Penentuan lokasi, tema, hingga konsep dekorasi menjadi persiapan utama menjelang resepsi pernikahan. Tak hanya itu, berbagai persiapan dari segi fisik, waktu, dan anggaran, agaknya telah menjadi “teman spesial” yang melengkapi saat-saat sebelum hari H. List persiapan dekorasi yang begitu panjang membuat WeddingMarket paham betapa lelahnya menjadi calon pengantin. Belum lagi persiapan untuk menjaga kondisi tubuh yang fresh dan bugar saat naik ke pelaminan nanti.
Melihat situasi tersebut, alangkah baiknya jika kamu pandai-pandai mengelola segala persiapan dengan efisien. Tentukan mana saja persiapan yang bisa kamu tangani sendiri dan mana saja yang perlu bantuan dari orang lain. Kaitannya dengan dekorasi, ada salah satu hal yang akan lebih baik jika dipercayakan pada pihak lain, yaitu photobooth pernikahan.
Bagi beberapa orang, photobooth pernikahan yang dibuat oleh tangan sendiri akan terkesan lebih unik, khusus, dan menarik. Mungkin saja benar, tetapi bagaimana dengan persiapannya? Apakah photobooth yang dibuat sendiri memang jauh lebih istimewa ketimbang photobooth sewaan? Nah kali ini, WeddingMarket akan mengulas beberapa kelebihan yang akan kamu dapatkan ketika memilih jasa sewa photobooth daripada harus membuatnya sendiri. Buat kamu yang masih ragu untuk memutuskan antara keduanya, baca sampai tuntas, yuk!
7 Kelebihan Kenapa Sewa Photobooth Pernikahan Lebih Baik daripada Buat Sendiri
Makin Banyak Pilihan
Coba bayangkan jika kamu harus membuat photobooth sendiri. Pasti kamu akan serba kelabakan memilih ukuran backdrop, jenis ornamen, warna, dan hal a-z lainnya. Belum lagi jika harus menyusun tiap rangkaian hiasan untuk memastikan apakah sudah indah dipandang atau belum.
Terlebih lagi, model photobooth buatanmu sendiri tak memiliki model-model lain sebagai pembandingnya. Nah, vendor sewa photobooth pernikahan dapat membantu menentukan, opsi mana yang jauh lebih baik sesuai dengan seleramu. Kamu dan pasangan bebas membandingkan setiap model photobooth. Baik itu dari segi tema, warna, ukuran, bahkan juga harga.
Menghemat Biaya
Rangka, backdrop, lightning, kain, bunga, dan ornamen-ornamen lain. Hmm… ternyata banyak juga pernak-pernik yang harus dipersiapkan demi membuat photobooth pernikahan. Yuk hitung, berapa rupiah yang akan kamu keluarkan untuk membuat photobooth pernikahan sendiri? Mau tak mau, kamu juga harus mengeluarkan biaya transportasi dan tambahan biaya lain untuk mendapatkan seluruh perlengkapan tersebut.
Lain halnya jika kamu lebih memilih opsi sewa photobooth pernikahan. Kamu hanya akan mengeluarkan biaya total sewa untuk mendapatkan photobooth pernikahan yang cantik, tanpa ada biaya tambahan lain. Tapi ingat, sesuaikan pula dengan lokasi vendor dan anggaran untuk mendapatkan paket sewa photobooth pernikahan yang ideal.
Menghemat Waktu
Dari menentukan model, mencari perlengkapan, hingga langkah menyusun semua ornamen, kira-kira berapa banyak waktu yang kamu habiskan untuk membuat photobooth pernikahan? Belum lagi jika tak kunjung menemukan satu pernak-pernik tertentu, misalnya. Hal ini akan membawamu pada dua pilihan, mencari sampai ketemu atau ganti konsep saja? Yang jelas, ketiga step tersebut tak akan tuntas dalam waktu 1-5 hari.
Bandingkan jika memilih menggunakan jasa sewa photobooth pernikahan. Melalui smartphone, kamu hanya perlu melihat-lihat portofolio dan testimoni dari setiap vendor photobooth. Dalam waktu kurang dari seminggu, kemungkinan besar kamu telah mendapatkan photobooth yang kamu inginkan. Ini artinya, kamu bisa makin mantap mematangkan persiapan lain menjelang pernikahan.
