Tampil cantik di pesta pernikahan, tentunya menjadi impian semua orang. Hal ini sangat wajar terjadi mengingat hari pernikahan merupakan momen dimana seorang wanita melepaskan masa lajangnya. Oleh karena itu, tidak heran jika banyak wanita mengeluarkan banyak usaha demi bisa tampil cantik di hari pernikahan. Usaha tersebut bisa berupa, mempersiapkan make up mahal hingga menggunakan gaun pengantin dengan desain terbaik.
Khusus dalam hal memilih gaun pernikahan, kadang muncul perasaan bingung bagi beberapa calon pengantin wanita, terutama ketika dihadapkan dengan sekian banyak model gaun pengantin yang ditawarkan oleh vendor-vendor bridal terbaik di negeri ini. Hal ini bisa dimengerti, mengingat inovasi yang dilakukan para desainer yang selalu berkembang dari waktu ke waktu telah menciptakan model dan desain gaun pengantin modern beraneka ragam. Kamu bisa mengikuti style wedding dress ala Korea Selatan, salah satu negara yang sering dijadikan sebagai kiblat tren pernikahan, make up, termasuk pula inspirasi gaun pengantin Korea modern.
Jika diamati, tren pernikahan modern ala negeri gingseng Korea Selatan cenderung mengarah kepada konsep simple dan elegan. Khususnya untuk gaun pengantin Korea modern yang identik dengan sentuhan-sentuhan unik yang memadukan potongan feminin dan aksen mewah, menjadikan perpaduan gaya klasik dan modern dalam satu busana pernikahan yang elegan. Berikut WeddingMarket merangkum beberapa model gaun pengantin Korea elegan dan berkesan mewah untuk menjadi panduanmu memilih busana pernikahan terbaik.
1. Gaun Classic Silk dengan Sentuhan Modern
sumber: jaymibride.com
Style gaun pengantin Korea yang pertama akan kita bahas adalah model klasik berbahan silk. Kain silk sendiri merupakan jenis kain yang sudah sering digunakan sebagai bahan baku gaun pernikahan. Alasan penggunaan kain silk karena bahannya yang jatuh dan mudah diatur, kain ini juga menghasilkan gaun yang terlihat mewah. Salah satu bahan mewah yang sedang tren digunakan menjadi bridal gown, yakni taffeta silk. Teksturnya yang halus, ringan dan sedikit kaku dapat memberikan detail elegan untuk gaun pengantin.
Model gaun pengantin Korea bergaya klasik dengan desain yang simpel namun elegan, seakan tak lekang oleh waktu. Dengan menggunakan veil dan buket bunga pengantin berwarna lembut, penampilanmu di hari istimewa akan menjadi semakin spesial.
2. Gaun Pengantin Chiffon Dress
sumber: jaymibride.com
Selain bergaya simple, model gaun pengantin Korea modern umumnya juga identik dengan detail-detail cantik yang memberikan sentuhan mewah pada wedding dress-nya. Bahan chiffon juga merupakan salah satu kain yang menjadi favorite para desainer untuk dijadikan gaun pengantin. Dengan tekstur bahannya yang halus, sejuk dan nyaman digunakan, menjadi alasan mengapa kain tersebut sering dijadikan sebagai bridal gown. Potongan kain chiffon juga memberikan siluet yang mewah, meskipun tanpa banyak aksesoris tambahan. Dengan sedikit detail embroidery pada gaun, tampilan chiffon dress akan nampak semakin cantik dan menawan.
3. Mermaid Dress
Sumber: Jubilee Bride
Gaun pengantin model mermaid juga merupakan salah satu gaun favorit banyak wanita di Korea, bahkan di seluruh dunia, karena kesan sexy elegan yang bisa ditampilkan bagi pengguna gaun cantik ini. Mermaid dress pada umumnya mempunyai potongan membentuk badan hingga lutut dan melebar di bagian kaki. Dengan menggunakan gaun pengantin model mermaid, dengan potongan yang membentuk lekuk tubuh, kamu akan terlihat lebih sexy dan menawan bahkan jika kamu hanya menggerai rambut saja.
