Pilih Kategori Artikel

Background Photobooth Unik untuk Pesta Pernikahanmu
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Selain konsep dan dekorasi pernikahan, pemilihan background photobooth pernikahan pun menjadi salah satu hal yang tidak kalah penting untuk diperhatikan. Dengan adanya tema latar-belakang photobooth yang tepat dan sesuai, maka kamu bisa menghadirkan foto yang lebih menarik dan juga optimal pada pesta pernikahan yang kamu gelar.

Bagi yang menggelar pesta pernikahan dengan gaya modern, photobooth menjadi salah satu komponen bagian yang tidak boleh dilupakan. Pasalnya, stan photobooth yang satu ini bisa digunakan oleh para tamu undangan sebagai ajang pengungkapan ekspresi dan juga menunjukkan bahwa mereka telah hadir dan menjadi bagian dari momen istimewa mu bersama dengan pasangan.

Saat ini telah cukup banyak beredar jenis tema photobooth yang unik dan menarik untuk memenuhi dekorasi pesta pernikahan mu. Meskipun demikian, kamu tetap perlu cermat dan teliti dalam memilih tema photobooth yang sesuai agar hasilnya pun semakin maksimal dan optimal sesuai dengan yang kamu harapkan.

Inspirasi Tema Background Photobooth Unik untuk Pesta Pernikahan

wm_article_img
Foto: etsystatic

Kalau kamu masih merasa bingung dalam mencari desain tema background photobooth wedding yang unik dan menarik untuk pesta pernikahan, beberapa inspirasi tema berikut mungkin bisa jadi referensi yang bisa kamu gunakan untuk gelaran pesta pernikahan yang istimewa.

1. Tema Photobooth Berupa Hanging Fresh Flower Wall

wm_article_img

Foto: Elizabeth Messina

Inspirasi tema pertama yang bisa kamu jadikan sebagai background photobooth adalah hanging fresh flower wall atau tema bunga segar yang menggantung. Photobooth dengan tema latar-belakang berupa bunga masih menjadi salah satu pilihan favorit dari sejumlah pasangan mempelai pengantin.

Tampilan backdrop photobooth dengan dekorasi bunga memang bisa ‘masuk’ dengan aneka macam tema pesta pernikahan yang kamu usung sehingga kamu tidak perlu terlalu khawatir. Dengan menggunakan bunga-bunga segar yang menjuntai, kamu bisa menghadirkan kesan natural dan alamiah yang cantik pada foto pesta pernikahan yang akan kamu lakukan.

Penggunaan bunga-bungaan fresh ini juga terasa lebih ‘ramah’ di budget sehingga kamu bisa menghemat pengeluaran untuk pesta pernikahan. Namun salah satu kelemahan yang dimiliki oleh tema bunga segar ini adalah sedikit tidak cocok bila dipadukan dengan banyak warna pada desain ini karena bisa menimbulkan kesan ‘tabrakan’ pada warna-warna yang digunakan.

2. Background Photobooth dengan Tema Bunga Kertas

wm_article_img

Foto: etsystatic

Inspirasi tema berikutnya yang bisa kamu gunakan pada background photobooth pesta pernikahan unik adalah dengan menggunakan bunga kertas. Bunga kertas bisa menjadi alternatif pilihan yang pas jika kamu ingin menghadirkan desain photobooth yang unik dan menarik serta tidak biasa.

Tampilan bunga kertas dengan aneka warna dan ukuran yang berbeda akan membuat background foto yang kamu miliki menjadi semakin istimewa dan menawan. Selain itu, pemilihan tema dekorasi yang satu ini juga relatif cenderung terjangkau.

Seiring dengan meningkatnya popularitas penggunaan bunga kertas dalam ornamen dekorasi pesta pernikahan, mendapatkan bunga ini pun tidak terlalu susah karena saat ini sudah banyak hadir jasa pembuatan backdrop dengan tema ini.

Menggunakan bunga kertas pada background photobooth di pesta pernikahan juga cenderung lebih awet dan tahan lama bila dibandingkan dengan menggunakan bunga asli. Namun jika kamu menggelar pesta pernikahan di luar ruangan, pastikan tidak dalam kondisi hujan atau terkena air karena bunga kertas sangat rentan bila terkena air.

