Pilih Kategori Artikel

Cara Bikin Undangan Online untuk Pernikahan, Hemat Budget dan Efisien
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Beberapa waktu belakangan ini undangan pernikahan online semakin populer dipilih oleh para calon pengantin karena dianggap lebih efisien dalam mengundang para tamu. Undangan jenis ini semakin populer ketika pandemi karena dapat mengurangi kontak fisik dibanding jika harus mengirim undangan fisik. Selain mengurangi kontak secara langsung, ada berbagai kelebihan yang membuat undangan online masih banyak digunakan hingga sekarang.

Mulai dari pertimbangan budget yang dinilai lebih murah, desain bergerak yang lebih menarik, hingga latar musik yang bisa dikustomisasi membuat undangan ini memiliki banyak keunggulan. Namun, di balik keunggulan itu ternyata masih ada juga yang menganggapnya kurang afdal. Nah, sebelum menyimak bagaimana cara bikin undangan pernikahan online, kita simak dulu yuk beberapa pertimbangan dan kekurangan serta kelebihannya berikut ini!

Kelebihan dan kekurangan undangan online

wm_article_img
Foto: Fidusia

Ada beberapa kelebihan yang dimiliki oleh undangan online, yaitu:

1. Hemat biaya

Ada banyak platform gratis yang bisa digunakan untuk membuat undangan secara online sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan biaya, apalagi jika kamu atau pasangan memiliki kemampuan desain yang mumpuni. Budget lain yang bisa dihemat adalah biaya untuk mencetak undangan dan mengirimkannya melalui pos. Kini kamu bisa mengirim undangan online melalui e-mail, WhatsApp, atau media lainnya.

2. Lebih efisien

Jika biasanya ada proses panjang hingga undangan sampai ke tangan penerima, kini proses ini bisa dipotong dengan bantuan teknologi. Calon pengantin bisa membuat desain dan langsung mengirimnya. Proses mengirim ini yang biasanya menghabiskan cukup banyak waktu. Calon pengantin biasanya harus mendatangi tamu satu per satu atau datang ke tempat pengiriman, sementara jika menggunakan undangan online, semuanya bisa terkirim hanya dengan beberapa klik saja. Tak hanya itu, proses untuk konfirmasi juga lebih cepat karena kamu bisa menaruh RSVP di undangan tersebut sekaligus sehingga bisa lebih mudah untuk dipantau.

3.Lebih fleksibel

Undangan online memiliki berbagai pilihan desain, harga, dan fitur yang bisa disesuaikan dengan budget serta preferensi. Ada banyak sekali pilihan yang tersedia sehingga lebih fleksibel. Jika biasanya undangan fisik hanya menawarkan desain di atas kertas, undangan online akan memberikan pilihan untuk menaruh background lagu, transisi yang unik, hingga integrasi dengan aplikasi lain yang membuatnya menjadi lebih menarik.

4. Lebih aman untuk lingkungan

Tidak hanya untuk diri sendiri, ternyata kita juga bisa menjaga lingkungan sekitar, lo. Seperti yang kita tahu, undangan fisik akan membutuhkan kertas dan pengiriman. Sementara, jika menggunakan undangan online, penggunaan kertas bisa dikurangi dan sampah pun tidak dihasilkan sehingga lebih ramah untuk lingkungan. 

wm_article_img
Foto: Fidusia

Meskipun memiliki banyak kelebihan, nyatanya ada berbagai kekurangan juga yang dimiliki oleh undangan online, yaitu:

1. Keterbatasan teknologi 

Beberapa orang mungkin tidak terbiasa atau tidak nyaman dengan penggunaan teknologi. Mereka mungkin juga kesulitan dalam membuka atau merespons undangan online. Selain itu, tidak semua orang memiliki akses ke internet yang stabil, yang dapat menyulitkan dalam menerima dan membuka undangan online.

2. Keamanan

Ada risiko keamanan dalam pengiriman undangan online, terutama jika informasi pribadi seperti alamat e-mail atau nomor telepon tamu undangan tersebar di internet atau disalahgunakan. Makanya, sebaiknya sortir informasi apa saja yang akan ditampilkan, ya.

3. Kurang formal

Undangan online mungkin tidak cocok untuk acara-acara yang membutuhkan kesan formal. Terkadang, tamu undangan mungkin menganggap undangan online kurang serius atau tidak memperlihatkan rasa hormat terhadap tamu acara tersebut.

4. Kurang personal 

Undangan online tidak sepersonal undangan fisik, yang dapat memberikan rasa spesial dan mengesankan bagi tamu undangan. Selain itu, undangan online tidak dapat dipegang atau disimpan sebagai kenangan oleh tamu undangan.

