Pilih Kategori Artikel

5 Ide Merayakan Valentine untuk Pasangan LDR, Tetap Romantis meski Terpisah Jarak
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 25 -27 April 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Bulan Februari disebut juga sebagai bulan penuh cinta. Alasannya tak lain karena ada satu tanggal yang diperingati khusus sebagai simbolis hari kasih sayang, ya, 14 Februari. Meski dibalik romantisnya valentine's day atau hari kasih sayang ini dipercaya terdapat kisah yang tragis, akan tetapi beberapa dari pasangan merayakannya dengan berbagai cara yang romantis. Baik dengan makan malam berdua, memberikan cokelat atau bunga, dan lain sebagainya.

Tentunya hal tersebut memungkinkan apabila pasangan tersebut berada dekat satu sama lain. Namun, bagaimana jika sebaliknya untuk pasangan yang tengah menjalin hubungan jarak jauh atau long distance relationship (LDR)? Meski terpaut jarak yang memisahkan, pasangan LDR tetap bisa kok merayakan hari valentine dengan aktivitas romantis berdua! Aktivitas seperti apa yang bisa dilakukan, berikut inspirasinya!

1. Saling mengirim hadiah

wm_article_img
Foto: pexels/Max Fischer

Meski raga berada jauh satu sama lain, bukan berarti ungkapan cinta tak bisa sampai ke genggaman sang kekasih. Pasangan LDR tetap bisa saling mengungkapkan rasa kasih sayang di hari spesial dengan mengirimi kado satu sama lainnya.

Hadiah yang diberikan bisa berupa bunga, cokelat, parfum atau barang-barang lainnya yang disukai pasangan. Perlu diingat, perkirakan waktu pengiriman dengan baik ya, agar kado yang dikirimkan bisa sampai tepat pada waktunya.

2. Dinner virtual

wm_article_img
Foto oleh byjatidiriono

Ide merayakan hari valentine untuk pasangan LDR selanjutnya dijamin tak kalah romantis, yakni dinner! Ya, makan malam berdua secara virtual. Meski hanya melalui layar gadget yang digunakan, dinner virtual tetap bisa menghadirkan suasana intimate, loh

Biar suasananya terasa lebih nyata, kamu dan pasangan harus tetap menggunakan outfit dan makeup layaknya hendak dinner ya! Jangan lupa setting meja makannya dengan cantik dan romantis pula supaya suasana yang tercipta semakin hangat.

3. Streaming film pada saat bersamaan

wm_article_img
Foto: pexels/Eren Li

Ide selanjutnya buat pasangan LDR yang mager nih! Jika dinner romantis dirasa sedikit merepotkan karena kamu harus bersiap-siap, berdandan dengan cantik, hingga melakukan reservasi di restoran. Maka, opsi lainnya adalah dengan tetap di rumah masing-masing. Eits, bukan berarti membosankan ya! Kamu dan pasangan tetap bisa melakukan aktivitas bareng, salah satunya adalah menonton film bersama. 

Meskipun kamu di sini dan dia jauh di sana, kalian bisa tetap terkoneksi dan merasa dekat dengan menghabiskan waktu bersama seperti ini. Luangkan sedikit waktu di hari valentine untuk menciptakan momen quality time bersama. 

Agar tak ada gangguan tengah-tengah jalannya film yang kalian tonton, pastikan koneksi internet untuk streaming lancar ya! Bila perlu siapkan juga camilan dan minuman ringan di dekatmu agar suasana menonton bersamanya terasa lebih menyenangkan.

4. Karaoke bersama

wm_article_img
Foto: pexels/Franco Monsalvo

Nah, ide yang satu ini cocok buat pasangan yang hobi bernyanyi. Untuk merayakan hari valentine bersama, kamu dan kekasih bisa bernyanyi bersama baik melalui panggilan video ataupun dengan menggunakan aplikasi untuk duet. Pilihlah lagu-lagu duet romantis atau lagu-lagu favorit kalian berdua. Dijamin akan jadi seru dan menyenangkan, deh!

5. Saling mengirimi pesan atau video 

wm_article_img
Foto: pexels/Katrin Bolovtsova

Terkadang, tantangan bagi pasangan LDR tak hanya sekedar jarak yang memisahkan. Akan tetapi, juga perbedaan waktu yang signifikan serta sulitnya menemukan momen luang yang sama di tengah-tengah kesibukan masing-masing. 

Untuk kamu yang tengah menghadapi situasi ini, ide saling mengirimi pesan ucapan "Happy Valentines Day" melalui voice note atau video bisa jadi pilihan yang baik. Dengan sedikit gesture manis seperti ini, hari kasih sayangmu tetap berkesan juga, kok.

Itu dia 5 ide merayakan hari valentine untuk para pejuang LDR. Sekalipun belum bisa bersama-sama secara langsung, ada begitu banyak cara untuk menciptakan momen indah berdua. Happy Valentines, Dears!


Cover | Foto: pexels/Artem Podrez

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 25 -27 April 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...