Sudah memilih venue pernikahan terbaik, dekorasi sesuai dengan konsep pernikahan impian, busana pengantin terindah dan persiapan-persiapan pernikahan lainnya yang nyaris sudah hampir sempurna, tapi belum lengkap rasanya tanpa iringan lagu pernikahan yang romantis dan menyentuh hati., bukan? Lagu-lagu yang bisa membangun suasana pernikahan menjadi semakin romantis dan sakral.
Selain itu, melalui iringan lagu pernikahan, kamu juga bisa menggambarkan kisah perjalanan cintamu dan pasangan secara tersirat melalui lirik-liriknya. Lagu-lagu romantis yang selalu mengingatkan satu sama lain atau lagu yang menjadi saksi menjadi saksi jatuh bangunnya kamu untuk mendapatkan cinta si dia. Apakah kamu dan pasangan sudah memiliki daftar lagu romantis untuk pernikahanmu? Jika ada lagu kenangan di antara kalian berdua, maka lagu-lagu tersebut bisa digunakan untuk tema lagu pernikahan, baik untuk lagu backsound undangan digital, ataupun lagu pengiring di acara resepsi pernikahanmu nanti.
Lagu romantis untuk pernikahan bisa dari tangga lagu yang sedang populer di tanah air, playlist lagu-lagu barat, hingga lagu pernikahan islami. Tergantung selera dan preferensi musikmu. Apabila kamu masih bingung, berikut ini WeddingMarket telah merangkum daftar lagu romantis terbaru yang bisa dijadikan sebagai lagu pernikahan. Ada lagu-lagu Indonesia, maupun lagu wedding barat yang mungkin akan cocok dengan seleramu dan pasangan. Disimak, yuk!
1. Dara - Vidi Aldiano
Lagu berjudul Dara ini pertama kali dibawakan oleh Vidi Aldiano dalam resepsi pernikahannya pada Januari 2022 lalu. Lagu yang khusus ditulis untuk sang istri tercinta Sheila Dara Aisha, memiliki lirik yang sangat romantis dan menyentuh. Lagu ini bercerita tentang perjalanan seorang laki-laki menemukan cinta sejatinya dan siap berkomitmen hidup dan menua bersama. Lirik lagu pernikahan Vidi Aldiano bikin baper ya, romantis sekali!
Dara, izinkan ku untuk jadi
Ksatria mu yang menjaga siang dan malammu
Izinkan ku slalu hadir di hidup mu
Menulis cerita sampai kita tua
Menua berdua, bersama mu, Dara
2. Ku Mau Dia - Andmesh Kamaleng
Selain lagu 'Cinta Luar Biasa', Andmesh Kamaleng ternyata juga memiliki lagu-lagu lain yang tidak kalah romantis dalam albumnya. Salah satunya adalah lagu yang bertajuk 'Ku Mau Dia' ditulis Andmesh bersama Nico Veryandi. Lagu ini bercerita tentang harapan seseorang untuk bisa hidup bersama yang dicintai, walau dalam susah dan senang, meski banyak perbedaan. Lagu ini cocok sekali untuk dijadikan lagu pernikahan, setuju ‘kan?!
Kumau dia tak mau yang lain
Hanya dia yang s’lalu ada
Dalam susah dan senangku
Kumau dia, walau banyak perbedaan
Ku Ingin dia bahagia hanyalah denganku
3. Lagu Nikah - Juicy Luicy
Juicy Luicy dibentuk pertama kali pada tahun 2010 dengan beranggotakan 5 orang. Grup musik yang beraliran pop ini memiliki sebuah lagu yang akan sangat cocok untuk lagu pernikahan, sesuai dengan judulnya “Lagu Nikah”. Lagu romantis yang diciptakan oleh sang gitaris Juicy Luicy, Denis Ligia, mengangkat cerita tentang kehidupan di awal-awal pernikahan pasangan, tentang bagaimana mereka belajar saling menerima baik buruknya masing-masing. Bersama-sama saling berdampingan, tidak ada lagi kata "aku" tapi "kita". Wah romantis dan realistis banget, ya! Ini dia beberapa baris penggalan lirik lagu pernikahan dari Juicy Luicy.
