Pilih Kategori Artikel

21 Inspirasi Wedding Card Estetik nan Cantik
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Estetis artinya sesuatu yang memiliki nilai keindahan. Kata ini kini semakin sering digunakan oleh milenial dan Gen Z untuk menggambarkan sesuatu yang memiliki nilai seni dan indah saat dilihat. Salah satu hal yang identik dengan kata sifat yang satu ini adalah pernikahan. Ada begitu banyak bunga dan hiasan lainnya yang membuat pernikahan bukan hanya memberikan kesan bahagia, tapi juga keindahan yang ada di mana-mana.

Selain keindahan pada hari-H itu sendiri, tingkat estetika pernikahan sudah bisa mulai dilihat sejak pembuatan undangan. Undangan pernikahan biasanya akan dihias dan didesain sedemikian rupa untuk menarik perhatian dari para calon tamu yang akan datang.

Jika kamu ingin merencanakan untuk membuat undangan estetis, beberapa contoh undangan ini bisa kamu jadikan inspirasi. Simak yuk seperti apa saja!

1. Undangan estetis hitam putih

wm_article_img
Undangan: CC Card Wedding Card Specialist

Undangan dengan warna hitam putih ternyata bisa memberikan kesan yang estetis juga, lo. Kuncinya ada di pemilihan desain dan bagaimana mengemasnya. Pilih desain yang unik seperti menggabungkan tiga kertas dengan ukuran yang berbeda. Kemudian, kemas kertas undangan dengan kertas kalkir berwarna putih. Jika ingin membuatnya lebih cantik lagi, kamu bisa menggunakan pita yang juga memiliki warna senada.

2. Undangan dengan media kayu

wm_article_img
Undangan: CC Card Wedding Card Specialist

Selain kertas, kamu bisa menggunakan media kayu untuk membuat undangan yang cantik. Undangan yang satu ini akan cocok untuk pernikahan dengan tema rustic yang identik dengan alam. Pilih desain yang juga menekankan tema rustic seperti dengan menambahkan hiasan dalam bentuk bunga dan dedaunan. Untuk melengkapi undangan ini, pemilihan font dengan kesan klasik seperti huruf bersambung akan cocok diaplikasikan.

3. Undangan dengan hiasan flower paper 3 dimensi

wm_article_img
Undangan: Duarana Invitation & Design

Undangan yang satu ini memiliki titik estetis pada bagian hiasannya. Alih-alih hanya menggunakan kertas biasa yang didesain dengan gambar bentuk bunga, hiasan 3 dimensi ini membuat undangan terlihat naik level dari segi estetika. Pemilihan warna yang lembut seperti warna pink yang sangat lembut dengan putih akan memberikan kesan romantis pada undangan. Kemudian, sentuhan emas akan membuat undangan ini terasa lebih mewah.

4. Undangan dengan material suede

wm_article_img
Undangan: Duarana Invitation & Design

Biasanya undangan hanya dibuat dari bahan kertas saja. Namun, ternyata ada berbagai bahan lain yang bisa dipilih yang bahkan masih jarang digunakan, seperti material suede. Pemilihan warna dusty pink akan membuat undanganmu terlihat lebih estetis. Tentu saja kamu tetap bisa memadukan bahan ini dengan undangan kertas yang lain. Penambahan halaman untuk menaruh fotomu dan pasangan juga akan membuat undanganmu semakin lengkap.

5. Undangan bertema lukisan

wm_article_img
Undangan: Duarana Invitation & Design

Undangan ini memiliki tema “Garden by The Lagoon”. Seperti yang kita lihat, undangan ini menunjukkan lukisan atau gambar yang isinya adalah kebun yang berada di dekat laguna. Kesan dreamy yang ditimbulkan akan cocok untuk pernikahan dengan tema serupa. Pemilihan warna dari undangan ini juga terlihat sangat manis, yaitu merah muda dan biru. Tak berhenti sampai di situ saja, selain informasi mengenai pernikahan, ada juga tulisan berisi kutipan-kutipan yang ditulis dengan font klasik yang membuat undangan terlihat semakin estetis.