4. Mini Dress
Via koreaboo.com
Gaya busana pernikahan di Korea Selatan sedikit banyak juga mendapatkan pengaruh dari perkembangan tren gaun pengantin di dunia. Sehingga model dan desain gaun pengantin yang berkembang menjadi lebih bervariasi. Salah satu model gaun pengantin anti-mainstream yang banyak peminatnya adalah model mini dress. Bagi kamu yang ingin menggelar pesta pernikahan dengan konsep outdoor dan diselenggarakan di siang hari, kamu bisa sekali menggunakan mini dress untuk pernikahanmu. Sesuai dengan namanya, gaun satu ini memang didesain punya panjang hanya selutut. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah pengantin merasa gerah saat pesta berlangsung.
Salah satu contoh mini dress yang paling terkenal adalah mini dress yang digunakan oleh Kim Tae Hee di pesta pernikahannya. Pada pesta tersebut, Kim Tae Hee menggunakan mini dress yang terbuat dari bahan lace dengan model full gown yang dihiasi aksen embroidery yang membuat tampilannya semakin cantik. Kelebihan yang dimiliki mini dress ini, selain tampilannya yang cantik juga bisa digunakan oleh pengantin bertubuh mungil. Dengan mini dress, dapat memberikan ilusi seolah-olah tubuhmu terlihat lebih tinggi dari biasanya.
5. Off The Shoulder Wedding Dress
Sumber: Ravie Noce
Gaun pengantin Korea modern yang lain adalah off the shoulder wedding dress. Gaun tersebut cocok sekali digunakan oleh pengantin yang punya leher jenjang dan ingin terlihat sexy di pesta pernikahannya. Gaun off the shoulder punya bentuk gaun panjang dengan potongan A line. Untuk menambah kesan manis, kamu bisa menggunakan veil yang diletakkan di kepala.
Gaun off the shoulder sendiri terinspirasi dari gaun yang digunakan oleh karakter Belle di Beauty and The Beast. Di dalam kartun tersebut, Belle menggunakan gaun berwarna kuning dengan model gown dan off the shoulder. Dari gaun tersebut akhirnya, para desainer terinspirasi untuk membuat gaun off the shoulder namun dengan sentuhan lebih modern.
6. Silk-Lace Long Gown
sumber: jaymibride.com | Jubilee Bride
Inspirasi gaun pengantin Korea modern nan mewah selanjutnya untuk kamu kenakan adalah silk-lace long gown. Sesuai dengan namanya, gaun satu ini memang terbuat dari perpaduan bahan lace dan silk. Bahan silk digunakan untuk bagian dada hingga ke bawah, sedangkan di bagian leher sampai ke dada menggunakan kain lace yang memberikan ilusi menerawang. Dengan mengaplikasikan kain lace di bagian leher, membuat pengantin tetap bisa menampilkan tulang selangka tanpa harus membuatnya terbuka. Penambahan kain lace pada gaun ini juga memberikan kesan unik pada gaun.
Walaupun secara keseluruhan long gown ini punya bentuk yang sederhana, tapi kesan mewah yang diberikan oleh gaun tersebut tidak bisa ditampik lagi. Kamu juga tidak perlu menggunakan riasan yang berlebihan untuk mendukung penampilanmu, cukup riasan simpel, kamu akan tetap akan tampil cantik di pesta pernikahan.
7. Flare and Lace Wedding Dress
Sumber: Ravie Noce
Flare and lace wedding dress merupakan gaun yang terbuat dari bahan lace berpotongan A line dengan model strapless. Gaun ini dipopulerkan oleh Eugene, seorang artis Korea di drama populernya yaitu Penthouse. Oleh karena hal tersebut, gaun yang digunakannya pun langsung populer dan menjadi inspirasi oleh banyak calon pengantin di negeri asalnya Korea Selatan. Tidak mengherankan memang, mengingat gaun yang digunakan oleh Eugene sangat cantik dan terlihat mewah.