Dari esok sampai selamanya
Kita buka mata bersama
Melihat pagi yang berbeda
Dari arah terbit yang sama
Dingin malam takkan menyakitkan lagi
Ada temanku melihat bintang kini
4. I Love You 3000 - Stephanie Poetri
Siapa sih yang gak tahu lagu yang dinyanyikan oleh Stephanie Poetri, putri kandung Diva Indonesia Titi DJ ini? Lagu yang terinspirasi dari dialog ikonik dalam film besutan Marvel Studio ini sudah ditonton lebih dari 122 juta kali, loh! Lirik dan alunan musiknya yang nyaman banget di telinga, cocok sekali sebagai salah satu lagu untuk playlist pernikahan kamu nanti.
Baby take my hand
I want you to be my husband
‘Cause you’re my Iron Man
And I love you 3000
4. Orang Yang Sama - Virgoun
Lagu ini menceritakan tentang bagaimana seseorang, jatuh cinta berkali-kali pada orang yang sama, tak peduli walaupun diterpa berbagai badai kehidupan. Dengan makna yang sangat dalam, lagu ini bisa sangat relate buat pasangan yang selalu setia mendampingi, dalam keadaan apapun. Lagu romantis ini cocok sekali untuk backsound undangan pernikahan digital kamu ataupun untuk lagu pernikahan. Masukkan ke dalam playlist lagu nikahmu, yuk!
Bila waktu izinkan kita menua bersama
Dimataku indah mu tetaplah sama
Bagaimana bisa.. Aku jatuh cinta
Berulang kali..
Berulang kali pada orang yang sama
5. Luluh Lagi - Eclat Story feat. Kezia Amelia
Lagu “Luluh Lagi” pasti akan sangat relate bagi kamu yang mengalami hubungan jatuh bangun dalam pencarian cinta. Sempat berpisah, saling menjauh, merasa kosong, lalu menyadari bahwa saling membutuhkan hingga akhirnya bersama kembali. Nah, kalau mendengarkan lagu ini jadi nostalgia ke masa-masa disaat kamu belum menyadari kalau dialah orangnya! Jangan lupa masukkan lagu ini ke dalam daftar lagu pernikahan kalian, ya.
Sekian tahun ku mengenalmu
Tak menyangka kita akan bersatu
Kini dirimu menjadi milikku
Kita bahagia selamanya
6. Keep You Safe - Yahya Fadhilah
Penyanyi muda sekaligus penulis lagu yang berasal dari Kota Bandung ini, memiliki sebuah lagu romantis bertajuk “Keep You Safe” yang sudah ditonton lebih dari 7 juta kali di laman YouTube miliknya, sejak pertama dirilis pada bulan Desember tahun 2019 lalu. Meskipun lagu sudah cukup lama, namun tidak ada salahnya apabila kamu juga menggunakannya sebagai lagu pernikahan. Liriknya yang manis, diiringi petikan gitar yang romantis dan suara merdu Yahya, lagu yang menceritakan tentang perasaan seseorang yang ingin membuat pasangan selalu nyaman berada disisinya ini sangat sempurna sekali untuk mengiringi pesta pernikahanmu. Ini dia beberapa penggalan lirik romantis dalam lagunya.
I can’t show you how to love yourself
But I promise you
I’ll be the one by your side
I won’t tell you the truth about love
It’s so difficult for me
Babe, I don’t want you to get hurt
7. Teman Bahagia - Jaz Hayat
Kamu suka lagu pernikahan yang easy listening, dengan beat yang happy? Coba deh dengerin lagu “Teman Bahagia” dari Jaz Hayat ini. Lirik lagu pernikahan yang so sweet ini menceritakan tentang seseorang yang meyakinkan kekasihnya untuk percaya bahwa dirinya akan selalu ada mendampinginya hingga hari tua, sebagai “teman bahagia”. Seperti kamu yang juga telah menetapkan hati kepada pasanganmu. Lagu ini pas banget ‘kan untuk lagu pernikahan?
Percaya.. aku takkan ke mana-mana
Aku kan selalu ada, temani hingga hari tua
Percaya.. aku takkan ke mana-mana
Setia akan kujaga, kita teman bahagia
8. Rapsodi - JKT48
Lagu berjudul Rapsodi ini merupakan single original dan yang pertama dari JKT48. Lagu romantis dengan alunan musik yang manis ini menceritakan tentang proses sepasang kekasih mengikat janji suci pernikahan. Nah, cocok sekali untuk menjadi penyegar di hari bahagiamu, bukan? Lagu pernikahan ini populer sekali loh di TikTok. Begini bunyi penggalan lirik romantisnya.