6. Undangan dengan background gambar dari cat air

wm_article_img
Undangan: Fabled Papery

Undangan yang satu ini memiliki desain minimalis yang cocok jika kamu menyukai hal-hal simpel. Hanya kertas putih yang memiliki background warna peach lembut dengan tekstur ala cat air dan tulisan berisi informasi seputar pernikahan yang juga seolah ditulis dengan tangan. Undangan ini bisa kamu masukkan ke dalam amplop yang juga memiliki warna basic seperti abu-abu.

7. Undangan dengan pita dari kain

wm_article_img
Undangan: Paper Love Wedding Invitation

Undangan dengan warna hijau ini akan cocok untuk pernikahan dengan tema rustic atau pernikahan yang digelar di luar ruangan. Tambahan frame di sudut undangan yang dibuat dengan desain bunga dan dedaunan akan membuat undangan semakin paripurna. Untuk membuatnya terlihat semakin estetis dan natural, kamu juga menambahkan pita dari kain yang juga memiliki warna hijau.

8. Undangan dengan cover laser cutting

wm_article_img
Undangan: Paper Love Wedding Invitation

Undangan yang satu mungkin akan terlihat biasa saja jika tidak dibungkus dengan cover. Penggunaan kertas putih dengan detail motif yang dipotong dengan teknologi laser cutting membuat undangan ini terlihat lebih istimewa. Penambahan kertas pita kecil yang berwarna cokelat juga akan membuat undangan semakin cantik. Walaupun simpel, undangan ini berhasil terlihat lebih estetis.

9. Undangan layaknya cover buku

wm_article_img
Undangan: Paper Love Wedding Invitation

Sekilas dilihat, undangan ini tampak seperti sebuah buku. Ilustrasi kedua calon pengantin dengan nama keduanya membuat desain yang satu ini langsung mencuri perhatian. Jika kamu atau pasangan memiliki keahlian dalam membuat ilustrasi, undangan seperti ini bisa kalian buat. Jika tidak bisa pun, kalian bisa menggunakan jasa ilustrator profesional.

10. Undangan kertas daur ulang

wm_article_img
Undangan: Papeworks Wedding Invitation

Kertas daur ulang biasanya memiliki tekstur unik dan bagian pinggir yang tidak rata. Hal inilah yang justru membuat undangan ini terasa lebih estetik. Selain menggunakan kertas daur ulang, kamu juga bisa membuat undangan dari kertas emboss yang memiliki tekstur timbul. Tambahan beberapa gambar di kertas ini, seperti gambar peta akan membuat undangan terasa lebih memiliki sentuhan klasik dan mewah.

11. Undangan kontemporer darti kertas kalkir

wm_article_img
Undangan: Papeworks Wedding Invitation

Undangan yang satu ini terlihat berbeda dari undangan yang biasanya karena kertas yang digunakan, yaitu kertas kalkir yang semi transparan. Alih-alih memberikan informasi dalam format seperti paragraf, kamu bisa menggunakan beberapa lembar kertas dengan tulisan besar yang mengandung informasi seputar pernikahanmu. Gambar abstrak dan pemilihan warna yang cerah akan membuat undangan terlihat artsy.

12. Undangan dengan post card dan lukisan pemandangan

wm_article_img
Undangan: Papeworks Wedding Invitation

Undangan yang satu ini cocok untuk pernikahan dengan tema vintage karena isinya berupa post card lengkap dengan perangko yang menandakan hobi orang zaman dahulu. Selain itu, gambar pemandangan yang cantik juga menambah tingkat estetika dari undangan yang satu ini. Pemilihan kertas yang akan diisi informasi seputar pernikahan sebaiknya disesuaikan dengan warna krem atau cokelat yang menegaskan estetis zaman dahulu.

13. Undangan ala Pinterest

wm_article_img
Undangan: Papeworks Wedding Invitation

Undangan estetis yang satu ini terlihat layaknya undangan ala Pinterest yang memiliki nilai estetika yang tinggi. Berbagai media dengan bermacam-macam potongan digabungkan menjadi sebuah set undangan yang cantik ini. Kamu juga bisa memasukkan foto prewedding bersama pasangan yang dibuat seolah poster film. Penggunaan kain goni bisa dipilih untuk menjadi cover, kemudian jangan lupa untuk menyatukan semua bagiannya dengan tali goni.

