Pilih Kategori Artikel

6 Spot Foto Prewedding Indoor yang Hits di Jogja, Tempat Wisata Klasik hingga Cafe Estetik!
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Tempat prewedding yang menarik tentu berperan penting dalam hasil foto yang ciamik. Sayangnya, memilih lokasi foto tak semudah yang dibayangkan, 'bukan? Harus sesuai budget dan konsep, belum lagi perkara memilih mau yang indoor atau outdoor.

Jogja sebagai kota wisata punya segudang pilihan tempat foto prewedding, terutama untuk foto indoor yang bisa dilakukan di tempat wisata sampai cafe. Berikut rangkuman dari tim WeddingMarket yang bisa kamu gunakan untuk berfoto nanti dengan pasangan. Gak perlu khawatir hujan dan kepanasan!

Museum Sonobudoyo

wm_article_img
Foto via instagram/_hsmiyrti_

Berlokasi tak jauh dari Jalan Malioboro, tepatnya di Jalan Pangurakan Nomor 6, Ngupasan, Kapanewon Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Ada museum yang estetik dan jadi langganan buat foto prewedding, yakni Museum Sonobudoyo. Museum yang menyimpan koleksi benda bersejarah tersebut juga terdapat taman yang indah lengkap dengan gapura batu yang sering dipilih untuk foto pasangan yang mengusung konsep tradisional. 

wm_article_img
Foto: instagram/rulywinda

Di bagian dalam museum pun bisa digunakan untuk berfoto, lho, meski peraturannya tetap tak memperbolehkan sebarang memegang koleksi yang ada. Nah, dalam satu teras dengan Museum Sonobudoyo juga terdapat penyedia jasa sewa pakaian tradisional Jawa mulai harga Rp25 ribu, pun bisa sekalian jasa make up prewedding

Tamansari

wm_article_img
Foto: Nava Pictures

Prewedding artinya adalah sesi berfoto sebelum pernikahan di gelar, pun hasilnya bisa disimpan sebagai kenang-kenangan sampai dekorasi pelaminan yang estetik. Gak heran kok kalau kamu mau melakukan prewedding di tempat seistimewa Tamansari yang dulunya merupakan taman atau kebun istana dari Keraton Yogyakarta. Lokasinya ada di Patehan, Kapanewon Kraton, Kota Yogyakarta.

wm_article_img
Foto: Takemoto Photography

Tamansari bisa masuk dalam kategori spot outdoor dan indoor karena pilihan buat berfotonya yang beragam. Untuk indoor sendiri, kamu bisa memilih di bagian dalam seperti di Sumur Gumuling yang mirip terowongan, ada juga Gedhong Gapura Hageng atau Gapura Agung yang dulunya merupakan pintu masuk Tamansari, dan Pulo Kenangan yang tampak terlihat seperti sisa bangunan tapi justru terlihat seperti di luar negeri. 

Benteng Vre de Burg

wm_article_imgwm_article_img

Fotografi: Fotojogja.21

Masih di sekitar kawasan Jalan Malioboro, tepatnya di  Jalan Margo Mulyo No.6, Ngupasan, Kapanewon Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Yakni Benteng Vre de Burg yang memiliki luas berkisar 2100 m2, tidak kalah cantik untuk foto dalam ruangan. Bangunan yang bergaya kolonial, bisa digunakan untuk kamu yang mengusung konsep retro sampai tradisional.

Pun jika ingin lengkap punya contoh foto prewedding outdoor, kamu tinggal keluar dari bangunan benteng, tepatnya di taman tengah buat berfoto di sana. Benteng Vre de Burg juga menyewakan sepeda tradisional, lho, akan cocok buat jadi properti foto prewedding.

Ndalem Natan Royal Heritage

wm_article_img
Foto: Nesia Photography

Lagi naik daun di kalangan pasangan muda yang ingin foto prewedding indoor dengan look tradisional Jawa klasik, yakni Ndalem Natan Royal Heritage. Beralamat di Jalan Mondorakan Nomor 5, Prenggan, Kapanewon Kotagede, Kota Yogyakarta. Tempat yang sudah berdiri sejak 1857 tersebut terdiri atas banyak tempat seperti toko buku, kafe, guest house, pun art space.

wm_article_img
Foto: Nesia Photography

Rumah bergaya tradisional ini setiap detailnya menawan, akan sangat sempurna jika kamu dan pasangan juga memilih outfit senada seperti berkain atau kebaya dan beskap. Karena tempatnya sendiri sudah mewah, kamu tak perlu banyak properti pendukung, kok. Cukup berpose yang lemah lembut, hasilnya pasti akan membuatmu dan pasangan bak keluarga ningrat. 

Cafe Brick

wm_article_imgwm_article_img

Foto via Wonderful Jogja

Ingin prewedding ala luar negeri tanpa harus naik pesawat? Coba pertimbangkan untuk memakai Cafe Brick sebagai tempat prewedding nantinya. Destinasi prewedding Yogyakarta yang satu ini ini berlokasi Tambakan, Sinduharjo, Kapanewon Ngaglik, Kabupaten Sleman, tepatnya di Jalan Damai Nomor 8. 

Cafe ini bergaya ala Eropa dengan interior dan aksesoris yang kental nuansa benua biru, lengkap dengan adanya kotak telepon yang biasa ada di London, Inggris, sampai vespa tua yang bisa jadi properti.

wm_article_img
Foto: instagram/deniirachmatt

Sejatinya kamu bisa berfoto dengan berbagai tema, tapi umumnya pasangan yang berfoto di sini senang mengusung gaya retro sampai vintage. Sekalipun tanpa properti, kamu tetap bisa mendapat hasil foto kece seperti di cafe luar negeri atau street photography di bagian terasnya.  

Oppio Cafe

wm_article_img
Foto: Inara Fotografi

Oppio Cafe bisa dibilang paket lengkap sebagai lokasi prewedding. Keseluruhan tempatnya estetik, baik di dalam cafe atau terasnya yang luas sehingga kamu bisa berganti suasana tanpa perlu berpindah tempat. Cafe estetik ini berlokasi di Jalan Nglengkong Besi Nomor 11, Area Sawah, Sukoharjo, Kapanewon Ngaglik, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

wm_article_img
Venue: Oppio Cafe

Nah, di dalam cafe akan terasa tema rustic yang kental sehingga kamu bisa menggunakan segala macam outfit baik yang casual sampai yang mewah dengan gaun dan jas. Mau pakai pakaian adat? Gak masalah karena Oppio Cafe juga bisa dijadikan salah satu rekomendasi venue pernikahan di Jogja

Karena tempat prewedding indoor di atas adalah tempat wisata dan kafe, baiknya kamu mencari informasi soal perizinan, waktu, sampai biaya untuk menggunakan lokasi tersebut sejak jauh-jauh hari supaya segala persiapan lebih terarah. Pun sebaiknya pilih juga outfit yang tak sekadar menarik, tapi juga nyaman. Meski tak khawatir panas dan hujan, tapi berfoto seharian di dalam ruangan juga bisa bikin berkeringat atau malah dingin karena adanya pendingin ruangan. Semoga berhasil!

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...