Pilih Kategori Artikel

Tutorial Makeup Pengantin Muslim Berhijab Beserta Tips Terbaiknya
Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Berhijab tidak membatasi kamu untuk tampil sempurna di hari pernikahan. Sebab sekarang sudah banyak tutorial makeup pengantin muslim dengan balutan hijab beserta tips-tips tiap pengaplikasian masing-masing alat makeup. 

Oleh karena itu, kamu tidak perlu khawatir lagi masalah makeup kamu di pesta pernikahan. Selain tutorial, kami juga akan memberikan bagaimana tips supaya makeup kamu mencerminkan sebagai seorang muslimah. Di bawah ini tutorial beserta tips terbaiknya yang bisa kamu coba nanti: 

1. Makeup Harus Sederhana

Pada umumnya pengantin memang dirias sangat maksimal dan terlihat sangat mengagumkan bahkan yang melihatnya sampai tidak berkedip. Tetapi pada tutorial makeup pengantin wanita berhijab aturannya tidak semengagumkan biasanya, walaupun demikian tidak menghilangkan fungsi makeup sendiri pada wanita.

Pada wanita berhijab mencukur alis dan memperlihatkan sedikit atau sehelai rambut merupakan sesuatu yang dilarang oleh agama. Jadi, wanita berhijab hanya diperbolehkan merias wajah dengan polesan lipstik blush-on yang berwarna natural untuk mengurangi atau menghilangkan kesan pucat di hari pernikahan.

Walaupun demikian makeup pengantin sederhana ini membuat kamu terlihat lebih cantik dan tidak bosan dipandang tanpa harus merias wajah yang terlalu berlebihan dan tentunya sudah pasti dilarang oleh agama.

2. Jadilah Diri Kamu Sendiri

Menjadi diri kamu sendiri saat hari pernikahan tentu membuat kepercayaan diri kamu lebih tinggi. Tamu undangan akan lebih mudah mengenali kamu alias tidak pangling dengan performa kamu akibat riasan yang terlalu berlebihan.

Sayang sekali bukan jika  riasan wajah kamu yang berlebihan malah membuat jati diri kamu tenggelam? menjadi cantik di hari pernikahan malah membuat orang mengira itu bukan diri kamu tentu sangat mengecewakan bukan? Itulah pentingnya Mengapa kamu sebagai pengantin muslimah sebaiknya memilih model makeup natural dan sederhana. 

3. Countur Wajah dan Pemakaian Bedak Tidak berlebihan

Tutorial makeup pengantin muslim berhijab selanjutnya adalah pemasangan contour wajah. Di mana pada tahapan ini kamu tidak boleh mengaplikasikannya terlalu berlebihan. Tipps ini membuat kesan sederhana lebih menonjol pada wajah kamu. Triknya cukup berikan shadow pada area kening tulang pipi dan rahang. Selain itu, cukup oleskan bedak lose powder dan compact powder. 

Hanya saja perlu dicatat pemilihan bedak tersebut harus di sesuaikan dengan warna kulit kamu supaya pemakaian nya lebih merata dan tidak terkesan memaksa. Aplikasikan loose powder secara merata dengan menggunakan spons kemudian lapisi dengan compact powder pada seluruh wajah supaya terlihat lebih halus.

4. Sesuaikan dengan Model Hijab Kamu

Kamu tidak perlu khawatir makeup pengantin kamu tidak sesuai dengan model hijab yang kamu kenakan. Sebab sekarang sudah banyak perias wajah yang sudah bahan pemasangan model hijab yang sesuai dengan karakter wajah yang ingin mereka rias. Mengetahui hal ini merupakan sesuatu yang penting untuk kamu perhatikan. Cara ini bisa kamu serahkan pada MUA yang ingin melayani kamu di hari pernikahan nanti.

Jika kamu ingin merias sendiri di rumah tipsnya adalah kamu bisa menggunakan ciput atau undercaps pada wajah kamu yang lonjong ataupun oval. Hal ini dilakukan untuk mengurangi efek panjang pada wajah.

5. Pakaian Adat Masih Diperbolehkan

Ingin mewujudkan impian tampak elegan dengan pakaian adat tetapi masih merasa terhalang dengan hijab? Tentu saja sekarang bukan lagi hal yang rumit untuk kamu pikirkan, sebab sudah banyak sekali desainer yang mendesign pakaian adat dengan konsep menutup aurat. Hal ini tentu menjadi kabar baik bagi kamu yang ingin tampil elegan di pesta pernikahan dengan pakaian adat. 

