Pilih Kategori Artikel

Biaya Catering Tiap menu Masakan, Variasi Beragam nan Enak!
Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Menu makanan catering yang beragam tentu membuat kamu merasa tenang, sebab kamu bisa menyesuaikan dengan selera tamu undangan yang datang. Namun setiap masakan tentunya harus kamu perhitungkan dengan tepat, jangan sampai biaya catering membengkak dan membuatmu kerepotan setelahnya.

Agar kamu bisa memperkirakan berapa budget catering di hari pernikahan, berikut ini adalah beberapa daftar menu termasuk harganya di pasaran. Kamu bisa mempertimbangkan untuk menggunakan menu masakan tersebut, bisa juga memilih menu yang sekiranya sesuai dengan tema pernikahan yang kamu langsungkan.

1. Olahan Ayam

wm_article_img
Foto: cookpad.com

Pilihan pertama yang bisa kamu sajikan di meja buffet adalah olahan ayam. Menu catering pernikahan ini menjadi favorit dan bisa dihidangkan dengan berbagai pilihan. Kamu bisa menggoreng ayam, membuatnya menjadi rica-rica, atau membuat sate. Harga ayam juga cukup terjangkau di pasaran, sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan budget yang besar.

Untuk olahan ayam, biaya catering bisa kamu diskusikan dengan vendor catering yang kamu gunakan. Menu ayam biasanya memiliki porsi harga yang cukup besar, sekitar 20-50 ribu rupiah untuk tiap porsinya. Kamu bisa menyiasati dengan memberikan porsi satu piring untuk satu tamu undangan, sehingga setiap orang datang mencicipi olahan ayam tersebut.

Jika menggunakan olahan ayam, kamu bisa menyajikannya dengan sayuran atau bumbu penyedap lainnya. Dengan begitu, kamu bisa menyajikan sajian yang enak dan sehat untuk tamu undangan. Sediakan pilihan rasa dari pedas sampai asam, karena selera masing-masing orang berbeda.

2. Tumisan dari Sayuran

wm_article_img
Foto: cookpad.com

Olahan daging tidak lengkap jika tidak diimbangi dengan sayuran, kamu bisa memilih berbagai tumisan yang ringan dan cocok dengan lidah masyarakat Indonesia. Misalnya capcay, tumis kacang panjang hingga kangkung. Ketika menyediakan tumisan, pastikan ia disajikan dengan hangat.

Agar tidak terasa hambar, kamu bisa memadukan sayuran tersebut dengan berbagai bahan makanan lain. Misalnya tahu, tempe hingga daging atau ikan, sebab biaya catering untuk bahan makanan tersebut cukup murah.

Untuk sayuran, harganya relatif lebih terjangkau sebab ia mudah didapatkan. Proses mengolahnya juga tidak memerlukan waktu yang lama, sehingga bisa disajikan dalam keadaan segar. Pastikan olahan sayuran dan tumisan yang kamu sajikan terlihat menarik, sehingga tamu undangan sayang untuk melewatkan meja buffet tersebut.

3. Mie dan Berbagai Olahannya

wm_article_img
Foto: banjarsarigroup.blogspot.com 

Mie juga bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kamu yang hendak menyajikan makanan ringan di meja prasmanan nikahan. Mie tidak terlalu kenyang dan bisa dikombinasikan dengan makanan yang lain, sehingga cocok untuk makanan pengganjal perut selama prosesi pernikahan berlangsung.

Harga mie juga cukup murah, sebab mie sudah dijual dalam ukuran yang besar. Satu porsinya tidak lebih dari 30 ribu rupiah dan bisa kamu sajikan dengan berbagai bahan makanan lain, dari sayur, daging dan yang lainnya. Kamu bisa menyediakan jenis mie yang variatif, sehingga tamu undangan tidak bosan.

Biaya catering mie yang terjangkau diantaranya adalah mie goreng spesial, mie capcay, mie goreng jawa atau aceh, hingga kwetiau. Semua bahannya bisa didapatkan dengan mudah dan resepnya bisa ditemukan di internet, jadi vendor catering tidak perlu merasa kesulitan membuatnya.

4. Nasi Goreng Berbagai Varian

wm_article_img
Foto: dlinacatering.com

Rekomendasi catering pernikahan selanjutnya adalah nasi goreng, sebab makanan ini disukai oleh banyak orang dan tidak terlalu sulit dalam proses pembuatan. Nasi goreng yang ada di acara pernikahan pun dianggap istimewa, sebab dimasak khusus untuk disajikan kepada tamu undangan. Tentunya didalam nasi goreng tersebut kamu menemukan banyak bahan makanan yang ditambahkan.