14. Undangan dengan desain bunga 3 dimensi

wm_article_img
Undangan: Solitaire Invitation

Undangan yang satu ini memiliki titik estetis di bagian sudut yang dilapisi dengan kertas lain berbentuk bunga yang membuatnya terlihat seperti 3 dimensi. Desain ini membuat undanganmu tidak terlihat membosankan karena hanya berbentuk persegi saja. Selain itu, tidak perlu ada terlalu banyak tulisan di bagian depannya karena kamu bisa menyampaikan semua informasi di dalam undangan.

15. Undangan dengan desain senja

wm_article_img
Undangan: Solitaire Invitation

Mendengar kata senja sudah membuat kita membayangkan sore hari yang indah di mana langitnya memiliki warna jingga yang memukau. Kamu bisa menggunakan tema ini untuk desain undanganmu, lo. Jika undanganmu terdiri dari beberapa halaman, kamu bisa menambahkan satu kertas sebagai cover atau pengganti amplop. Daripada meninggalkannya kosongan begitu saja, kamu bisa menambahkan lukisan pemandangan senja sepanjang kertas tersebut sehingga tamu bisa memanfaatkannya kembali sebagai hiasan jika ingin.

16.Undangan dari kertas daur ulang yang digunakan untuk frame

wm_article_img
Undangan: Solitaire Invitation

Selain bisa digunakan sebagai kertas untuk menuliskan detail undangan, kertas daur ulang ternyata bisa juga digunakan untuk menjadi media untukmu menempelkan fotomu di sana. Hal ini membuat seolah kertas tersebut menjadi frame. Warna yang dipilih bisa perpaduan warna-warna lembut seperti lilac, sage, dan krem. 

17. Undangan dreamy dengan tema musim dingin

wm_article_img
Undangan: Vinas Invitation

Undangan yang satu ini cantik sekali, bukan? Desain musim dingin yang memadukan warna biru dengan putih membuat undangan ini tampak sangat indah. Selain itu, jika dilihat dengan lebih dekat, hardcover dari undangan ini memiliki detail efek 3 dimensi yang didapatkan dari melapisi beberapa kertas dengan potongan yang sedemikian rupa.

18. Undangan 3 dimensi tema Disney

wm_article_img
Undangan: Vinas Invitation

Undangan yang satu ini memiliki warna lilac yang cantik sesuai dengan tema Disney princess. Untuk memberikan kesan mewah, kamu bisa mengemas undangan ini dalam hard cover. Untuk membuat konsep semakin paripurna, kamu bisa menambahkan desain pop up istana saat dibuka. Fotomu dan pasangan bisa ditaruh di bagian tengah desain istana ini. 

19. Undangan dengan ampol detail motif laser cutting

wm_article_img
Undangan: Vinas Invitation

Undangan yang satu ini terlihat cantik dengan tambahan frame bunga berwarna emas di salah satu sisinya. Selain itu, amplop yang mewadahi undangan ini juga menambahkan kesan estetis karena dibuat dengan detail motif yang cantik, kemudian dipotong dengan rapi menggunakan teknologi laser. Penggunaan warna emas akan cocok untuk undangan yang bertema tradisional.

20. Undangan akrilik di dalam kotak

wm_article_img
Undangan: Vinas Invitation

Undangan yang satu ini memberikan pengalaman unik pada saat calon tamu membukanya. Pasalnya, kotak ini berisi undangan yang ditulis dalam media akrilik yang transparan sehingga bagian kotak yang terbuat dari bahan suede berwarna dusty pink di belakangnya terlihat. Untuk membuat tulisannya terlihat lebih jelas, font dengan warna putih bisa dipilih.

21. Undangan berbentuk buku

wm_article_img
Undangan: Vinas Invitation

Pecinta buku yang tidak ingin membuat cover berbentuk ilustrasi wajah dengan pasangan bisa memilih desain yang satu ini. Pada bagian depan yang biasanya ditulis judul, kamu bisa menuliskan nama kedua calon pengantin. Berikan kesan kejutan pada saat undangan dibuka dengan menambahkan lubang pada buku dengan desain cantik layaknya di taman bunga.

Jika ingin membuat undangan yang berbeda dari yang lain, kamu bisa mengasah kreativitasmu dan memperbanyak referensi. Semoga beberapa inspirasi undangan estetis tersebut bisa membantumu untuk membuat undangan yang memberikan kesan pertama yang indah bagi para calon tamumu yang menerimanya. 

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...