Pilih Kategori Artikel

Sumba: Tempat dan Destinasi Honeymoon Paling Romantis 2021
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Bulan madu harusnya menjadi momen yang paling indah dan dikenang untuk seumur hidup kamu bersama pasanganmu. Kamu terkadang tidak menyadari banyak sudut indonesia yang keindahanya sangat luar biasa dan sangat siap untuk menjadi saksi cintamu bersama dengan pasanganmu. Sumba mungkin bisa menjadi tempat honeymoon kamu dengan pasanganmu untuk sekedar liburan romantis yang penuh dengan ketenangan.

Berjalan berdua di tepi pantai dengan pasir yang putih dan laut yang berwarna biru, sambil menikmati suasana yang begitu privat seakan hanya ada kamu dengan pasanganmu yang berada di tempat tersebut, akan menambah lengkap honeymoon kamu pastinya. Nah, berikut ini kami akan sedikit memberi beberapa tempat destinasi yang ada di pulau Sumba serta persiapan bulan madu untuk kamu dan pasanganmu yang ingin melakukan honeymoon. 

1. Mengawali Aktivitas Pagi Bersama Pasanganmu di Nihiwatu

wm_article_img

Foto: hotelsandresorts from Instagram

Kamu dan pasanganmu bisa mengawali pagi harimu dengan berkendara menuju ke arah timur pulau Sumba dari Nihiwatu, kamu dan pasanganmu pasti akan melewati jalanan yang sangat berlika-liku pastinya dengan pemandangan yang sangat indah.

Dan tidak cukup sampai disana kamu dan pasanganmu juga akan melewati dan menyusuri lembah hijau yang sangat indah dan sangat menyegarkan mata kamu dan pasanganmu tentunya, selain itu juga ternyata bukit-bukit besar sudah menunggumu di depan.

Dan yang cukup mengesankan lagi adalah keramahan warga sekitar yang membuat kamu dan pasanganmu nantinya akan merasa betah disini. Pasti perjalananmu pun semakin tidak terasa sangat membosankan dan sangat menyenangkan, tak lama dari situ pasti nantinya kamu dan pasanganmu akan dibawa menyusuri sebuah cagar alam yang terletak di sisi sungai Wanukaka.

Tak hanya itu kamu dan pasanganmu nantinya akan diajak untuk menyusuri jalan setapak sambil menyeberangi jembatan bambu untuk menuju air terjun yang berada tepat di penghujung aliran sungai tersebut. Sungguh pagi hari yang akan sangat berkesan saat menikmati liburan romantis dengan pasanganmu pastinya.

2. Mengunjungi Lapopu Waterfall Bersama Pasanganmu

wm_article_img

Foto: bobby_djorkaeff from Instagram

Dengan mengunjungi Lapopu Waterfall ini kamu dan pasanganmu dapat menikmati suasana yang begitu alami dan menyejukan mata tentunya. Dan tidak hanya menikmatinya saja, kamu dan pasanganmu juga bisa merasakan berenang di kolam alam Lapopu Waterfall tersebut yang terbentuk dari kikisan jatuhnya air di tempat ini.

Air kolam yang sangat segar tersebut ditambah juga dengan beningnya kolam tersebut seakan kamu dan pasanganmu ingin berlama-lama di kolam Lapopu Waterfall ini. Suasana yang begitu hening, hijaunya pohon-pohon yang mengelilingi kolam Lapopu Waterfall ini dan ditambah benar-benar hanya terdengar suara gemuruh air yang jatuh dan gemercik air sungai Wanukaka yang juga mengalir dari tempat ini.

Untuk akses juga tempat Lapopu Waterfall ini cukup lumayan mudah untuk dijangkau untuk para wisatawan maupun penduduk lokal. Dan biasanya pun tempat ini karena aksesnya cukup mudah dilalui tempat ini menjadi salah satu yang paling ramai dikunjungi oleh para penduduk lokal di sekitar hanya sekedar untuk berenang atau hanya bersantai di akhir pekan. Tapi tenang saja itu semua tidak akan merusak liburan romantis kamu dengan pasanganmu. 

3. Menikmati Beberapa Santapan Kuliner Bersama Pasanganmu

wm_article_img

Foto: heboh.com

Kurang lengkap rasanya jika kamu dan pasanganmu tidak menikmati  berbagai makanan khas pulau sumba ini. Tentu saja setelah beraktivitas sepagi penuh dengan pasanganmu badan pasti akan butuh asupan dan makanan yang cukup, mungkin makan siang adalah plihan yang sangat terbaik. Dan di Nihiwatu juga menyediakan beberapa tempat untuk kamu dan pasanganmu menikmati berbagai macam cita rasa kuliner yang tidak akan kalah menariknya.