Kasih andai anganku bersuara dia kan bernyanyi
Rapsodi indah yang kan bermuara di fajar hati
Kelingking kita berjanji
Jari manis jadi saksi
Bahagia
Hingga sang bumi
Enggan berputar lagi
9. Kita Adalah Satu - Lalahuta
Sebenarnya lagu “Kita adalah Satu” dipersembahkan oleh Lalahuta untuk semua orang yang sedang berjuang melawan COVID-19. Meskipun demikian, lirik lagu romantis dan juga alunan musiknya yang syahdu sangat cocok untuk dijadikan sebagai lagu pernikahan.
Ingin aku selalu denganmu
Bersama denganmu hingga waktu memisahkan kita
Takkan pernah berpikir ‘tuk meninggalkanmu
Semoga tuhan mendengarkan pintaku
10. Buktikan - Putri Delina
Referensi lagu pernikahan selanjutnya dari Putri Delina yang bertajuk “Buktikan”. Lagu ini memiliki irama yang sangat lembut dan juga lirik yang romantis. Menceritakan tentang upaya seseorang untuk mendapatkan cinta gadis yang dicintainya, Melalui pembuktian dengan berbagai macam rintangan yang menghadang. Nah, lagu ini juga cocok loh untuk dijadikan lagu wedding.
Tak menahan
Kau jadi milikku
Rintangan menghadang
‘Kan kulalui
ilustrasi: offbeatbride.com
Selain lagu pernikahan Indonesia di atas, WeddingMarket juga merangkum beberapa lagu pernikahan barat populer yang memiliki lirik romantis dan pastinya cocok untuk mengiringi suasana di hari spesial pernikahanmu.
11. When You're Home - Tyler Shaw
Romantis dan sangat menyentuh, lirik lagu pernikahan yang dinyanyikan oleh penyanyi Amerika Serikat, Tyler Shaw ini menceritakan tentang membangun sebuah ‘rumah’ bersama dengan seseorang yang dicintai. Lagu romantis yang dinyanyikan dengan penuh penghayatan ini dapat menyentuh hati siapapun yang mendengarkannya. Kamu bisa membuat tamu undangan terharu dengan alunan indah dari lagu pernikahan barat yang satu ini.
Stars through the window, they light up our disco
It’s just you and I, the two of us starring in this show
We’ll never be alone
Cause when you’re home, I’m home
12. It’s You - Sezairi
Lagu romantis yang dinyanyikan oleh penyanyi asal Singapura ini sudah wara-wiri dimana-mana, bukan? Lagu yang ini memiliki lirik yang sangat romantis serta musik yang sangat nyaman di telinga. Gak heran deh banyak juga pengantin yang menjadikannya sebagai lagu pernikahan. Ajak tamu-tamu bernyayi bersama dengan lagu pernikahan barat yang sudah sangat familiar di telinga semua orang ini. Mungkin kamu juga tertarik memasukkan lagu ini ke dalam playlist pernikahanmu? Berikut ini penggalan liriknya.
You … You’re my love, my life, my beginning
And I’m just so stoked I got you
Girl, you are the piece I’ve been missing
Remembering now
13. Better Together - Luke Combs
Vokal yang kuat dengan lantunan indah piano dari lagu “Better Together” yang dibawakan oleh penyanyi Luke Combs akan memberi warna dalam pernikahanmu. Apalagi dengan lirik lagu yang sangat mendalam, jika dihayati mungkin bisa membuatmu menitikkan air mata saking terharunya. Lagu pernikahan yang indah ini juga layak untuk dijadikan salah satu opsi, nih.
Some things just go better together and probably always will
Like a cup of coffee and a sunrise, Sunday drives and time to kill
What’s the point of this ol’ guitar if it ain’t got no strings?
Or pourin’ your heart into a song that you ain’t gonna sing?
It’s a match made up in heaven, like good ol’ boys and beer
And me, as long as you’re right here
14. Take My Name - Parmalee
Selanjutnya ada lagu bergenre pop “Take My Name” dari Parmalee. Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang mengungkapkan rasa cinta kepada pasangannya, dengan penuh keyakinan ia ingin memilikinya sepenuhnya. Lagu barat yang satu ini juga sangat pas sekali sebagai lagu pernikahan.
