Pilih Kategori Artikel

Tips dan Ide Resepsi Pernikahan Sederhana di Halaman Rumah
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 25 -27 April 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Venue pernikahan bisa menjadi salah satu elemen yang memakan budget paling banyak ketika mempersiapkan pernikahan. Oleh sebab itu, jika ingin menggelar pernikahan sederhana dan hemat, hal yang satu ini perlu kamu siasati. Salah satunya adalah dengan memilih menggelar pernikahan di rumah. Apabila kamu memiliki halaman yang cukup luas untuk menampung tamu, kamu bisa memanfatkannya dengan maksimal.

Meskipun halaman rumah mungkin memiliki luas yang terbatas, bukan berarti kamu tak bisa membuat pernikahan yang berkesan. Berikut ini adalah beberapa tips dan ide dekorasi untuk menggelar pernikahan sederhana di halaman rumah. Simak sampai habis, ya!

Keuntungan mengadakan resepsi di halaman rumah

Sebelum ke ide untuk membuat pernikahan di halaman rumah lebih berkesan, ketahui terlebih dahulu apa saja keuntungan yang bisa didapatkan di resepsi di halaman rumah supaya kamu tidak ragu-ragu.

  • Kamu bisa lebih menghemat biaya karena tidak perlu membayar biaya sewa venue sehingga budget yang dimiliki bisa dialihkan untuk dekorasi atau katering yang lebih baik. 

  • Pernikahanmu akan terasa lebih hangat dan intim karena hanya dihadiri oleh para sahabat dan keluarga terdekat. Suasananya pun akan terasa lebih personal.

  • Biasanya venue seperti gedung, ballroom hotel, bahkan restoran memiliki jam operasional yang membatasi. Sementara itu, tidak ada batas waktu jika venue pernikahan merupakan di rumahmu sendiri. Acaranya pun akan berjalan dengan lebih fleksibel. 

  • Dekorasi yang kamu pasang bisa lebih sesuai dengan selera pribadi tanpa ada aturan ketat dari pihak venue untuk tidak menambahkan ini itu. 

Tantangan yang harus dihadapi

wm_article_img
Dekorasi: October Wedding

Meskipun ada berbagai keuntungan dari menggelar pernikahan di halaman rumah, tetap ada beberapa tantangan yang harus dihadapi juga. 

  • Biasanya halaman rumah tidak seluas venue pernikahan sehingga diperlukan kemampuan untuk mengatur tata letak agar bisa tetap nyaman.

  • Jika acara dilakukan outdoor, cuaca akan menjadi penghalang utama. Hujan atau panas terik harus dipersiapkan dengan sebaik mungkin.

  • Bukan hanya halaman rumah saja yang kurang luas, ruang untuk parkir tamu pun biasanya akan lebih terbatas. 

  • Walaupun pernikahan digelar di halaman rumah sendiri, bisa jadi banyak tetangga yang terkena imbasnya, mulai dari kebisingan hingga lalu lintas tamu yang berdatangan. Untuk itu, sebaiknya kabarkan pernikahanmu kepada tetangga dan mintalah izin serta doa restu dari mereka.

Persiapan yang harus dilakukan

Untuk memastikan acara berjalan dengan lancar dan aman, ada beberapa persiapan yang perlu dilakukan. Yang pertama tentunya dengan mengukur halaman rumah sehingga kamu bisa menentukan kira-kira berapa jumlah tamu yang bisa ditampung dengan nyaman. Perhitungkan layout supaya area tidak terasa sempit dan memiliki ruang gerak yang cukup. 

Untuk membuatnya lebih tertata, kamu bisa membuat zoning area seperti:

  • Area akad atau pemberkatan jika dilakukan di tempat yang sama

  • Area makan dan minum

  • Area duduk tamu

  • Area hiburan

  • Photobooth atau spot foto

Hal yang tak kalah penting adalah menyediakan ruang parkir. Jika pekarangan rumah tidak cukup, kamu bisa menggunakan lahan kosong atau bekerja sama dengan tetangga. Jika diperlukan, sewa petugas parkir untuk mengatur kendaraan. Kamu juga bisa menyarankan para tamu yang datang untuk menggunakan transportasi publik dan memberitahukan rutenya jika memungkinkan.

Fasilitas seperti toilet juga harus diperhatikan. Pastikan toilet bersih dan cukup untuk tamu. Jika jumlah tamu cukup banyak, sebaiknya pertimbangkan untuk menyewa toilet portable

Selain itu, ada juga beberapa peralatan lain yang juga perlu dipersiapkan. Misalnya, jika pernikahan digelar di musim hujan, terpal transparan atau tenda yang besar akan diperlukan untuk melindungi para tamu. Sebaliknya, jika cuaca panas, kipas angin atau AC portable harus dipersiapkan supaya tetap sejuk.

Inspirasi dekorasi resepsi pernikahan di halaman rumah

wm_article_img
Dekorasi: Kusuma Anyelir Deco

Ada beberapa konsep pernikahan yang paling mungkin kamu terapkan dengan venue pernikahan di halaman rumah. Berikut ini beberapa di antaranya sekaligus ide dekorasi yang bisa kamu pertimbangkan. 