  • Ombak Restaurant

Disinilah biasanya banyak para tamu yang mengunjungi obyek wisata ini berkumpul untuk sekedar mengisi perut dan menikmati santap pagi dan malam sambil bertukar cerita dan pengalaman apa saja yang sudah kamu dan pasanganmu dapat selama di pulau sumba ini.

Yang sangat mengesankan lagi yaitu bangunan dari restaurant ini yaitu sangat terbuka dan berlantai pasir tidak hanya itu di sediakan juga di restaurant tersebut bar lounge untuk kamu dan pasanganmu supaya bisa lebih menikmati lagi liburan romantismu.

Namun untuk kamu dan pasanganmu yang sedang menikmati bulan madu biasanya pihak pengelola restaurant akan mendekor tempat duduk yang akan kamu tempati dengan pasanganmu, gunanya untuk mempercantik dan menikmati suasana malam yang romantis dengan diterangi oleh cahaya obor dan sedikit kerlipan bintang dilangit yang akan menambah lengkap suasana romantis bulan madu kamu dengan pasanganmu. 

  • Nio Beach Club

Nio beach club ini terletak tidak jauh dari pantai, kamu dan pasanganmu dapat sedikit lebih besantai dan menikmati makan siang dengan suasana pantai yang rustic. Menu yang di tawarkan dari tempat ini yaitu pizza yang dipanggang khusus di clay oven, dan kamu juga bisa memilih topping sesuai dengan keinginan kamu.

Tidak hanya itu di tempat ini juga menyediakan sandwich yang juga menjadi menu andalan di tempat ini. Dan juga biasanya setiap hari rabu di Nio Beach Club ini dijadikan tempat aktivitas white night party dimana yang biasanya kamu dan pasanganmu dan para tamu yang hadir di tempat ini akan berkumpul bersama untuk menikmati malam yang sangat indah.

Sementara itu setiap hari minggu juga diadakan, Sunday Move Night di Nio Beach Club ini, untuk kamu dan pasanganmu yang ingin menikmati suasana malam sambil menonton film, sangat disarankan sekali untuk mengunjungi tempat ini bersama pasanganmu.   

4. Melakukan Kegiatan Setiap Harinya Bersama Pasanganmu

wm_article_img

Foto: uklamoya from Instagram

Perlu kamu dan pasanganmu ketahui di Nihiwatu ini banyak sekali kegiatan atau aktivitas yang dapat kamu lakukan bersama pasanganmu, atapun bisa juga kamu melakukan kegiatan atau aktivitas ini bersama para tamu yang datang ke Nihiwatu juga. Dan tidak hanya itu, aktivitas dan kegiatan kamu dengan pasanganmu akan tambah sangat berkesan, saat melakukan aktivitas sarapan pagi di Nihioka.

Tempat yang terletak di atas sebuah tebing ini, dimana nantinya kamu dan pasanganmu dapat menikmati berbagai aktivitas secara seharian penuh dan juga termasuk kegiatan berpantai di pantai yang sangat privat ini tentunya, sudah bisa dibayangkan betapa serunya honeymoon kamu dan pasanganmu menikmati pantai Nihioka hanya berdua dan tidak ada orang lain yang menganggu. 

5. Merencanakan Resort Bersama Pasanganmu

wm_article_img
Foto: lelewaturesortsumba from Instagram

• Watukaka Resort

Resort yang berlokasi di Gaura, Laboya Bar, Sumba barat ini sangat benar-benar menyuguhkan sensasi glamour camping dengan segala fasilitas mewah yang disediakan oleh pihak pengelola Watukaka Resort ini. Pihak pengelola Watukaka Resort ini menggunakan tenda yang sangat modern, dengan teras untuk tempat bersantai bersama pasanganmu sekaligus menikmati keindahan pemandangan sekitar bisa jadi momen paling manis dan bahagia bersama pasanganmu tentunya.

Siapkan juga kejutan untuk pasanganmu dengan makan malam yang romantis di atas tebing pinggir pantai. Dan untuk kamu dan pasanganmu yang tertarik untuk menginap di resort ini, kamu dan pasannganmu harus menyiapkan uang sebesar Rp 5.000.000 untuk menginap permalamnya. 