So take my hand, let me make you mine
I’m through waiting, taking my time
Never felt like this before
Take my name and make it yours
15. Ain’t Met Us Yet - Matt Cooper
Satu lagi lagu romantis bernuansa akustik dengan petikan gitar yang lembut dan vokal yang merdu untuk mengiringi hari pernikahanmu nanti, Ain’t Met Us Yet dari penyanyi Matt Cooper. Lagu dengan lirik yang sangat indah, tentu bisa menghidupkan nuansa romantis di hari bahagiamu nanti. Lagu yang sudah di dengar hampir 2 juta orang ini juga menjadi lagu pernikahan banyak pasangan di dunia, loh!
Like when Jack told Rose that she’s the one
When Cinderella fell for that prince at the ball
Like when Johnny asked Baby for one more dance
But they Ain’t met us, no, they ain’t met us yet
16. The Way That I Love You - Passenger
Lembut dan manis, lantunan vocal dan petikan gitar akustik pada lagu “The Way That I Love You” dari Passenger ini sangat cocok untuk menjadi backsound di pernikahanmu nanti. Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang meyakinkan pasangannya untuk menjadi dirinya sendiri, menjadi yang terbaik tanpa harus mendengarkan kata orang lain, karena dia akan mencintainya apa adanya. Lirik-lirik yang indah pada lagu ini, sangat ideal menjadikannya salah satu pilihan lagu pernikahan romantis.
Discard what is fake
Keep what is real
Pursue what you love
Embrace how you feel
If only you could love yourself the way that I love you
17. Glad You Exist - Dan + Shay
Lagu romantis bahasa Inggris selanjutnya yang bisa dijadikan referensi untuk lagu pernikahan, adalah "Glad You Exist". Dinyanyikan oleh grup country-pop duo asal Amerika, Dan + Shay dari single album keempatnya yang dirilis pada Februari 2021 lalu. Liriknya romantis banget, loh!
There’s a couple billion people in the world
And a million other places we could be, but you’re here with me
Take a moment just to take it in
‘Cause every high and every low led to this
I’m just so glad you exist
18. At My Worst - Pink Sweat$
Ingin lagu pernikahan bernuansa ceria namun dengan lirik yang mendalam? At My Worst dari penyanyi Pink Sweat$ adalah jawabannya. Lagu barat romantis ini bercerita tentang ungkapan hati seorang kekasih yang sangat membutuhkan pasangannya untuk menerimanya apa adanya, dengan segala kekurangan yang dimilikinya. Lirik dalam lagu pernikahan ini cocok sekali untuk pasangan pengantin baru, dimana mereka harus bertahan dalam kondisi terburuk sekalipun belajar mencintai pasanganmu.
I need somebody who can love me at my worst
No, I’m not perfect, but I hope you see my worth
‘Cause it’s only you, nobody new, I put you first
And for you, girl, I swear I’ll do the worst
19. Anyone - Justin Bieber
Lagu yang ditulis Justin Bieber untuk sang istri, Hailey, memiliki lirik yang sangat mendalam. Menggambarkan betapa jatuh cintanya pada sang istri. Kamu juga bisa mempersembahkan lirik-lirik indah sebagai lagu pernikahan untuk merayakan momen bersatunya cintamu dan sang kekasih.
You’re the only one I’ll ever love
Yeha, you, if it’s not you, it’s not anyone
Looking back on my life
You’re the only good I’ve ever done
20. Stuck With You - Ariana Grande, Justin Bieber
Last but not the least, lagu romantis untuk pernikahan yang bisa kamu nyanyikan duet bersama sang pujaan hati “Stuck With You” dari Ariana Grande dan Justin Bieber. Lagu pernikahan dengan lirik super romantis ini harus masuk ke dalam daftar lagu pernikahanmu, ya!
So lock the door
And throw out the key
Can’t fight this no more
It’s just you and me
And there’s nothing I, nothing I, I can do
I’m stuck with you, stuck with you, stuck with you, baby
Itulah 20 referensi lagu romantis yang bisa kamu putar atau nyanyikan di acara pernikahanmu nanti, dari lagu Indonesia maupun lagu barat. Bagaimana, sudah tahu mau pakai lagu pernikahan yang mana?