8. Strapless With Ribbon
sumber: jaymibride.com
Gaun pernikahan lain yang dipopulerkan oleh Eugene dan tidak kalah cantiknya adalah strapless with ribbon. Sama halnya dengan gaun sebelumnya, gaun kali ini juga mengusung model strapless. Hanya saja, jika gaun sebelumnya terbuat dari bahan lace dan memiliki model A line, gaun ini justru terbuat dari kain satin dengan mode mermaid. Secara keseluruhan, gaun ini memang mengusung model mermaid yang terbuat dari kain satin dengan menambahkan detail pita di bagian dada. Model strapless yang ada di dalam gaun tersebut, membuat penampilan pengantin menjadi lebih cantik dengan lengan kecil yang terpampang nyata.
Dalam drama tersebut, Eugene mengkombinasikan penampilan gaunnya dengan model rambut yang ia gerai ke samping. Tujuan hal tersebut dilakukan adalah agar aura di dalam diri lebih terpancar ke luar. Kamu juga bisa mencoba mengaplikasikan model rambut tersebut untuk pernikahanmu, selain terlihat lebih anggun, rambut gerai samping juga membuat leher kamu jadi jadi terlihat lebih jenjang.
9. Puffy Sleeve Dress
Sumber: Ravie Noce
Puffy sleeve dress merupakan gaun model mermaid dengan aksen puffy sleeve dan kerah V neck yang panjang. Kerah V neck yang ada di gaun ini membuat penggunanya nampak lebih seksi dan anggun disaat bersamaan. Selain itu, agar tampilannya lebih cantik ditambahkan detail lain berupa bordir dan bahan lace di bagian bawah untuk mempercantik gaun. Gaun puffy sleeve dipopulerkan oleh Kim So Yeon, seorang artis yang berperan di drama Penthouse. Dalam drama tersebut, ada satu adegan dimana dia bersama lawan mainnya melakukan pesta pernikahan dan di pesta tersebut Kim So Yeon mengenakan gaun Puffy Sleeve Dress. Gaun puffy sleeve sangat direkomendasikan untuk kamu yang ingin tampil mewah dan glamour di pernikahan. Pasalnya tidak banyak orang yang bisa menggunakan gaun ini sehingga ketika kamu menggunakan gaun tersebut, kamu akan langsung menjadi pusat perhatian.
10. Ball Gown Dress
Sumber: Jubilee Bride
Ingin rekomendasi gaun pengantin yang lebih mewah lagi? Ball gown dress adalah jawabannya. Pilihannya pun ada beragam, mulai dari yang biasa dengan ruffles, ribbons, ataupun gaun pengantin dengan ornamen-ornamen yang cantik. Ada juga yang lebih spektakuler, seperti ball gown yang terbuat dari lace dan fur atau bulu yang membuat gaun ini bukan hanya terlihat mewah tapi juga fantastis. Gaun ini bisa kamu gunakan untuk acara resepsi di malam hari agar lebih dramatis.
Karena model gaun pengantin yang satu ini cukup panjang, kamu harus meminta bantuan orang lain ketika melakukan mobilitas. Hal ini disebabkan karena ball gown terdiri dari kain lace panjang yang rentan sekali rusak. Oleh karena itu, untuk menghindari gaun tersangkut atau pun terinjak, kamu harus meminta bantuan orang lain untuk memegangi gaun ketika kamu berjalan menuju pelaminan atau hendak menyapa tamu yang hadir.
Itu lah beberapa model gaun pengantin Korea mewah yang bisa kamu jadikan inspirasi di pesta pernikahan. Jika kamu punya dana lebih, tidak ada salahnya memilih salah satu gaun di atas. Pasalnya, pesta pernikahan merupakan momen sekali seumur hidup yang tidak boleh kamu lewatkan begitu saja, bukan? Selain membuat penampilan semakin cantik di pesta pernikahan, gaun pengantin yang bagus juga akan memberikanmu kepercayaan diri, apalagi ditambah make up yang serasi, sepatu pengantin dan aksesoris pengantin lainnya yang mendukung. Opsi lain apabila kamu ingin tampil lebih unik, boleh juga mencoba gaun pengantin Korea tradisional yaitu hanbok. Dengan menggunakan gaun tersebut, kamu akan nampak seperti putri dari kerajaan Korea di zaman modern. Nah, berani coba?
Baca juga: Tren Model Gaun Pengantin 2022 di Dunia: Permainan Warna dan Detail