Pernikahan tradisional masih menjadi salah satu tema pernikahan yang banyak dilaksanakan. Pernikahan yang menggunakan adat tradisional ini bisanya juga menggunakan makanan tradisional. Paket catering pernikahan tradisional dipilih karena biaya yang lebih hemat.
Dalam penyajian makanan paket catering pernikahan tradisional, biasanya dilakukan dengan cara prasmanan dan gubukan. Masing-masing memiliki plus minusnya sendiri seperti informasi berikut ini.
Catering Prasmanan
Catering prasmanan dikenal juga dengan buffet. Cara penyajiannya adalah dengan meletakkan makanan di meja yang panjang. Dengan begitu, tamu undangan dapat mengambil sendiri jenis makanan yang diinginkan.
Cara penyajian makanan ini sangat populer di Indonesia karena praktis. Paket catering prasmanan pernikahan tradisional ini memiliki kekurangan dan kelebihan seperti berikut:
Kekurangan Catering Prasmanan:
1. Biasanya menu yang disajikan dianggap biasa saja oleh tamu. Walaupun begitu, beberapa orang justru menganggap cara ini berlebihan.
Kelebihan Catering Prasmanan:
1. Harga yang terjangkau.
2. Banyak pilihan menu dengan rasa yang sesuai dengan lidah orang Indonesia
3. Pilihan menu yang disajikan sesuai dengan keinginan kamu dan pasangan.
Catering Gubukan
Catering jenis ini adalah catering yang cara penyajian makanannya dipisah berdasarkan menu catering perniikahan. Misalnya untuk menu sate Madura, akan ada meja sendiri yang menyajikan sate Madura. Biasanya meja untuk paket catering pernikahan tradisional ini didekorasi dengan bentuk depot atau seperti gubuk kecil atau joglo. Karena hal tersebut, catering dengan model gubuk ini disebut dengan gubukan. Catering gubukan pernikahan tradisional ini juga memiliki plus minus yang bisa kamu pertimbangkan, yaitu:
Keunggulan Catering Gubukan
1. Menunya istimewa dan biasanya lebih disukai oleh tamu.
2. Tamu dapat memilih jenis makanan apa saja yang disukai.
3. Memberikan kesan mewah.
Kekurangan Catering Gubukan:
1. Biasanya, harga paket catering pernikahan tradisional lebih mahal dibandingkan paket prasmanan.
2. Perhitungan jumlah makanan menjadi lebih rumit dibandingkan dengan paket prasmanan.
Inspirasi Menu Paket Catering untuk Pernikahan Tradisional
Ada banyak pilihan menu paket catering tradisional yang ditawarkan oleh vendor pernikahan. Menu paket catering pernikahan tradisional ini bisa kamu pilih sesuai dengan keinginan kamu dan pasangan. Diantara sekian banyak menu tradisional yang bisa kamu pilih, beberapa diantaranya adalah:
1. Sate Ayam
Makanan dengan saus kacang ini menjadi salah satu favorit dari para tamu saat sedang menghadiri resepsi pernikahan. Tidak heran jika menu sate ayam cepat habis apalagi jika potongan ayamnya cukup besar dan rasanya enak.
2. Pempek
Pempek khas Palembang menjadi salah satu makanan yang paling banyak digemari oleh para tamu undangan saat resepsi pernikahan. Rasanya yang enak dan tidak terlalu mengenyangkan membuat tidak sedikit tamu yang menambah porsi makannya.
3. Soto Ayam atau Daging
Menu ini biasanya dijumpai di prasmanan tradisional. Stand yang menyediakan biasanya akan menggunakan kuali sebagai tempat sotonya. Untuk penyajiannya, soto ayam atau daging menggunakan mangkuk kecil sehingga tidak terlalu mengenyangkan.
4. Tude Bakar Manado
Jenis makanan ini memiliki tekstur yang gurih dan lembut. Untuk menyantap makanan ini, biasanya dikombinasikan dengan sambal dabu-dabu, capcay dan kerupuk. Karena itu, tude bakar Manado biasanya dihidangkan dengan cara prasmanan atau buffet.
5. Jajanan Pasar
Makanan ringan seperti kue putu, risol, lemper, kue lumpur juga bisa menjadi pilihan untuk pernikahan tradisional. Paket catering pernikahan tradisional murah ini akan semakin membuat nuansa pernikahan kamu semakin tradisional. Bahkan para tamu yang belum pernah merasakan kue tradisional juga dapat mencicipinya.
6. Nasi Liwet
Nasi liwet bisa menjadi pilihan menu pada paket catering yang kamu pilih. Pilihan nasi dengan rasa gurih ini dapat menjadi pilihan untuk tamu yang ingin hidangan yang mengenyangkan.
Itulah cara penyajian untuk paket catering pernikahan tradisional yang dapat kamu pilih. Pastikan kamu memilih vendor yang terpercaya agar pernikahan kamu mengesankan dan sempurna. Temukan vendor pilihanmu di WeddingMarket!