Pilih Kategori Artikel

Manis dan Romantis, Ini Inspirasi Foto Prewedding Pantai
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Menikah adalah salah satu target hidup yang mungkin harus direncanakan dengan matang oleh sebagian besar orang. Ya, pasalnya dalam hal ini kamu akan menikmati hidup selama-lamanya dengan orang yang telah dipilih. Maka tidak heran jika banyak yang memimpikan sebuah pernikahan yang mewah, elegan, sehingga bisa memiliki kesan tersendiri yang tidak akan bisa dilupakan. Prewedding pantai biasanya menjadi pilihan bagi pasangan yang akan melakukan prewedding.

Sesuai dengan artinya, foto prewedding merupakan foto yang diambil sebelum kedua mempelai melakukan pernikahan disaat waktu yang telah ditentukan. Foto prewedding ini biasanya digunakan untuk undangan, souvenir ataupun berbagai aksesoris pernikahan lainnya. Oleh karena itu, banyak orang yang ingin membuat prewedding dengan konsep yang sebagus mungkin. 

Saat ini prewedding tidak hanya bisa dilakukan di sebuah studio foto saja atau indoor, melainkan bisa dilakukan secara outdoor yang akan menimbulkan kesan yang cukup menarik. Salah satu tempat outdoor yang paling diminati oleh kebanyakan pasangan adalah pantai. Pasalnya, pemandangan pantai memang bisa dijadikan sebagai tempat paling romantis mulai dari deburan ombaknya bahkan sampai sunset yang bisa membuat foto prewedding pantai semakin estetik. 

1. Foto Prewedding dengan Nuansa Baju Putih 

wm_article_img

Foto: KC Chan Photography

Inspirasi foto prewedding di pantai yang bisa dijadikan referensi buat kamu adalah foto yang bernuansa baju putih. Salah satu inspirasi prewedding ini cocok buat kamu yang ingin terlihat simple namun tetap terlihat menawan. Dalam hal ini, seorang mempelai wanita bisa menggunakan gaun lace yang berwarna putih dengan tambahan aksesoris atau hiasan bunga di kepala. Sementara itu, mempelai pria bisa menggunakan baju putih juga dengan ditambah celana yang terlihat casual. Adapun untuk angle-nya sendiri, kamu beserta pasangan bisa saling menatap satu sama lain dengan romantis. 

2. Tema Bunga-Bunga 

wm_article_img

Foto: brideandbreakfast.hk

Bagi kamu yang menyukai hal-hal yang colorfull atau berwarna-warni bisa melakukan  prewedding pantai dengan tema bunga-bunga dimana kamu dan pasangan bisa menggunakan dekorasi bunga yang mengelilingi sehingga menampilkan kesan yang ceria. Inspirasi dari foto prewedding yang seperti ini pun sering dilakukan oleh artis-artis baik lokal maupun Internasional. 

3. Foto dengan Latar Belakang Sunset 

wm_article_img

Foto: balipixtura.com

Sunset merupakan pemandangan yang cukup indah, di mana kamu bisa menikmatinya di pantai. Selain memiliki nilai estetik yang sangat tinggi, foto membelakangi sunset ini pun terkesan lebih intim sehingga tidak heran jika banyak pasangan yang melakukan konsep prewedding yang satu ini. Tentunya di sini seorang photographer harus pintar dalam mengambil foto di pantai supaya hasilnya maksimal.

4. Foto dengan Berpose Naik Kuda 

wm_article_img

Foto: balipixtura.com

Inspirasi prewedding pantai lainnya yang bisa kamu lakukan adalah berfoto dengan pose naik kuda. Pada umumnya, pose foto yang satu ini cocok dipadupadankan dengan gaya yang serba putih. Di sini kamu bisa menaiki kuda bersama pasangan atau hanya mempelai wanita saja yang menaiki kuda sementara sang mempelai pria berpose menggiring kuda tersebut. Dijamin hal ini tidak akan mengurangi kemesraan satu sama lain. 

5. Baju yang Bernuansa Abu-Abu

wm_article_img

Foto: onethreeonefour.com

Selain menggunakan baju yang bernuansa putih, ketika kamu memutuskan untuk melakukan foto prewedding di pantai ini pun bisa memakai baju yang berwarna abu-abu kebiruan. Kombinasi ini pun akan menghasilkan foto yang menarik, estetik dan yang paling penting yaitu memberikan kesan manis dan romantis. Maka dari itu, tidak hanya baju yang serba putih saja yang bisa dijadikan busana untuk melakukan prewedding di pantai. 