Sehingga tak ayal jika akhir-akhir ini sering kamu dapati mempelai wanita berhijab memakai pakaian adat Jawa, Sunda, Minangkabau dan juga Palembang. Pada konsep makeup pengantin dengan pakaian adat ini biasanya di bagian hijab dipasangi mahkota ataupun untaian bunga melati untuk menggantikan posisi sanggul yang biasanya menjadi ciri khas dari penerapan pakaian adat pada pengantin.

6. Alisnya Dihias, Bukan Dicukur

Seperti yang sempat diulas pada poin pertama bahwa bermakeup dengan mencukur alis dilarang oleh syariat, maka dari itu untuk merias alis kamu cukup dilukis dengan pensil alis saja. Walau tanpa harus mencukur alis bukan berarti tampilan kamu akan buruk di pesta pernikahan, malah dengan tips makeup yang begini membuat kecantikan kamu lebih terlihat natural dan kamu bisa menjadi diri sendiri di pesta pernikahan kamu nanti.

Hanya saja ada hal yang perlu diperhatikan supaya bulu alis yang berada di luar pola garis alis yang sudah dibuat harus ditutup dengan konsiler berwarna Senada dengan kulit agar alis tidak terlihat berantakan. Kamu bisa pilih eyeliner jenis liquid atau spidol yang waterproof. Caranya tinggal yang dibentuk garis eyeliner dari sudut pangkal kelopak mata dan dibuat semakin menebal kearah sudut luar kelopak mata.

Selanjutnya jika ingin membuat tampilan mata lebih besar bisa terapkan liner pada bagian bawah mata dengan eyeliner pensil putih yang terdapat gliter halusnya. Eyeliner ini cocok digunakan para hijaber yang mempunyai wajah bulat seperti bentuk alis mata kucing atau cat eye bisa membuat tampilan mata kamu terlihat lebih imut.

Hal ini dilakukan sebab mata merupakan bagian yang memancarkan aura dan ekspresi keseluruhan wajah kamu maka dari itu biasanya akan memberikan wajahmu terkesan tirus dan cat yang memberikan kesan wajahmu terlihat lebih lonjong tentu harus kamu terapkan. Masalah pensil alisnya bisa kamu gunakan pensil alis yang berwarna gelap. Sebab pilihan warna ini membuat alis kamu terkesan lebih panjang dan elegan.

7. Gunakan Maskara Waterproof

Tutorial makeup pengantin muslim berhijab selanjutnya adalah pemasangan maskara supaya cantik natural pada wajah kamu nampak lebih sempurna dengan cara mengoptimalkan riasan pada bagian mata ini.

Maskara waterproof sangat direkomendasikan untuk kamu pengantin muslim yang tidak memakai bulu mata palsu. Penggunaan maskara waterproof membuat bulu mata kamu terlihat lentik tebal tanpa menggumpal dan tidak mudah luntur akibat terkena keringat saat pesta pernikahan.

8. Gunakan Cape Supaya Performa Tetap Manis

Berhijab tidak menghalangi kamu untuk tampil modis di hari pernikahan. Penggunaan cape berwarna soft dengan motif motif bunga membuat tampilan kamu terlihat manis dan elok dipandang.

9. Wajib Gunakan Produk Kosmetik Halal

Sebagai pengantin muslimah tentu harus memperhatikan kehalalan produk kosmetik yang dipilih. Maka dari itu untuk menghindari kefatalan ini ada baiknya kamu memilih produk maupun alat makeup pengantin yang sudah berlabel halal. 

10. Pemasangan Niqab atau Cadar Mengapa Tidak?

Performa kamu sebagai muslimah akan tampil lebih sempurna dengan menggunakan cadar atau niqab walaupun sebenarnya penggunaan perlengkapan hijab yang satu ini tidak terlalu lumrah digunakan. Walaupun tertutup penggunaan cadar juga tidak menutupi kecantikan diri kamu sebagai muslimah. Jadi tidak perlu khawatir jika kamu ingin tampil beda di pesta pernikahanmu nanti. 

Itulah tutorial makeup pengantin muslim berhijab sekaligus tips terbaik untuk memaksimalkan hasil makeup yang bisa dicoba saat pernikahan kamu nanti. 

Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...