• Sumba Nautil Resort

Harus perlu kamu dan pasanganmu ketahui ternyata tidak selamanya resort yang mewah dan pemandangan surgawi di Sumba ini akan menguras kantongmu. Contohnya seperti Sumba Nautil Resort ini yang terletak di daerah Tarakatuku, Desa Patiala Bawa, Kecamatan Lamboya, Sumba Barat ini, hanya memberi harga tarif mulai dari Rp 700.000 hinga Rp 2.000.000 per malamnya untuk bulan madu romantis kamu. Dan fasilitasnya pun juga lumayan bagus, di resort tersebut juga mempunyai kolam renang yang langsung menghadap laut. Kamu dan pasanganmu bisa menikmati sarapan pagi dengan panorama yang menyejukkan mata. 

• Sumba Hospitality Foundation

Pemandangan indah Sumba dengan alamnya sudah tidak perlu diragukan lagi memang sangat menarik untuk dilihat dan sangat cocok untuk di nikmati dengan pasanganmu. Sederetan air terjun sumba yang  sangat eksotis akan membuat kamu dan pasanganmu semakin jatuh cinta lagi dengan ibu pertiwi.

Sangat direkomendasikan untuk kamu dan pasanganmu agar bulan madu kamu lebih manis, coba untuk kamu menginap di resort yang ramah lingkungan dan terbuat dari bambu seperti Sunma Hospitality Foundation ini.

Dan juga tempat ini bukan hanya tempat untuk istirahat saja, ternyata hotel yang berlokasi di jalan Mananga Aba, Karuni, Loura, kabupaten Sumba Barat daya ini juga merupakan sekolah bagi para warga atau penduduk lokal disana. Ada 5 kamar khusus yang disewakan dengan tarif mulai Rp 1.000.000 per malamnya. Tempat ini sangat cocok untuk kamu dan pasanganmu yang ingin menghemat biaya bulan madu. 

Wihola Village

Ternyata tidak jauh dari pantai Nihioka ini yang terletak di belakang bukit karang yang tersembunyi, jika kamu dan pasanganmu coba menelusuri disana terletak Dusun Weihola yang seakan benar-benar masih terjaga keberadaanya dari dunia luar, atau belum banyak orang juga yang mengetahuinya.

Dan uniknya dari Dusun Weihola itu sendiri yaitu terletak pada bangunan rumahnya, yaitu rumah-rumah khas adat Dusun Weihola ini memiliki atap yang sangat tinggi, itu akan menjadi ciri khas rumah adat penduduk Dusun Weihola. Tidak hanya itu kamu dan pasanganmu juga akan mendapatkan keramahan dan kehangatan dari penduduk sekitar Dusun Weihola itu sendiri.

Kamu dan pasanganmu jangan terkejut jika penduduk disana ada yang menawarkan atau di undang untuk masuk kedalam salah satu rumah dari penduduk Dusun Wihola tersebut, karena itulah salah satu bentuk keramahan yang diberikan oleh penduduk Dusun Wihola. Tidak hanya keramahan penduduk Dusun Wihola itu saja, ternyata warga setempat juga membuat kerajinan tangan, seperti kain khas tanah sumba.

Kamu dan pasanganmu dapat membeli kain ikat yang dibuat langsung oleh penduduk Dusun Wihola itu dengan harga yang cukup masih sangat terjangkau. Berbagai macam motif dan warna menjadi keindahan kain ikat khas sumba tersebut. Biasanya yang banyak dicari oleh pengunjung yaitu yang berwarna indigo. 

• Sumba Adventure Resort

Rekomendasi penginapan di Sumba Adventure Resort ini mungkin bisa untuk kamu jadikan sebagai tujuan untuk bulan madu bersama pasanganmu. Walaupun penginapan ini tergolong bukan penginapan yang mewah tapi tenang saja tetap menyajikan pengalaman yang sangat menyenangkan.

Dengan memiliki konsep sederhana yang menggunakan paviliun terbuka yang sangat terasa back to nature, suma adventure resort ini juga banyak menyediakan beragam fasilitas olahraga yang bisa dijadikan untuk kamu dan pasanganmu berolahraga sekedar untuk mencari keringat, fasilitas olahraga itu sendiri seperti bersepeda, menyelam, snorkeling, dan jika kamu ingin berselancar pun juga sudah disediakan oleh pihak pengelola dari sumba adventure resort tersebut.

Ternyata tidak hanya fasilitas olahraga saja yang disediakan disana, ternyata pihak pengelola sumba adventure resort tersebut juga menyediakan fasilitas untuk camping dengan kamar mandi di dalamnya. Selain itu, disana pun terdapat tempat menginap beach hut berupa bangunan buatan bambu yang langsung menghadap ke pantai.

