catering pernikahan yang sebelumnya? Tenang, masih ada referensi harga paket catering pernikahan Semarang yang lainnya kok. Nih, sekarang kita ulas harga dari catering Berkah, namanya saja sudah berkah ya, coba kita tengok harganya apakah berkah juga atau bagaimana nih?

Di catering Berkah ini menyediakan banyak pilihan paket untuk kamu dan pasangan lho. Ada yang namanya paket modern, paket premium, paket rakyat, dan ada juga yang namanya paket tradisional. Lalu, berapa sih kira-kira harga dari setiap paket tersebut? Penasaran ya? Yuk, langsung saja kita bahas, untuk paket modern ini ditawarkan mulai dari harga 23 ribu per porsi yang disebut dengan paket modern prasmanan standar.

Ada juga paket modern prasmanan silver yang harganya 30 ribu per porsi, paket modern prasmanan gold yang ditawarkan dengan harga 35 ribu per porsi, dan terakhir ada paket modern prasmanan platinum yang dibandrol dengan harga 38 ribu per porsinya. Harga-harga yang mereka tawarkan sangat terjangkau bukan? 

Eits jangan senang dulu, ada yang harganya lebih murah dari itu lho. Yuk kita tengok paket rakyat, paket rakyat ini ditawarkan mulai dari harga 20 ribu per porsi, kemudian paket rakyat - legislatif ditawarkan dengan harga 28 ribu per porsi, dan terakhir ada paket rakyat - eksekutif yang ditawarkan dengan harga 30 ribu per porsi. Dari namanya saja sudah rakyat ya, pasti harganya juga merakyat. 

Kemudian, di catering Berkah ini juga ada paket yang disebut dengan paket tradisional. Berapa sih harganya? Paket tradisional 1 ini diberi bandrol sebesar 30 ribu per porsi, kemudian paket tradisional 2 ditawarkan dengan harga 32 ribu per porsi, dan paket tradisional 3 ditawarkan dengan harga 35 ribu per porsinya. Harga paket catering pernikahan Semarang yang mereka tawarkan ini sangat beragam kan ya?

Tapi apabila kamu dan pasangan menginginkan menu prasmanan yang lebih banyak, maka kamu dan pasangan bisa memilih paket premium yang sudah disediakan oleh catering Berkah. Paket premium ditawarkan mulai dari harga 32 ribu per porsi, kemudian ada juga paket deluxe yang ditawarkan dengan harga 37 ribu per porsi, dan terakhir ada paket supreme dengan harga 65 ribu per porsinya.

Bukan main pokoknya catering Berkah ini, paket prasmanan yang mereka tawarkan banyak sekali. Bisa-bisa kamu dan pasangan malah pusing duluan nih mau memilih paket yang mana. Kemudian, di catering Berkah ini ada juga menu pondokan yang harganya terpisah dari paket yang sudah disebutkan tadi. 

Nah, itulah beberapa vendor catering yang sudah kita ulas tuntas terkait harga paket catering pernikahan Semarang yang mereka tawarkan. Sekarang tinggal giliran kamu untuk menentukan catering pilihanmu.

Jika kamu mencari vendor catering pernikahan, kamu bisa kunjungi situs WeddingMarket untuk lihat berbagai pilihan vendor dengan paket yang menarik. Tak hanya berpengalaman, tapi harga yang beragam membuat kamu tak perlu putar otak jelang hari pernikahan.

Selain itu, kamu juga bisa andalkan WeddingTools untuk atur to do list, guest list, hingga atur manajemen vendor pernikahan. Segala kebutuhan pernikahan sudah ada dalam satu platform andalan. Begitu mudah dan nyaman.

Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...