Pilih Kategori Artikel

Tips dan Inspirasi untuk Beri Kesan Personal pada Undangan Intimate Wedding
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Konsep intimate wedding sudah ada sejak lama, terutama di luar negeri. Kini, di Indonesia konsep ini semakin menjamur, apalagi sejak pandemi Covid-19 dan tidak diperbolehkan adanya resepsi yang akan menyebabkan perkumpulan banyak tamu. Tren ini ternyata berlanjut dan menjadi makin populer saat ini. 

Namun, sudahkah kamu tahu apa itu intimate wedding? Intimate wedding adalah konsep pernikahan di mana tamu yang datang hanya beberapa saja dan dipilih yang terdekat. Sesuai dengan namanya, intimate wedding dibuat dengan tujuan supaya pengantin dan tamu yang datang bisa lebih akrab dan membaur di acara ini. 

Intimate wedding bukan hanya konsep saat acara berlangsung saja, lo, tapi sejak dari pemberian undangan pun sebaiknya sudah mengusung tema ini. Apalagi seperti yang kita tahu, undangan adalah sebuah hal yang akan memberikan kesan pertama pada tamu. 

Tertarik untuk membuat intimate wedding, tapi masih bingung cara untuk membuat undangannya? Beberapa tips dan inspirasi ini mungkin akan kamu butuhkan. Yuk, simak sampai habis, ya!

Tips memilih undangan untuk intimate wedding

Sebelum melihat berbagai inspirasinya, simak dulu yuk beberapa tips yang mungkin akan membantumu dalam menyusunnya.

1. Pertimbangkan budget

Tak bisa dimungkiri selain alasan ingin membuat pernikahan yang lebih sakral, banyak yang memilih menikah dengan konsep intimate untuk menghemat pengeluaran. Tentukan apakah kamu akan on budget atau justru menghabiskan lebih banyak uang di pos yang satu ini. Menentukan budget di setiap pos akan membantumu untuk lebih lanjut menentukan bahan apa yang cocok digunakan hingga bentuknya. Jika ingin membuat undangan dengan menekan budget, konsep-konsep minimalis akan cocok dipilih. Sementara itu, jika memiliki budget berlebih, kamu bisa memilih undangan yang dikostumisasi atau dikirim dengan berbagai printilan lain.

2. Buat undangan lebih personal

Konsep intimate identik dengan kata personal. Kamu bisa mempersonalisasikan undangan dengan cara sederhana seperti menggunakan tulisan tangan. Jika tak terlalu percaya diri dengan tulisan tanganmu, kamu juga bisa memilih font tulisan tangan yang sudah tersedia di software desain. Menuliskan nama lengkap dengan deskripsi atau surat pendek yang bukan dari template undangan biasanya juga akan memberikan kesan lebih personal pada undanganmu. 

3. Pertimbangkan menggunakan media lain selain kertas

Undangan kertas akan terasa biasa saja. Kamu bisa mengganti media dengan bahan lain, misalnya kayu, akrilik, atau bahan lainnya. Jika tetap ingin menggunakan kertas, kamu bisa memilih bahan yang lebih tebal atau memiliki fitur unik lainnya, seperti unsur 3 dimensi. Hal ini bisa dipertimbangkan jika kamu memiliki budget berlebih dan ingin memberikan sesuatu yang berbeda.

4. Tambahkan bingkisan di dalamnya

Selain memberikan undangan, kamu juga bisa memberikan benda atau bingkisan lain dengan undanganmu. Tak harus sesuatu yang mewah, bahkan hal-hal kecil seperti pouch, sticker, atau bahkan gambar yang dibuat sendiri. Selain itu, undangan juga tak harus selalu berbentuk amplop, bisa juga kotak atau totebag.