Cara bikin undangan online

wm_article_img
Foto: mydigitalinvitation

Ada banyak desainer yang menyediakan jasa untuk membuatkan undangan online. Dengan cara ini, kamu bisa lebih menghemat tenaga dan pikiran. Namun, tentunya ada budget yang harus dikeluarkan. Jika tidak ingin menggunakan jasa ini, kamu juga bisa kok membuatnya sendiri karena kini sudah ada banyak platform gratis yang bisa digunakan untuk membuat undangan dengan fitur-fitur yang mudah digunakan.

Berikut ini adalah cara untuk membuat undangan online:

  1. Pilih platform undangan online yang sesuai dengan kebutuhan kamu. Beberapa platform yang bisa dipertimbangkan antara lain Canva, Evite, Paperless Post, atau Invitd.
  2. Buat akun di platform yang dipilih dan pilih jenis undangan yang ingin dibuat. Setiap platform memiliki fitur dan opsi yang berbeda, jadi pastikan untuk memilih yang paling cocok dengan kebutuhan kamu.
  3. Desain undangan dengan menambahkan foto, teks, atau elemen dekoratif lainnya. Pastikan undangan terlihat menarik dan mudah dibaca.
  4. Tentukan detail acara seperti tanggal, waktu, lokasi, dan informasi kontak. Jangan lupa untuk mencantumkan RSVP atau tautan ke halaman konfirmasi kehadiran.
  5. Setelah selesai, tinjau kembali undangan untuk memastikan semua informasi sudah benar dan tidak ada kesalahan penulisan.
  6. Kirim undangan melalui e-mail atau tautan yang bisa dibagikan ke peserta undangan. Pastikan juga untuk memberikan informasi tentang cara RSVP atau mengonfirmasi kehadiran.
  7. Pantau undangan dan konfirmasi kehadiran peserta. Kamu juga bisa mengirimkan pengingat kepada peserta beberapa hari sebelum acara.

Tips membuat undangan pernikahan online

wm_article_img
Foto: undanganonlinemu

Walaupun terlihat gampang, tidak ada salahnya memperhatikan beberapa hal berikut ini supaya undangan pernikahanmu lebih enak dibaca dan mudah diterima.

  1. Setiap pernikahan memiliki temanya sendiri-sendiri. Kamu bisa menggunakan tema ini dari awal sampai akhir elemen acara, termasuk saat memilih undangan. Pertimbangkan tema atau gaya acara yang ingin disampaikan melalui undangan. Ini akan membantu dalam menentukan desain dan penggunaan warna yang tepat.
  2. Pastikan informasi acara yang diinginkan disampaikan secara jelas dan detail pada undangan, termasuk tanggal, waktu, lokasi, dan informasi kontak. Jangan sampai tamu masih kebingungan dan akhirnya kamu juga tetap menerima banyak pertanyaan.
  3. Pilih platform undangan online yang mudah digunakan dan sesuai dengan kebutuhan kamu sehingga kamu tidak perlu terlalu lama mempelajari cara menggunakannya.
  4. Gunakan font yang bukan hanya menarik dan estetis, tapi juga mudah dibaca. Hindari menggunakan terlalu banyak jenis font dalam satu undangan. 
  5. Tambahkan foto atau ilustrasi yang menarik sebagai latar belakang atau elemen dekoratif pada undangan. Kamu juga bisa menaruh foto-foto pre-wedding kamu di slot ini. Kamu juga bisa menambahkan kutipan atau kata-kata manis di undanganmu, lo.
  6. Sediakan tombol RSVP yang mudah digunakan dan pastikan informasi konfirmasi kehadiran mudah dipahami oleh peserta.
  7. Berikan informasi kontak yang bisa dihubungi oleh peserta jika terdapat pertanyaan atau masalah teknis.
  8. Jangan lupa untuk mengirim pengingat kepada peserta beberapa hari sebelum acara dan mengucapkan terima kasih atas kehadiran mereka setelah acara berakhir.

Seiring perkembangan zaman, undangan online menjadi sebuah hal yang semakin sering ditemui. Bukan tak mungkin di masa depan kita akan menggunakan undangan online untuk mengundang semua tamu. Kini, sudah ada banyak sekali website yang bisa digunakan untuk mendesain undanganmu sendiri. Alokasikan waktu untuk membuat undangan ini dan budget pun bisa lebih banyak dipangkas.

Selain undangan, untuk kebutuhan pernikahan lainnya kamu bisa melengkapinya dengan hemat dan mudah dengan berbagai pilihan vendor di WeddingMarket store. Jangan lewatkan juga penawaran spesial venue deals untuk berbagai pilihan tempat pernikahan impian kamu dan pasangan. Yuk, wujudkan pernikahan impianmu bersama WeddingMarket!

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...