3. Figure ala Polaroid yang Klasik

wm_article_img

Foto: beste.worldfsh

Kalau kamu masih merasa bingung dengan tema background photobooth untuk pesta pernikahan, mungkin konsep yang satu ini bisa menjadi pilihan yang bisa kamu pertimbangkan. Kamu bisa menghadirkan figure ala foto polaroid atau instagram photobooth yang klasik dan menawan.

Inspirasi model photobooth yang satu ini memang terkesan cukup sederhana. Namun ia tetap menyajikan kesan yang menarik untuk konsep photobooth di pesta pernikahanmu. Dengan adanya figure ala foto polaroid ini, foto yang kamu ambil akan terkesan unik, menawan, dan tidak ketinggalan zaman.

Selain bisa memberikan kesan unik yang menawan, penggunaan figure ala polaroid pada tema photobooth ini juga relatif ramah di kantong. Pasalnya kamu tidak terlalu membutuhkan ornamen tambahan yang terlalu banyak ketika menghadirkan konsep photobooth yang satu ini.

4. Curtain Photobooth yang Unik

wm_article_img

Foto: fabmood

Kalau kamu menggelar pesta pernikahan secara outdoor, maka background photobooth yang satu ini bisa menjadi pilihan yang pas untuk kamu pertimbangkan. Curtain Photobooth atau photobooth dengan konsep tirai menjadi pilihan tema yang unik dan juga menarik untuk kamu pilih di pesta pernikahan.

Tema ini sangat cocok jika kamu ingin menghadirkan kesan yang unik, keren, dan juga tenang pada foto pernikahan yang akan kamu hadirkan. Tema yang satu ini semakin maksimal jika digunakan pada pernikahan outdoor seperti di taman atau tempat lainnya yang bisa menambahkan kesan alami nan indah pada photobooth yang kamu miliki tersebut.

Untuk pemilihan warna tirai sebenarnya bisa disesuaikan dengan selera. Namun warna yang paling ‘aman’ adalah warna putih. Warna ini bisa memberikan kesan menarik dan elegan yang lebih pada photobooth yang kamu miliki. Terlebih lagi, warna-warna ini juga lebih banyak dipilih untuk konsep pesta pernikahan yang menawan.

Tema photobooth yang satu ini juga tidak terlalu membutuhkan ornamen dekorasi tambahan. Dengan hanya menggunakan tirai berwarna putih transaparan, dan beberapa ornamen pelengkap seperti bunga maka kamu pun sudah bisa menghadirkan background yang menarik untuk photobooth mu.

5. Tema Hanging Frame Photobooth

wm_article_img

Foto: nuntaingradina

Selain tema curtain photobooth, kalau kamu menggelar pesta pernikahan secara outdoor tema yang satu ini juga bisa kamu pilih untuk menjadi background photobooth di acara pernikahan. Selain menarik, konsep bingkai foto yang menggantung ini juga sangat unik untuk digunakan pada pesta pernikahan yang kamu miliki.

Ketika ingin menggunakan tema photobooth yang satu ini, kamu membutuhkan tempat yang dilengkapi dengan pepohonan untuk menggantung bingkai yang digunakan. Oleh karenanya pantaslah bila tema photobooth yang satu ini sangat cocok digunakan untuk pernikahan outdoor di tempat yang memiliki cukup banyak pepohonan.

Ketika kamu menggunakan tema bingkai menggantung, selain bisa menghadirkan tampilan yang menarik kamu pun bisa memunculkan kesan vintage nan unik pada foto yang dihasilkan. Desain tampilannya yang unik dan menarik akan menarik minat para tamu undangan untuk menyempatkan diri mengabadikan momen bahagia mu di photobooth yang satu ini.

Kehadiran photobooth dalam suatu acara pesta pernikahan memanglah cukup penting. Dengan adanya photobooth kamu pun bisa memberikan kesempatan bagi sejumlah orang untuk turut serta mengabadikan momen-momen bahagia dan istimewa mu bersama dengan pasangan tercinta.

Itulah beberapa inspirasi tema background photobooth yang unik dan menarik untuk gelaran pesta pernikahanmu. Berbekal dengan tema dan konsep photobooth yang sesuai, kamu bisa menghadirkan kesan unik nan menawan pada dekorasi pesta pernikahan mu yang istimewa. Kini, dengan beberapa inspirasi tema di atas, semoga kamu tidak lagi bingung dalam memilih background untuk photobooth di acara pesta pernikahan.

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...