Pilih Kategori Artikel

Rahasia MC Pernikahan Handal: Pertanyaan Ice Breaking yang Bikin Suasana Makin Seru!
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Tugas seorang MC pernikahan selain memastikan bahwa acara berjalan dengan lancar dan sesuai rencana adalah membuat suasana sesuai dengan sesi demi sesinya. Misalnya, jika acara sungkeman sedang berlangsung, suasana harus dibuat dengan sakral dan penuh haru. Namun, ada juga waktu-waktu di mana acara perlu dibuat lebih menyenangkan dan seru. Pada saat inilah, MC pernikahan perlu melakukan ice breaking.

Salah satu cara mudah untuk melakukan ice breaking adalah dengan mengajukan beberapa pertanyaan. Pertanyaan ini bisa diberikan kepada pasangan pengantin maupun para tamu yang datang. Supaya tidak bingung dalam menyiapkannya, berikut ini beberapa daftar pertanyaan yang bisa kamu catat.

Pertanyaan untuk pengantin

wm_article_img

Pertanyaan untuk pengantin bisa dibuat untuk mengulik hubungan, momen lucu, hingga cerita mereka sampai ke jenjang pernikahan.

  1. Siapa yang naksir duluan?

Pertanyaan ini menyenangkan karena bisa memicu reaksi lucu dan spontan dari kedua pengantin. Biasanya, mereka akan saling menunjuk atau memberikan jawaban yang mengundang tawa. Pertanyaan ini juga bisa memberi gambaran singkat tentang bagaimana hubungan mereka dimulai.

  1. Apa momen lucu yang pernah kalian alami bersama?

Dengan pertanyaan ini, pengantin bisa berbagi momen yang tidak terlupakan dan mungkin tidak diketahui oleh sebagian besar tamu. Jawabannya akan membuat tamu merasa lebih dekat dengan pengantin dan menambah keakraban dalam suasana.

  1. Apa hal yang menarik dari pasangan?

Pertanyaan ini membawa pengantin kembali ke masa awal hubungan mereka dan memberikan kesempatan untuk berbagi kisah cinta mereka. Jawaban yang jujur dan manis bisa memberikan momen yang mengharukan atau justru lucu.

  1. Hal kecil apa dari pasangan yang paling kamu sukai?

Selain menanyakan hal yang menarik, menanyakan hal kecil yang disukai dari pasangan akan memberikan detail spesifik yang mungkin jarang diketahui orang lain. Jawaban ini juga akan menunjukkan seberapa dalam mereka mengenal satu sama lain dan kadang akan menimbulkan cerita yang manis maupun lucu.

  1. Siapa yang lebih baik ketika mengingat tanggal penting?

Pertanyaan ini akan menunjukkan siapa di antara kedua pengantin yang lebih teliti atau romantis. Jawaban yang spontan akan mengundang tawa dari para tamu. Jika sudah dijawab, kamu juga bisa menanyakan pertanyaan lanjutan seperti “Kapan tanggal jadian kalian berdua?” sebagai tes kecil-kecilan yang bisa jadi akan membuat acara semakin meriah.

  1. Apa hadiah paling berkesan yang diberikan oleh pasanganmu?

Biasanya akan ada momen-momen di mana pasangan memberikan hadiah sebagai bentuk apresiasi maupun untuk menunjukkan rasa sayang. Pembawa acara juga bisa menegaskan bahwa hadiah yang berkesan tidak melulu tentang harga, tapi ketulusan saat memberikannya. 

  1. Siapa yang pertama kali mengajak kencan dan bagaimana caranya?

Selain membahas siapa yang lebih dulu tertarik, kamu juga bisa menanyakan siapa yang pertama kali berinisiatif untuk mengajak kencan. Pertanyaan ini membawa pengantin dan tamu kembali ke masa awal hubungan mereka, menghadirkan kenangan yang membuat semua orang turut bernostalgia.

  1. Apa rencana paling gila yang akan kalian lakukan bersama di masa depan?

Biasanya setiap pasangan pengantin sudah memiliki bayangan tentang apa yang akan mereka lakukan di masa depan nanti, mulai dari hal yang sederhana hingga rencana gila. Dengan pertanyaan ini, pengantin bisa berbagi impian atau rencana mereka yang mungkin tidak biasa. Orang yang mendengar akan kagum dan memberikan dukungan pada pengantin.

  1. Siapa yang akan meminta maaf duluan saat bertengkar?

Pertanyaan ini bisa mengundang tawa sekaligus mengungkapkan dinamika unik dalam hubungan pasangan pengantin selama ini. Reaksi pengantin akan membuat para tamu terhibur dan merasa ada interaksi yang lebih personal. Para tamu juga bisa saja merasakan hal yang sama sehingga interaksi ini terasa lebih dekat.