6. Nuansa Santai 

wm_article_img

Foto: happywedding.app

Foto prewedding tidak hanya identik dengan foto yang formal saja. Dalam hal ini kedua pasangan bisa melakukan foto prewedding pantai dengan nuansa yang cukup santai dimana seorang mempelai wanita tidak hanya bisa menggunakan gaun atau dress saja melainkan bisa juga menggunakan outfit atau busana yang lain begitupun dengan mempelai pria. Meskipun terlihat begitu santai, tapi nuansa romantis tetap bisa terbangun apalagi ditambah dengan deburan ombak yang bisa menjadikan pemandangan begitu indah. 

7. Pose Foto Prewedding Pantai dengan Bermain-Main Ombak 

wm_article_img

Foto: sadajiwaimmagine from Instagram

Rasanya tidak afdol jika foto di pantai tetapi tidak berpose sedang bermain-main ombak, bukan? Ya, pose foto yang satu ini juga bisa dijadikan ide foto prewedding yang bisa kamu lakukan, lho. Selain terkesan riang juga bisa terlihat lebih dekat satu sama lain. 

8. Menatap Lautan Luas 

wm_article_img

Foto: firewoodandearth.com

Selanjutnya, foto prewedding pantai yang juga bisa dilakukan dengan simple tetapi elegan adalah pose foto dengan melihat atau menatap lautan yang sangat luas. Disini kamu bisa memakai busana yang minimalis dengan make up yang cukup simple sehingga akan menampilkan foto prewedding yang terlihat natural. Tentunya ide foto yang satu ini sangat sesuai bagi kamu yang menyukai hal-hal simple dan tidak terlalu ribet. 

9. Pose Memeluk Pasangan dari Belakang 

wm_article_img

Foto: onethreeonefour.com

Inspirasi foto prewedding yang juga tidak kalah romantis adalah berpose dengan memeluk pasangan dari belakang. Dijamin hasil foto dari prewedding ini akan terlihat sangat mesra dan tentunya romantis. Atau disini kamu pun bisa saling memunggungi satu sama lain yang juga tidak akan menghilangkan kesan romantis di antara kamu dengan pasangan. 

Pose foto prewedding pantai dengan memeluk pasangan dari belakang ini pun bisa dilakukan di malam hari yang bisa menciptakan suasana yang sangat intim. Ditambah dengan latar langit yang ditaburi bintang-bintang akan melengkapi foto tersebut sehingga lebih estetik. Tetapi tentu disini kamu harus memperhatikan lighting sebaik mungkin sehingga bisa mendapatkan hasil foto yang maksimal. 

10. Foto Prewedding dengan Pose Lari Kejar-Kejaran 

wm_article_img

Foto: gusmank.com

Jika kamu ingin menampilkan kesan lucu dan menarik bisa melakukan foto prewedding di pantai dengan pose lari kejar-kejaran satu sama lain. Dengan pose ini, dijamin akan membuat orang lain juga ingin melakukan foto prewedding dengan gaya yang sama. Namun tentunya dalam hal ini sang photographer harus bisa mengambil gambar yang natural sehingga tidak terlihat dibuat-buat.

Nah jika dirasa prewedding pantai dengan pose lari kejar-kejaran ini cukup sulit untuk dilakukan, kamu pun bisa berfoto dengan hanya berjalan-jalan santai saja tanpa memakai alas kaki sambil berpegangan tangan dengan pasangan. Sungguh romantis, bukan? 

Itulah ulasan mengenai kesepuluh inspirasi prewedding pantai yang bisa kamu lakukan. Menurut kamu di antara berbagai inspirasi foto prewedding di atas, manakah yang paling ingin kamu lakukan bersama dengan pasangan. Tetapi dalam hal ini tentunya kamu harus mempersiapkan berbagai halnya terlebih dahulu. Salah satunya adalah sang photographer yang akan sangat berpengaruh terhadap hasil dari foto prewedding yang telah dilakukan. 

Semoga ulasan yang telah dijelaskan di atas bisa menambah referensi kamu ketika akan melakukan foto prewedding pantai ya. Jangan lupa untuk membac tips pemotretan di pantai supaya berjalan dengan lancar dan tentunya berkesan. Selamat berbahagia! 

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...