  1. Tema rustic minimalis

  • Menggunakan banyak elemen kayu, rotan, dan bunga kering

  • Penerangan dengan string lights dan lilin di meja makan

  • Backdrop akad dari kayu dengan kain putih yang menjuntai

  • Bangku panjang kayu untuk suasana lebih santai

  1. Tema garden party

  • Dominasi dekorasi hijau dengan tanaman dan bunga segar

  • Meja kayu panjang dengan taplak linen putih

  • Kursi rotan atau kayu dengan bantalan empuk

  • Dekorasi gantung seperti daun rambat atau lampion

  1. Tema elegan dan klasik

  • Palet warna putih, emas, dan pastel

  • Meja bundar dengan taplak satin dan hiasan bunga segar

  • Lilin dalam vas kaca tinggi sebagai centerpiece meja tamu

  • Kursi tiffany berwarna emas atau putih

  1. Tema bohemian chic

  • Menggunakan karpet dan bantal duduk warna-warni

  • Dreamcatcher, makrame, dan kain etnik sebagai dekorasi

  • Photobooth dengan latar kain polos dan rangkaian bunga

  • Area makan lesehan dengan meja kayu rendah

Detail elemen dekorasi yang lebih umum

Jika dekorasi yang sebelumnya merujuk pada konsep yang lebih spesifik, ada juga beberapa dekorasi yang lebih umum yang bisa kamu persiapkan, yaitu:

  1. Meja akad atau pemberkatan

  • Gunakan backdrop bunga segar atau dedaunan hijau

  • Tambahkan elemen kain putih yang menjuntai di belakang meja akad

  • Taruh meja kecil dengan taplak putih dan lilin untuk tampilan elegan

  1. Area buffet dan makanan

  • Gunakan meja panjang dengan susunan makanan yang estetik

  • Gunakan label nama makanan agar tamu lebih mudah memilih

  • Bisa juga gunakan konsep food stall kecil agar lebih variatif

  1. Papan selamat datang

  • Papan bertuliskan “Welcome to Our Wedding” bisa ditempatkan di pintu masuk

  • Sediakan buku tamu atau pohon harapan untuk pesan dari tamu

  1. Spot foto

  • Buat photobooth sederhana dengan backdrop kain putih dan hiasan bunga

  • Bisa tambahkan frame kayu besar dengan tulisan nama pasangan

  • Letakkan kursi vintage dengan hiasan rangkaian bunga untuk sesi foto tamu

Hiburan dan aktivitas untuk tamu

Meskipun pernikahan digelar di halaman rumah, hiburan tetap harus ada supaya acara lebih meriah dan tamu tidak merasa bosan. Untuk suasana yang lebih romantis, kamu bisa membawakan live music acoustic. Namun, jika ingin para tamu menari, kamu bisa menyiapkan playlist khusus atau mendatangkan DJ. 

Hiburan lain yang akan membuat acara pernikahan semakin meriah, seperti kuis tentang pasangan pengantin juga bisa ditambahkan. Di akhir acara, kamu bisa meminta tolong kepada teman-teman dan keluarga untuk melakukan tarian flash mob supaya acara bisa diakhiri dengan sesuatu yang meninggalkan kesan menyenangkan.

Detail tambahan yang akan membuat tamu makin nyaman

wm_article_img
Foto: via Digibuddha

  1. Menyediakan welcome drink dan hand fan

Saat tamu datang, berikan welcome drink seperti infused water, es teh, atau minuman segar lainnya untuk menyambut mereka dengan suasana yang menyenangkan. Jika cuaca panas, hand fan atau kipas mini juga bisa disediakan sebagai suvenir kecil yang berguna.

  1. Menyiapkan area duduk yang nyaman

Pastikan kursi yang digunakan nyaman dan sesuai dengan jumlah tamu. Jika ingin suasana yang lebih santai, bisa disediakan bean bag, bantal duduk, atau bangku panjang dengan bantalan empuk agar tamu lebih betah berlama-lama.

  1. Memastikan jalur yang aman dilewati

Jika halaman memiliki permukaan tanah atau rumput, pastikan ada jalur setapak atau karpet untuk memudahkan tamu berjalan, terutama tamu wanita yang memakai high heels atau tamu lansia yang membutuhkan permukaan stabil.

  1. Menyesuaikan volume musik

Bukan hanya mempertimbangkan kenyamanan sekitar, menyetel musik dengan volume yang pas juga akan memberikan kenyamanan bagi tamu. Pastikan volume musik tidak terlalu keras agar tamu bisa mengobrol dengan jelas. Musik latar akustik atau playlist lagu romantis dengan volume sedang lebih disarankan untuk menciptakan suasana yang santai.

Meskipun menggelar pernikahan sederhana di halaman rumah, bukan berarti kamu tidak bisa membuat pernikahan yang berkesan. Dengan mengikuti beberapa tips tersebut, kamu bisa memaksimalkan acara pernikahanmu.


Cover | Foto: Pexels/Hanna Auramenka

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 25 -27 April 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...