Pilih Kategori Artikel

Budaya Pernikahan Barat yang Bisa Kamu Coba!
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Bagi kamu yang suka nonton film pernikahan Barat, pasti kamu sangat mengagumi dengan upacara adat pernikahan yang mereka gelar dan berbeda dengan adat yang ada di Indonesia. Memang sudah dapat di akui bahwa budaya pernikahan Barat sudah banyak yang di gelar di Indonesia namun hanya sebagian kecil dari rangkaian secara keseluruhan dari budaya yang ada. Mulai dari pemilihan gaun putih, tukar cincin dengan pasangan, lempar bunga saat resepsi, dan ada juga acara memotong kue pernikahan bagi kedua pasangan merupakan dari beberapa rangkaian budaya pernikahan Barat yang sudah kita tiru.

Sebenarnya memang masih banyak rangkaian budaya Barat yang belum banyak di pakai terutama di Indonesia. Ada beberapa yang di anggap malah tidak sejalan dengan budaya kita yang ketimuran meskipun banyak juga yang diam-diam menirunya karena memang ada calon pengantin yang kagum dan ingin menirunya.

Berikut Beberapa Budaya Pernikahan Barat yang Belum Banyak di Indonesia untuk Kamu Tiru!

Adegan Romantis dengan Melamar Calon Sambil Bertekuk Lutut

wm_article_img

Apakah kamu gak tahu proses lamaran yang dilakukan pria dengan bertekuk lutut disertai menyodongkan cincin pernikahan kepada wanita? Mengandung kesan romantis dan intim, karena momen tersebut hanya dirasakan kalian berdua saja. Sudah menjadi budaya yang sangat umum melamar kekasih tanpa izin restu kedua orang tua.

Karena memang pada dasarnya hanya kalian yang menjalani kehidupan. Proses lamaran di Indonesia yang umumnya pria mendatangi kedua orang tua wanita untuk meminta restu serta kelancaran.

Sudah Sering di Indonesia Namun Belum Detail Versi Barat, Walking In The Aisle

wm_article_img

Di Indonesia juga ada prosesi berjalan menuju pelaminan. Bedanya kalau pernikahan barat pengantin di iringi oleh gadis pembawa bunga, bridesmaid dan groomsmen. Pengantin pria berjalan bersama ayahnya, kemudian di ikuti oleh pengantin wanita yang menjadi sorotannya sendiri. Jujur deh, pasti kamu sebagai wanita ingin kan menjadi sorotan sendiri di hari bahagiamu?

Pesta Sebelum Pernikahan Berupa Bachelor /Bachelorette Party

wm_article_img

Pesta lajang ini dilakukan budaya Barat di mana calon pengantin mengadakan pesta bersama kerabat dekatnya sebelum menggelar hari pernikahan. Pada dasarnya pesta lajang ini hanyalah sekedar makan malam bersama kerabat dekat, namun sekarang identik dengan kehidupan malam. Pesta lajang ini dilakukan pada malam hari yang biasanya mengadakan di tempat-tempat hits seperti kafe atau bar.

Pernikahan Barat dengan Cara Berbaur dengan Tamu Undangan

wm_article_img

Kalau pengantin Indonesia hanya berdiri dan menunggu para tamu di pelaminan, beda halnya pengantin Barat yang memiliki kebebasan berbaur dengan para tamu undangan. Jadi, kamu tak hanya bersalaman namun kamu bisa merasakan kebahagiaan yang sebenarnya bersama para tamu. Lebih menyenangkan, bukan?

Dansa Pertama sebagai pengantin Baru

wm_article_img

Setelah acara resepsi berlangsung, biasanya akan ada momen berdansa pertama sebagai suami-istri. Hal yang unik serta memberikan kesan romantis di hari bahagiamu!

Tradisi Resepsi dengan Menu Layaknya Restoran

wm_article_img

Cara orang Barat menyambut para tamunya cukup berbeda. Kalau di Indonesia lebih sering menggunakan teknik prasmanan, beda halnya pernikahan Barat menggunakan teknik sistem menu order seperti di restoran. Biasanya para tamu dapat memilih dua macam menu di setiap fase makan. seru kan? Selain hemat biaya yang disebabkan pesanan makanan sesuai dengan jumlah tamu undangan yang hadir.

Wah, cukup menarik budaya pernikahan Barat. ada beberapa tradisinya yang dapat kamu coba. Adapula tradisi yang lebih efisien Indonesia seperti dalam menyediakan menu makanan. Apakah kamu akan mencoba?

Foto: Counseling Wellness, The Knot, Philadelphia Magazine, The Gentleman, Medium, Budapest Wedding, Jenna Bechtholt Photography

Jenna Bechtholt Photography
Jenna Bechtholt Photography

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...