Menghemat Tenaga
Poin ini adalah simpulan akhir dari tiga kelebihan sebelumnya. Ya, menghemat tenaga. Kamu tak perlu lagi pergi ke sana ke mari untuk mendapatkan segala perlengkapan. Kamu juga tak perlu susah-susah mengukur, memasang, dan memasang rangkaian photobooth. Walaupun terlihat sepele, membuat photobooth pun cukup menguras tenaga.
Oleh karenanya, percayakan hal satu ini pada vendor penyewaan photobooth pernikahan. Akan jauh lebih bijak jika kamu memanfaatkan waktu untuk melakukan persiapan dari segi fisik, seperti olahraga sederhana menjelang pernikahan, misalnya.
Ramah Lingkungan
Menggunakan jasa sewa photobooth sama artinya dengan mencintai lingkungan. Tak akan ada tumpukan sampah yang berakhir sia-sia setelah perhelatan berakhir. Vendor akan mengemasi photobooth pernikahan yang telah kamu gunakan dan menyewakannya kembali kepada klien-klien lain. Dan tentu saja, kamu bisa memantau hasil jadi photobooth sebelum perhelatan dimulai. Jika kamu menemukan adanya sesuatu yang kurang srek dari photobooth, langsung saja sampaikan pada vendor untuk segera diperbaiki. Bagaimana? Praktis, kan?
Makin Eksis di Media Sosial
Sebelum menentukan vendor sewa photobooth, kamu harus memahami setiap portofolio dan testimoni mereka terlebih dahulu. Dalam hal ini, kamu bisa memeriksa melalui akun instagram atau website mereka. Pastikan juga bahwa vendor memiliki track record yang terpercaya sehingga kamu bisa sepenuh hati menyerahkan urusan photobooth kepada mereka.
Lalu, keuntungan apa yang akan kamu dapatkan? Tak hanya abadi dalam album foto, momen manis pernikahan juga akan lebih dikenang oleh tamu undangan, termasuk netizen di media sosial. Teman-temanmu dan para netizen akan menilik momen hari spesialmu dari postingan yang diunggah oleh akun vendor. Artinya, kamu pun juga berpotensi membantu calon pengantin di luar sana untuk mempertimbangkan konsep photobooth yang mereka inginkan.
Membantu Pertumbuhan UMKM
Seperti halnya persewaan dekor, keberadaan jasa sewa photobooth juga menjadi ladang rezeki bagi beberapa orang. Memilih menggunakan jasa kreatif dari sewa photobooth pernikahan, sama artinya dengan mendukung bergeraknya roda UMKM. Banyaknya bisnis yang collapse di era pasca pandemi, tentu saja membuat pelaku usaha berupaya untuk bangkit dari kondisi tersebut.
Karena itu, kamu mesti berbangga jika lebih memilih menggunakan jasa sewa photobooth. Sedikit banyak, langkah ini pasti akan mendukung bangkitnya situasi perekonomian dalam negeri. Kebutuhan resepsi terpenuhi dan roda ekonomi pun bangkit kembali. Menyenangkan bukan, bisa membantu satu sama lain?
Bagaimana? Apakah ulasan di atas dapat meyakinkanmu untuk lebih memilih jasa sewa photobooth pernikahan? Bila kamu dan pasangan telah fix berencana memakai jasa sewa photobooth, buat ketujuh poin di atas sebagai langkah pendamping untuk melengkapi segala persiapannya. Ingat, terwujudnya resepsi pernikahan yang memorable membutuhkan persiapan yang seimbang dari segala sisi. Jangan sampai terlalu fokus pada satu sisi yang akhirnya dapat berdampak pada persiapan yang lain.
Tak cukup sampai di sini, WeddingMarket juga telah merangkum kisaran budget yang harus kamu siapkan sebelum menyewa photobooth pernikahan. Yuk, wujudkan resepsi pernikahan yang cantik dan efisien!
Foto: LOL Photobooth