Inspirasi undangan intimate wedding

1. Undangan minimalis dalam bentuk satu lembar amplop saja

wm_article_img
Undangan: KYUB Studio

Konsep intimate wedding juga identik dengan sesuatu yang bersifat minimalis. Tak ada salahnya memasukkan konsep “less is more” dalam undangan dengan memberikan surat dalam bentuk amplop tanpa isi karena semua informasi ditaruh di amplop itu sendiri. Hal ini tentunya akan menghemat kertas dan mungkin juga budget

Jika ingin memilih konsep ini, pastikan kertas undangan tidak ditempel terlalu kuat agar tidak robek sehingga informasi yang ditulis tetap bisa disampaikan dengan baik, ya. Kamu juga perlu memastikan bahwa informasi yang ditulis cukup yang penting saja karena terbatasnya area. Untuk membuatnya lebih menarik, tak ada salahnya memilih motif yang berbeda pada setiap undangan yang dikirim.

2. Undangan dalam bentuk passport

wm_article_img
Undangan: Kabon Undangan Bontang

Kamu tetap bisa membuat pernikahan intimate dan mengkolaborasikan dengan konsep lain, misalnya liburan. Untuk mewujudkan hal ini, kamu bisa membuat undangan dalam bentuk passport. Undangan ini juga akan cocok jika kamu dan pasangan menggelar pernikahan di tempat seperti pantai atau dekat dengan tempat wisata. Jika kamu menyediakan akomodasi untuk mereka menginap karena tempatnya yang jauh, undangan ini juga bisa dibuat dengan voucher menginap di hotel. Seru, kan?

3. Undangan dengan lukisan tangan

wm_article_img
Undangan: Pemberley Paperie

Jika kamu atau pasangan memiliki kemampuan untuk menggambar, tak ada salahnya menyalurkan bakat kalian ke dalam undangan. Kamu bisa menaruh gambar di bagian amplop atau bagian background, bahkan gambar ini bisa disisipkan secara khusus dalam satu kertas. Selain menarik dan bisa dijadikan buah tangan, gambarmu juga bisa memberikan kesan personal yang mendalam.

Pilih gambar mewakili cerita perjalanan cintamu dan pasangan atau jika tamu yang diundang sangat terbatas, kamu juga bisa memberikan gambar yang lebih personal dan memiliki cerita berbeda untuk setiap tamu yang juga berbeda.

4. Undangan dengan amplop dari kulit

wm_article_img
Undangan: Ngulik Akrilik Invitation

Untuk membuat undangan pernikahanmu terlihat lebih eksklusif, alih-alih memilih amplop kertas biasa, kamu bisa memilih amplop dari kulit. Harganya mungkin lebih mahal, tapi mempertimbangkan jumlah tamu undangan yang jauh lebih sedikit, tak ada salahnya memilih amplop serbaguna yang bisa digunakan sebagai pouch ini. Kamu juga bisa melakukan kustomisasi dengan mengukir nama tamu di permukaannya untuk membuatnya lebih personal.

5. Undangan dengan fitur pop up

wm_article_img
Undangan: The Paperie

Sudah banyak jasa yang menyediakan undangan dengan fitur pop up. Namun, untuk membuatnya berbeda, kamu bisa memasukkan unsur cerita petualangan ke dalamnya. Misalnya, gambar pop up dalam bentuk kendaraan di tengah peta menuju lokasi pernikahan. Jika ingin mengangkat konsep petualangan yang lebih sempurna, kamu bisa juga menambahkan alur cerita di kertas sebaliknya. Buatlah seperti harta karun sehingga tamu akan makin antusias karena penasaran untuk datang ke pesta pernikahan intimate-mu.

6. Undangan dalam bentuk kayu

wm_article_img
Undangan: Kanoo Paper & Gift Undangan

Untuk membuat undangan terlihat lebih personal dan naik kelas, bahan kayu bisa dipilih sebagai media. Undangan jenis ini akan cocok dengan konsep pernikahan rustic yang memang memiliki tema dekat dengan alam dan natural, apalagi dibungkus dengan kain goni yang estetis.

Jika ingin lebih fungsional, kamu juga bisa lo memesan dalam bentuk talenan supaya tak hanya disimpan jadi kenang-kenangan, tapi bisa dijadikan perlengkapan dapur.

7. Undangan dalam bentuk kartu dengan chip

wm_article_img
Undangan: Paper and Oath

Di zaman yang serba digital  ini, kamu tetap bisa mengirim undangan yang memiliki bentuk fisik ke calon tamu, tapi tetap dengan kesan yang modern. Caranya adalah dengan memilih undangan dalam bentuk kartu yang memiliki chip seperti ini. Kartu bisa digunakan sebagai penyimpan memori berisi foto atau video, bisa juga bentuk lain, misalnya kartu e-money. Dijamin kartu undangan yang satu ini akan sangat bermanfaat dan bisa berguna dalam jangka waktu yang lama.