Penginapan yang memilii fasilitas kamar mandi, kulkas, dan juga area untuk kamu dan pasanganmu menyeduh kopi. Kemudian ada pula tempat menginap Palm Forest Hut, yakni penginapan yang berlokasi di bawah pohon kelapa sawit dengan dua macam pelindung atapnya, dengan kamar mandi privat yang terpisah dari tempat menginap tersebut.

Tidak hanya itu ternyata masih ada penginapan lagi disana yaitu yang bernama penginapa A-frame yang merupakan area terbuka dengan beratapan bambu dengan tempat tidur berupa hammock. Resor ini akan menjadi tempat yang asik dan juga unik untuk kamu dan pasanganmu yang mempunyai jiwa petualang atau menyukai kegiatan alam tersebuka. 

• Maringi Eco Resort 

Penginapan maringi eco resort ini bisa jadi rekomendasi kamu dengan pasanganmu di pulau sumba ini, yang membuat penginapan ini cukup unik dan menarik yaitu juga merupakan sebuah sekolah perhotelan untuk anak-anak muda di sumba. Sang pendiri penginapan maringi eco resort dan sumba hotel school itu sendiri ternyata adalah seorang wanita asal kewarganegaraan belgia, dengan menggunakan biaya sendiri lah beliau mendirikan penginapan tersebut.

Secara tidak langsung tanpa kamu sadari jika kamu dan pasanganmu memilih resor atau penginapan ini sebagai tempat untuk bermalam, maka secara tidak langsung kamu dan pasanganmu juga ikut turut berkontribusi dalam pendidikan perhotelan yang ada disini.

Dan ternyata semua murid yang sekolah di sumba hotel school itu sendiri sudah disediakan asrama untuk tinggal disana dan letaknya pun ternyata menyatu dengan resor tersebut, jadi jika nantinya kamu dan pasanganmu menginap disana jangan heran jika melihat banyak sekali anak sekolah atau murid yang ber lalu-lalang. Maringi eco resort pun lengkap dengan fasilitas 9 paviliun dari bambu, restoran, ruang kelas serta kebun permaculture. Dan setiap paviliunya sudah hampir mendekati resor bintang empat dengan kamar mandi di dalam, pendingin ruangan dan juga sudah menyediakan air panas. 

6. Membeli oleh-oleh souvenir dan Cendera Mata Khas Sumba

wm_article_img

Foto: antavaya.com

• Kain Tenun Khas Sumba

Indonesia adalah negara yang kaya dengan keberagamanya. Bagaimana tidak, setiap wilayah pasti memiliki kain tradisonalnya masing-masing. Begitu juga dengan pulau Sumba itu sendiri yang sangat terkenal dengan kain tenunya. Dengan motif unik serta padat yang miliki budaya tradisional pun hiasi hampir keseluruhan bagian kain. Sangat disarankan kamu dan pasanganmu untuk membeli cindera mata atau oleh oleh dari khas Sumba ini. Kain tenun sumba ini juga memakai pewarna alami sehingga pembuatanya pun cukup rumit. 

• Perhiasaan Mamuli, Warisan Unik Asal Sumba 

Perhiasan mamuli ini merupakan perhiasan penting dalam adat Sumba. Mamuli biasanya diberi oleh pihak laki-laki saat akan melamar seseorang perempuan yang ingin dinikahinya. Mamuli ini terbuat dari bahan tembaga, kuningan bahkan emas.

Walaupun begitu, perhiasaan  tak hanya dikenakan oleh perempuan saja, namun juga dikenakan oleh laki-laki, terlebih saat ada acara adat. Bentuknya juga bervariasi dengan berbagai motif hias. Harganya pun juga tergantung bahan yang digunakan. Jika kamu dan pasanganmu ingin membeli perhiasan mamulu ini biasanya kamu dikenakan biaya sebesar Rp 100.000 harga yang cukup sepadan dengan pembuatanya. 

• Lulu Amah, Tali Kalung Unik asal Sumba

Biasanya laki-laki di sana sangat diwajibkan membawa lulu amah saat melamar seorang gadis. Lulu Amah berbentuk kalung lebar, yang dibuat dari jalinan kawat tembaga lalu dikepang dengan bentuk slinder yang bagian tengahnya kosong. Karena keunikan inilah, kamu dan pasanganmu sangat diwajibkan membawa pulang oleh-oleh khas Sumba ini. Kamu bisa menggunakanya sebagai kalung atau pajangan. 

Nah, itulah sedikit rekomendasi dari kami tempat untuk honeymoon di pulau Sumba, serta tips bulan madu disana. semoga dapat berguna dan bermanfaat untuk kamu dan pasanganmu yang ingin melakukan honeymoon. 

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...