Pilih Kategori Artikel

Mengintip 8 Tren Gaun Pengantin 2023, Mana yang Jadi Idamanmu?
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Cheers, selamat tahun baru! Sudah bersiap ‘kan untuk menyambut tahun baru dengan goals besar di depan? Apalagi untuk yang berencana menikah tahun depan, yuk, mulai cari tahu soal tren gaun pengantin 2023 sebagai bekal awal menyusun wedding dreams ala kamu!

Mengikuti tren gaun pengantin akan memberi perspektif baru soal desain yang lebih fresh, kekinian, dan menawan untuk calon mempelai, loh. Apalagi di tahun 2023 ini warna monoton sudah mulai ditinggalkan dan berganti dengan warna yang lebih berani juga menggemaskan. Penasaran ‘kan gaun seperti apa yang akan ramai dipakai tahun ini? Langsung intip ulasan WeddingMarket soal tren desain dan warna gaun pengantin 2023 di bawah ini, yuk!

Motif flora warna-warni

wm_article_img
Gaun: Monique Lhuillier | Foto: Hunter Ryan Photo

Tahun 2023 adalah waktunya untuk berekspresi dan tampil lebih ceria. Pasalnya, gaun dengan motif bunga mekar yang menyebar di seluruh gaun akan jadi salah satu tren di tahun baru. Bunga-bunga ini bisa muncul dari penggunaan bordir, dicetak langsung dalam kain, dan lainnya sebagainya. 

Gaun motif bunga akan menampakkan penampilan yang segar dan indah, pun menghilangkan kesan kalau gaun pengantin terbaru harus polos. Sekadar tambahan tips buatmu, hindari motif floral ukuran besar jika kamu memiliki bentuk tubuh yang berisi. Sebab gaun dengan motif floral yang besar akan terlihat penuh dan memberi kesan makin gemuk. 

Supaya tak terlalu heboh, pilih aksesoris yang sederhana supaya bunga-bunga yang ada pada gaun lebih terekspos. Dan, pertimbangkan untuk memakai gaun motif floral yang warna-warni. Tak masalah sesekali tampil meriah dengan warna cerah, akan sangat cocok dengan resepsi pernikahan yang digelar secara outdoor di pagi atau siang. You will be the center point!

Gaun dengan pita besar

wm_article_imgwm_article_img

Gaun: Zeynep Serdengecti Bridal Ateliér

Gaun pengantin berpita sepertinya akan jadi yang termanis di tahun 2023. Apa pun bentuknya, entah besar, kecil dan tersebar di seluruh gaun, hingga pita dengan lipatan akan dimasukkan oleh banyak desainer sebagai koleksi tahun ini. Bukan tanpa alasan, gaun dengan pita bisa diterapkan pada berbagai gaun pernikahan. 

Misalnya di gaun mermaid, akan sangat cantik apabila ada pita kecil di bagian depan sebagai hiasan. Atau, letakkan pita sebagai hiasan bergaya ikat pinggang sehingga lekuk tubuhmu kian kentara. Tak mau terlalu meriah di gaun? Tenang, kamu juga bisa memasang pita sebagai hiasan rambut yang mudah untuk lepas-pasang.  

Party dress

wm_article_img
Gaun: Kinsley James Couture Bridal

Tren gaun pengantin 2022 lalu banyak berbicara soal gaun dengan kereta yang panjang. Berbeda dengan tahun ini, di mana gaun mini dan berkiblat pada gaun pesta yang glamor akan mengintimidasi para calon pengantin perempuan supaya mereka memilih gaun pengantin 2023 terbaru yang berani ini. Dan alih-alih mengenakan high heels biasa, kamu bisa memadukannya dengan sepasang sepatu pengantin bergaya stiletto hitam atau silver yang berkilau. 

Lalu, bagaimana dengan warna gaun terbaiknya? Apa pun bisa. Namun bicara tren warna untuk konsep party dress, putih masih mendominasi. Biar terlihat glamor, pilih gaun yang seluruhnya dilapisi manik-manik sehingga ia akan berkilau baik saat terkena lampu atau matahari. Selain dengan manik-manik, hiasan bulu-bulu di bagian dada juga laik dipertimbangkan. 

Umumnya gaun pendek seperti ini akan cocok untuk pesta pernikahan yang santai atau resepsi yang hanya diisi dengan makan-makan dengan keluarga. Eits, tapi sebelum memilih gaun pernikahan mini, kamu harus cari tahu soal cuaca supaya kulitmu tak berakhir terbakar matahari.

Gaun bernuansa biru

wm_article_img
Gaun: Styled Gowns | Foto: Asher Gardner

Tren gaun pengantin 2023 juga memunculkan warna baru bernama hue blue. Warna hue blue memberikan kesan yang misterius, dingin, tapi modern dan anti norak. Warna ini nantinya akan menggantikan warna merah muda yang tahun 2022 , mendominasi pernikahan-pernikahan di dunia. 