  1. Siapa yang lebih romantis

Jika ada salah satu yang mendominasi atau lebih romantis, biasanya kedua belah pihak akan setuju dengan jawaban yang sama. Namun, jika keduanya sama romantisnya, jawabannya mungkin akan lebih menegangkan. Dari sini, pengantin juga bisa curhat colongan yang bisa menimbulkan cerita lucu.

Pertanyaan untuk tamu

wm_article_img

Pertanyaan untuk tamu bisa dibuat untuk menceritakan pengantin dari sudut lain maupun cerita lain dari tamu yang masih berkaitan dengan acara atau kehidupan pernikahan.

  1. Siapa yang sudah menikah lebih dari 10 tahun? Apa rahasianya?

Pertanyaan ini akan membuat semua tamu lebih dilibatkan. Mereka yang usianya sudah lebih tua juga akan bisa ikut bersenang-senang di acara pernikahan. Bukan hanya itu saja, dari jawaban mereka, pengantin baru dan para tamu yang lain pun bisa belajar cara supaya hubungan bisa lebih awet.

  1. Siapa yang datang dari tempat paling jauh untuk hadir di pernikahan ini?

Pertanyaan tak harus selalu berkaitan dengan kehidupan pernikahan. Kamu juga bisa menanyakan hal-hal seperti ini kepada para tamu. Hal ini bisa dilakukan untuk mencairkan suasana dan membuat para tamu yang datang dari jauh merasa lebih dihargai. Rasa lelah mereka dari perjalanan pun akan berkurang.

  1. Apakah ada yang sudah mengenal pengantin dari kecil? Apa yang paling diingat dari mereka?

Pertanyaan ini bisa digunakan untuk menggali memori lama yang mungkin lucu atau justru membuat haru. Cerita ini juga bisa menunjukkan sisi pengantin yang belum banyak diketahui orang karena mereka bisa jadi baru bertemu dengan pengantin setelah dewasa.

  1. Apakah ada yang menjadi mak comblang pasangan hari ini?

Saat melakukan technical meeting dengan pengantin, MC bisa menanyakan hal yang satu ini. Jika ada mak comblang, beri kesempatan untuknya menceritakan dari sudut pandang yang berbeda dari kisah yang mungkin dibagikan oleh pengantin sepanjang rangkaian acara pernikahan. Kisahnya pun biasanya akan membuat para tamu ikut merasakan perjuangannya.

  1. Siapa yang akan lebih menguasai remote TV nantinya?

Pertanyaan ringan semacam ini akan memancing para tamu untuk memberikan pendapatnya mengenai siapa yang akan melakukan sesuatu dan kenapa mereka melakukannya. Tak jarang alasan yang tidak masuk akal akan membuat para tamu lain yang mendengar pun akan ikut tertawa.

  1. Siapa yang mengenal pengantin paling lama?

Bagian ini akan memberikan kesempatan bagi para tamu yang sudah mengenal pengantin sejak lama untuk memberi tahu bagaimana pengantin tersebut bertumbuh hingga sekarang menikah. Cerita yang timbul mungkin akan di luar bayangan para tamu lainnya sehingga memberikan kejutan yang menarik.

  1. Siapa yang masih lajang dan akan menghadiri pernikahan berikutnya sebagai pengantin?

Tak jarang acara pernikahan menjadi sebuah ajang untuk menemukan jodoh bagi para tamu yang masih lajang. Dengan pertanyaan pancingan ini, suasana akan menjadi lebih heboh di mana para tamu yang temannya masih lajang akan mendukung teman tersebut untuk bercerita. Usahakan untuk memancing dengan pertanyaan lain tanpa menghakimi.

  1. Apa yang menurut kalian menjadi hal yang istimewa dari pengantin kali ini?

Pertanyaan ini akan memancing jawaban para tamu untuk memberikan kesan positif yang mereka miliki kepada pengantin. Selama ini mungkin hal ini disimpan sendiri dan tidak dibagikan. Di kesempatan inilah pengantin akan mendengarkan banyak hal baik tentang mereka.

Pertanyaan-pertanyaan tersebut bisa diajukan oleh MC pernikahan untuk memberikan ice breaking supaya acara pernikahan tidak terlalu terasa kaku. Namun, tentu saja melakukannya harus di waktu yang tepat. Misalnya, saat waktu makan dan hiburan.


Foto Cover: Instory Project via Instagram/Bagas MC

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...