Belum lagi warna warni yang disajikan di nasi goreng pernikahan, tidak jarang kamu akan menemukan nasi goreng dengan warna cokelat, putih, bahkan merah karena perbedaan bahan yang digunakan. Jenis nasi goreng yang bisa kamu gunakan di catering misalnya nasi goreng hongkong, nasi goreng jawa, babat dan masih banyak lagi.

Biaya catering untuk nasi goreng tidak terlalu mahal, karena kamu bisa mengurangi porsi nasi putih dan menyediakan nasi goreng sebagai alternatifnya. Agar rasanya semakin enak, jangan ragu meminta vendor catering menyediakan berbagai pilihan nasi goreng, sehingga tamu undangan bisa memilih mana yang ia sukai.

5. Olahan Ikan

wm_article_img
Foto: foodspot.co.id

Ikan juga bisa kamu sajikan di catering pernikahan, namun pastikan tidak ada duri yang tertinggal di dalamnya. Apalagi kini kamu bisa menemukan olahan ikan yang lebih lengkap dan enak, praktis dan tidak terlalu sulit dalam memasak ataupun menghidangkannya.

Jika kamu tertarik untuk menggunakan ikan sebagai pilihan menu catering, pilih ikan yang sudah di fillet, dengan begitu tamu undangan bisa langsung memakannya. Beberapa pilihan menu olahan ikan misalnya ikan kakap, ikan tongkol, ikan bakar dan yang lainnya.

Terkait dengan harga ikan, ia bisa disesuaikan dengan jenis ikan yang dipakai sebagai bahan. Tingkat kesulitan memasak juga membuat rentang variasi makanan olahan ikan memiliki harga yang beragam. Biasanya untuk satu porsi ikan untuk catering dihargai sekitar 20-50 ribu rupiah, tergantung dari besar ukuran dan jenis masakan yang dipilih.

6. Makanan Pelengkap

wm_article_img
Foto: medium.com

Biaya catering tidak hanya menyangkut makanan berat yang diletakkan di buffet saja, namun kamu juga harus menyediakan jenis makanan lain yang cocok untuk dimakan sebagai makanan pelengkap. Jenis makanan pelengkap untuk catering cukup beragam, kamu bisa menyediakan kerupuk, lalapan, hingga sambal.

Untuk jenis makanan pendamping, kamu bisa menyesuaikan dengan makanan atau menu yang kamu hidangkan. Tentunya dengan menyediakan makanan pendamping, kamu perlu menyiapkan budget lagi, namun jangan khawatir karena harganya cukup terjangkau.

Makanan pelengkap tidak perlu mewah, karena tidak semua tamu undangan akan mengambil makanan pelengkap karena alasan selera. Kamu hanya perlu menyediakan secukupnya dan disesuaikan dengan porsi makanan. Jangan ragu bertanya kepada vendor atau jasa catering pernikahan mengenai apakah mereka menyediakan charge tambahan untuk makanan pelengkap.

7. Dessert dan Buah-Buahan


wm_article_img
Foto: decocatering.com

Tidak hanya makanan berat saja, menyediakan makanan penutup seperti dessert dan buah juga bisa kamu masukkan ke menu catering. Dessert memiliki harga yang cukup variatif, kamu bisa memilih sesuai dengan kebutuhan, lagipula makanan penutup tidak perlu mewah.

Pilihan yang bisa kamu sediakan untuk makanan penutup adalah buah-buahan, jus, makanan yang manis hingga es krim. Biaya catering untuk dessert dan makanan penutup harus disiapkan dengan baik, jangan sampai membengkak hanya karena ingin menyajikan tipe makanan tersebut. kalau kamu tidak bisa menyediakan makanan penutup, kamu bisa menyediakan minuman yang menyegarkan.

Harga dari makanan penutup bisa berkisar antara 10-30 ribu rupiah untuk satu porsinya, makin kompleks bahan dan cara memasaknya, tentu akan semakin mahal. Rekomendasi makanan penutup yang bisa kamu pilih adalah pudding, es campur, hingga es kelapa muda.

Itulah rancangan biaya catering yang dapat kamu gunakan sebagai pilihan menu catering di pernikahanmu. Kalau kamu merasa menu makanan tersebut kurang mewah atau sesuai dengan tema pernikahan yang kamu langsungkan, kamu bisa meminta bantuan vendor catering pernikahan.

Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...