Pilih Kategori Artikel

Bagaimana Mengatur Biaya Catering Pernikahan agar Tidak Over Budget? Inilah Tipsnya!
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Banyak sekali 'perintilan' yang harus kamu persiapkan dengan pasangan ketika waktu sudah menandangan bahwa hari spesialmu akan tiba. Dalam sebuah acara pesta pernikahan, kamu harus bisa mengatur biaya catering pernikahan karena inilah yang menjadi salah satu biaya yang cukup mahal.

Bagaimana tidak, setiap tahunnya harga bahan pangan pokok terus meningkat. Itulah yang membuat setiap vendor catering pernikahan pun menawarkan harga yang selalu berubah dan berbeda dari yang lainnya. Semakin kamu lama untuk menggelar acara pesta pernikahan, maka semakin naik pula harga catering pernikahan tersebut, lho.

Itulah mengapa kamu harus melakukan persiapan catering pernikahan secara matang. Nah, berikut ini ada beberapa tips yang bisa kamu jadikan sebagai referensi jika kamu tidak ingin biaya catering pernikahanmu over budget. Simak baik-baik, ya!

1. Membatasi jumlah tamu undangan

Inilah merupakan tips mengatur biaya catering pertama. Jika kamu ingin membatasi biaya terkait catering pernikahan, maka langkah yang harus kamu lakukan ialah dengan membatasi jumlah tamu undangan.

Memang sangat sulit untuk memilah mana yang ingin kamu undang. Relasi yang begitu banyak, belum lagi keluarga jauh, atau bisa juga orang yang baru saja kamu kenal. Eits, dalam membatasi jumlah tamu undangan, kamu perlu mengelompokkan orang-orang tersebut. Dengan begitu, kamu akan lebih rinci dan detail orang yang tepat untuk kamu undang ya, ladies.

Dengan kamu memantapkan jumlah tamu undangan yang sedikit, maka acara pesta pernikahan kamu pun akan lebih hemat. Namun, tak hanya itu saja yang bisa kamu rasangan dengan pasangan. Acara pesta pernikahan kamu pun akan terasa lebih intim dan akrab. Dan kamu hanya bisa menghadirkan beberapa tamu yang kamu undang itu dari kalangan keluarga besar dan kerabat saja. Bukan hanya mereka yang statusnya hanya sebatas mengenal kamu dan pasangan, ya.

2. Teliti ketika melakukan perhitungan per porsi

Tentunya, jumlah porsi yang akan kamu sajikan nanti itu akan menentukan seberapa banyak biaya yang bisa kamu keluarkan. Setelah kamu menentukan jumlah tamu yang ingin kamu undang, maka saatnya melakukan perhitungan per porsi dengan teliti. Tidak usah khawatir ya, ladies. Kalau cara untuk menghitung porsi catering itu sangatlah mudah.

Caranya yaitu, dengan menjumlahkan seluruh tamu undangan, lalu total penjumlahan tersebut dikali dua. Mengapa demikian? Tentunya memiliki alasan yang konkrit. Karena memang setiap tamu undangan yang hadir biasanya selalu membawa gandengan, bahkan pula anggota keluarganya.

Jadi, kalau kamu mengundang 500 tamu, berarti jumlah catering pernikahan yang perlu kamu sajikan yaitu sekitar 1000 porsi. 

Bukan berarti itungan tersebut akan ludes disantap oleh para tamu undangan, ya. Kemungkinan saja sebagian kecil orang yang undang tersebut berhalangan untuk hadir. Maka, pada akhirnya, Jumlah 1000 porsi yang kamu sajikan tersebut bisa dikurangi 10%. Ini merupakan salah satu cara untuk antisipasi agar tidak mubazir, kok.

3. Memilih Menu yang Tepat

Menu ini merupakan salah satu solusi besar yang bisa menghemat biaya catering untuk pernikahan kamu. Disarankan untuk kamu memilih menu catering pernikahan yang tepat. Seperti misalnya, pada menu buffet, lebih baik kamu memilih lauk yang bertulang dibandingkan menu fillet.