Meski sedikit pucat, justru gaun dengan warna hue blue sangat cocok digunakan untuk segala konsep pernikahan. Baik yang digelar dalam ruangan atau di luar ruangan, yang santai sampai yang lebih formal. Selain itu, hue blue juga akan cocok dengan setelan warna apa pun sehingga pasanganmu bisa dengan lebih leluasa menentukan warna jasnya sendiri.

Gaun dengan leher lurus

wm_article_img
Gaun: Pnina Tornai

Ada banyak bagian dalam gaun pernikahan, sebut saja seperti lengan, siluet, potongan garis leher, dan lain sebagainya. Bertahun-tahun gaun dengan strapless sangat populer dan menjadi idaman, tapi di 2023 yang akan disukai adalah gaun dengan potongan leher yang lurus dan tegas. 

Gaun-gaun akan menggunakan korset dengan bagian atas yang tajam, lalu mengekspos leher dan bahu sehingga penampilanmu akan tampak lebih seksi dengan mengeksplor bentuk tubuh secara sempurna. Gaya satu ini memang terbilang klasik, tapi bisa digunakan pada hampir semua konsep pernikahan. Dan untuk kain yang paling cocok pada gaya ini adalah satin tebal dengan tulle sehingga memberi efek berkilau, apalagi saat terkena sinar matahari. 

Setelan celana pengantin

wm_article_img
Gaun: àLouise Bridal | Foto: Ashley Williams

Setiap perempuan memiliki seleranya sendiri, termasuk yang memutuskan untuk pakai setelan di hari pernikahannya. Pakai setelan sekarang ini bukan hal yang aneh, apalagi memasuki tahun 2023 di mana trennya adalah bride suites yang memberikan penampilan yang ramping dan jenjang. 

Dan untuk tahun ini, penggunaan crop top sebagai inner adalah fokusnya. Kemudian untuk memberikan kesan feminim bisa memilih aksesoris berupa tulle train atau bandana sehingga tetap edgy tapi manis. Bonusnya, pakai setelan juga tentu membuat kamu sebagai pengantin jadi lebih mudah bergerak dan nyaman sepanjang acara.

Ball gowns

wm_article_img
Gaun: Lavina Sposa

Banyak yang mengatakan kalau gaun dengan desain ball gowns itu berlebihan. Namun siapa yang peduli, sebab gaun model ini akan kembali menjadi tren gaun pernikahan 2023 wanita yang artinya,  tak akan ada yang bisa mengolok pengantin! Apalagi ball gowns nyaris tak pernah absen sebagai tren dari tahun ke tahun, tandanya memang peminatnya pun gak sedikit!

Gaun ball gowns identik dengan penampilan ala princess yang menawan. Seiring berjalannya waktu, rok yang dipakai pun tak harus selebar milik putri-putri di Disney. Namun alangkah baiknya kamu juga mempertimbangkan lebih dulu bentuk tubuh apakah sesuai dengan roknya atau tidak. Sebab jika salah pilih, kamu akan berkesan lebih tambuh dan pendek, loh. 

Gaun kerah kura-kura

wm_article_img
Gaun: Amanda James Bridal

Untuk kamu yang memiliki garis leher yang jenjang, gaun pengantin dengan potongan leher bergaya kura-kura atau juga bisa disebut dengan mock neck layak dipertimbangkan. Biasanya akan disertai rok bergaya A-line membuat gaun jadi berkesan sederhana tapi elegan. 

Meskipun sederhana, gaun pernikahan mock neck tidak pernah ketinggalan zaman. Mulai dari Ellie Goulding, Paris Hilton, sampai keponakan Lady Diana, Lady Kitty Spencer, pernah memilih gaun dengan desain leher tinggi pada gaun pernikahannya. Jadi bisa dibilang, gaun pernikahan leher tinggi sangat terinspirasi dari The Royal Wedding.

Tren gaun pengantin 2023 tampaknya menawarkan kesempatan tampil yang lebih meriah untuk pengantin perempuan dibandingkan tahun sebelumnya. Hal ini ditandai dengan warna-warni, motif yang lebih meriah, dan potongan gaun yang lebih pendek sehingga pengantin jadi lebih bebas menentukan. Nah, kalau menurutmu desain gaun yang mana nih yang paling memukau dan ingin kamu sontek?

Kamu juga bisa menemukan dan mencoba berbagai gaun pengantin cantik nan indah dari vendor-vendor pernikahan terbaik di pameran pernikahan WeddingMarket Festival pada 18-19 Februari 2023 di The Krakatau Grand Ballroom. Pesan Tiket Masuk Gratis dengan klik di tautan ini.

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...