8. Undangan sekaligus dengan bingkisan

wm_article_img
Undangan: The Clementines

Undangan yang lengkap dengan bingkisan seperti ini biasanya akan diberikan kepada orang-orang tertentu saja, misalnya bridesmaid atau bestman. Namun, mengingat undangan yang sedikit, tak ada salahnya jika ingin sekaligus memberikan bingkisan ketika mengirimkan undangan. Hal ini bisa dilakukan sebagai bentuk penghargaan kepada orang terdekat yang selama ini sudah selalu mendukung hari-harimu. Isinya bisa disesuaikan mulai dari perlengkapan sehari-hari atau suvenir lucu yang berkesan.

9. Undangan dalam bentuk seperangkat surat

wm_article_img
Undangan: Fornia Design Invitation

Saat ini sudah sangat jarang orang berkirim surat karena sudah digantikan dengan email. Kamu bisa memanfaatkan situasi ini untuk kembali bernostalgia melalui undanganmu, lo. Selain mengirimkan undangan yang berisi informasi pernikahan, kamu bisa membuatnya lebih personal dalam bentuk surat yang dimasukkan ke dalam amplop lengkap dengan perangko di depannya. Kamu bisa menyusun kalimat-kalimat menyentuh untuk isi surat untuk membuat calon tamu terharu.

10. Undangan lucu dengan stiker

wm_article_img
Undangan: The Magic Happens

Kamu bisa membuat undangan memiliki kesan yang lebih ceria dan menggemaskan dengan memberikan stiker dengan bentuk lucu ke dalamnya, apalagi jika kamu atau pasangan memiliki kemampuan menggambar yang bagus. Gambar yang dipilih bisa beragam bentuk, mulai dari karakter favoritmu dan pasangan, bunga-bunga dan benda yang ditemui sehari-hari, hingga ilustrasi kamu dan pasangan.

Nah, itu dia tips dan berbagai inspirasi undangan intimate wedding yang bisa kamu kirimkan ke teman atau kerabat dekatmu. Walau tak banyak tamu yang datang, rangkaian acara pernikahanmu bisa jadi malah semakin berkesan untuk mereka karena segala detail yang sudah dikonsep dengan matang.

Kamu juga bisa temukan berbagai vendor pernikahan termasuk vendor undangan pernikahan pada satu lokasi dan satu waktu dengan mengunjungi WeddingMarket Fairpameran pernikahan Internasional dan Tradisional Indonesia. Kamu bisa melengkapi seluruh kebutuhan pernikahan, termasuk pula menemukan jas pengantin pria sesuai dengan impian, karena akan ada desainer jas ternama serta 100+ booth vendor pernikahan terbaik lainnya dari 15+ kategori.

Pameran ini akan diselenggarakan pada tanggal 27 - 28 Mei 2023  di The Krakatau Grand Ballroom, Green Terrace. Selain hadir untuk memenuhi kebutuhan pernikahan impian calon pengantin dengan berbagai vendor pernikahan terbaik, para pengunjung pun akan disuguhi berbagai keuntungan selama pameran berlangsung, diantaranya sebagai berikut: 

  • Kesempatan memenangkan Grand Prize 
  • Hadiah langsung berupa produk dan jasa vendor partisipan
  • Promo spesial dari berbagai vendor partisipan
  • Voucher diskon untuk berbelanja selama pameran
  • Mengikuti berbagai talkshow seputar pernikahan
  • Suasana pameran dengan beragam dekorasi estetik dan photobooth menarik
  • Free test food

Dengan mengusung tema "Fairy Tale in The Ocean" pastinya pameran pernikahan unik ini sayang untuk dilewatkan. Untuk mengikuti acara ini, kamu bisa melakukan pemesanan tiket masuk secara gratis di tautan ini. Tiket tersedia dalam jumlah terbatas. Jadi, segera daftarkan dirimu ya!

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...