Alasannya sangat simple, karena sajian menu makanan berupa fillet itu sangat mudah sekali untuk disantap oleh para tamu undangan. Sehingga, para tamu undangan akan cepat menghabiskan menu sajian pernikahan kamu.

Ada beberapa banyak menu lauk bertulang yang bisa kamu jadikan sebagai piliihan dalam penyajian hidangan. Beberapa di antaranya yaitu seperti ayam kecap wangi, ayam mentega, dan masih banyak pilihan menu lainnya. 

Tak hanya menu buffet saja, tetapi juga ada menu stall. Itupun juga ada beberapa pilihan yang bisa kamu pilih. Pilihan menu sajian stall yang paling murah ialah siomay, sate, dan soto. Sedangkan menu sajian stall yang mahal biasanya seperti steak kambing dan ikan. Pastinya, kamu tahu kan harus memilih yang mana?

Eits, sebagian besar orang tidak mengetahui apa itu menu stall, ya? Stall atau pondokan adalah tempat kudapan bagi para tamu undangan. Kudapan ini memiliki tujuan sebagai pengantar makan berat yang disajikan dalam menu prasmanan.

Pada umumnya, menu stall ini disajikan secara gubukan. Jumlah porsi yang disajikan dalam menu stall ini lebih sedikit dibandingkan menu buffet. Kalau dihitung-hitung perbandingan jumlahnya sekitar 20% menu stall, dan 80% menu buffet. Walaupun sajian menu stall porsinya sedikit, tetapi kamu bisa menyajikan menu yang beragam. 

4. Mengurangi Jenis Stall dan Memperbanyak Porsinya

Pada umumnya, setiap vendor catering pernikahan menyediakan menu stall yang begitu beragam. Daripada kamu memiliki banyak jenis menu yang akan disajikan pada menu stall ini dengan porsi yang sangat terbatas, lebih baik kamu membatasi ragam jenis hidangan menu stall ini. Kira-kira hanya 3 sampai 4 jenis menu hidangan saja.

Walaupun kamu membatasi jumlah jenis menu hidangan, namun kamu tetap bisa untuk meningkatkan jumlah porsinya, lho. Tentunya, akan metode seperti ini pun bisa menjadi salah satu tips mengatus biaya catering pernikahan.

Kalau jenis menu makanan yang dihidangkan terlalu banyak, kemungkinan besar para tamu undangan akan merasa tergoda. Pastinya, meraka pun akan cenderung untuk menyantap semua jenis menu hidangan. Terlihat rakus, kan?

5. Menggelar acara pesta pernikahan di malam hari

Ini adalah tips mengatur biaya catering pernikahan yang diyakini sebagian besar pasangan calon pengantin. Dengan kamu menggelar acara pesta pernikahan di malam hari itu mampu untuk mengurangi jumlah catering.

Alasannya, karena di malam hari kebanyakan orang cenderung akan mengurangi jumlah porsi makan dibandingkan pada siang hari, terutama kaum wanita. Memang siang hari merupakan waktu di mana setiap orang mengisi asupan makan yang bergizi akibat energi yang dimiliki sudah berkurang akibat melakukan berbagai aktivitas. 

Maka dari itu, ketika kamu menggelar acara pesta pernikahan di malam hari biasanya akan mengurangi jumlah porsi catering. Karena, para tamu undangan akan cenderung kurang memiliki hasrat untuk menyantap makan. 

Catering pernikahan memang perlu persiapan yang matang pada pesta pernikahan. Dalam memilih jumlah menu yang akan dihidangkan sampai takaran porsi pun harus disusun secara baik. Karena, jika kamu salah dalam perhitungan, maka biaya pernikahan akan membengkak, lho.

Jika kamu ingin mengindari problematika yang seperti itu, lebih baik mengikuti tips mengatur biaya catering pernikahan agar tidak over budget. Dengan begitu, biaya catering pun akan baik dalam pengawasan.

Nah, itulah beberapa ulasan mengenai tips mengatur biaya catering pernikahan agar over budget. Bagi mereka yang sudah mantap perihal persiapan budget pernikahan pun tidak akan menjadi persoalan yang besar. Beda halnya, bagi kamu yang memiliki biaya terbatas, perlu melakukan manage uang dengan baik ya, dear.

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...