Ada begitu banyak pilihan tempat untuk melakukan sesi prewedding, bisa di dalam ruangan, bisa juga di luar ruangan. Untuk mereka yang menyukai sesuatu yang lebih praktis, foto studio dalam ruangan mungkin akan dijadikan pilihan. Namun, mereka yang ingin mendapatkan hasil foto dengan latar lebih beragam, foto prewedding outdoor akan menjadi pilihan nomor satu. Pasalnya, di luar ruangan ada banyak sekali pemandangan yang terlihat indah dengan pencahayaan natural.
Meskipun begitu, beberapa mungkin malas bepergian terlalu jauh. Tenang, Dears, kamu tetap bisa mengambil foto di jalanan untuk foto outdoor yang dekat, tapi tetap memiliki hasil yang menarik. Sebelum melihat beberapa inspirasinya, simak dulu, yuk, tips untuk mengambil foto prewedding outdoor berikut ini!
Tips foto prewedding outdoor
Lokasi
Pilih lokasi yang sesuai dengan tema dan suasana yang diinginkan. Pertimbangkan faktor seperti keindahan alam, aksesibilitas, izin yang diperlukan, dan ketersediaan fasilitas yang diperlukan.
Cuaca
Perhatikan kondisi cuaca di lokasi saat kamu merencanakan prewedding. Pastikan untuk memilih tanggal yang sesuai dan mempersiapkan alternatif jika cuaca buruk terjadi. Jika cuaca ekstrem atau tidak dapat diprediksi, pertimbangkan untuk memiliki rencana cadangan atau mencari lokasi dengan fasilitas indoor.
Perizinan
Beberapa lokasi mungkin memerlukan izin khusus untuk melakukan pemotretan atau aktivitas lainnya. Pastikan untuk memeriksa dan memperoleh izin yang diperlukan dari pihak berwenang jika diperlukan. Kemudian patuhi aturan dan regulasi yang berlaku, agar sesi prewedding nantinya tidak terkendala.
Persiapan teknis
Pastikan untuk mempertimbangkan kebutuhan teknis seperti pencahayaan, peralatan audio visual, dan listrik di lokasi. Kamu dan tim vendor fotografi harus memiliki persiapan yang cukup, seperti membawa peralatan tambahan atau pengaturan yang diperlukan untuk memastikan segala sesuatunya berjalan lancar.
Perlengkapan dan transportasi
Siapkan rencana yang baik, termasuk transportasi, peralatan, dan perlengkapan tambahan yang mungkin dibutuhkan. Pastikan untuk membawa segala sesuatu yang diperlukan, seperti pakaian ganti, aksesori, dan peralatan touch-up.
Waktu
Pertimbangkan waktu yang tepat untuk melakukan pemotretan. Beberapa lokasi mungkin akan terlihat lebih baik di pagi hari atau sore hari untuk mendapatkan pencahayaan yang optimal. Lalu, pertimbangkan jadwalmu dan pastikan ada waktu yang cukup untuk menikmati sesi foto tanpa terburu-buru.
Inspirasi foto prewedding outdoor di jalanan
Salah satu spot menarik yang ada di mana saja adalah jalanan. Kamu bisa mengambil foto sinematik maupun ala street photography yang kekinian di tempat ini. Berikut ini beberapa hasil foto yang bisa kamu jadikan inspirasi.
1. Berfoto di gang berisi ruko dan kafe
Coba cek di sekitarmu, apakah ada gang yang berisi kafe-kafe atau ruko. Jika ada, tempat tersebut bisa kamu masukkan daftar untuk menjadi salah satu tempat untuk mengambil foto prewedding.
Jalan yang tidak terlalu luas membuat fotomu tampak lebih penuh dan hidup. Jika tidak ingin perhatian teralihkan, pilih waktu yang sepi saat tidak banyak orang yang ada di sana. Selain membuat foto tampak lebih rapi, kalian juga bisa bebas mengeksplorasi pose di sana.
2. Berfoto di depan restoran
Kamu dan pasangan mungkin memiliki tempat makan favorit. Tempat ini bisa kalian jadikan spot menarik untuk berfoto. Jika restoran ramai dengan pengunjung, kalian tidak perlu mengambil di dalamnya, melainkan bisa mengambil foto di jalan depan bangunan tersebut. Pilih bangunan yang terlihat lawas karena hal itu bisa menimbulkan kesan nostalgia yang kuat pada foto prewedding kalian.
3. Berfoto ala adegan di film Before Sunrise
Foto ini memberikan kesan misterius yang menarik. Tempatnya terlihat seperti di tengah kota, tapi justru sekitarnya sepi. Bangunan tua lengkap dengan tiang lampu yang menghiasi membuat tempat yang sederhana ini terlihat semakin menarik.
Jika diperhatikan lebih dekat, foto ini terinspirasi dari adegan film Before Sunset di mana dua orang yang baru saja bertemu memutuskan untuk mengelilingi kota sambil berbagi obrolan. Hal ini ditandai dengan pakaian yang dikenakan.
Alih-alih hanya berdiri, kamu dan pasangan bisa berlari sambil bergandengan sehingga foto tidak terlihat kaku dan membosankan.
4. Foto dengan konsep jalan-jalan sore
Hal yang menyenangkan dilakukan di sore hari dan mungkin telah kamu lakukan selama ini untuk berkencan adalah jalan-jalan sore. Dengan konsep ini, kalian bisa mengambil foto di jalanan yang biasa kalian lewati.
Penggunaan properti motor pitung membuat foto kalian jadi terlihat lebih autentik. Meskipun memberikan hasil akhir yang natural karena diambil candid, tak ada salahnya menunjukkan ekspresi bahagia untuk membuat foto lebih ceria.
5. Konsep vintage berlatar angkot
Kamu juga bisa membuat foto dengan konsep vintage di jalanan. Pilih tempat yang memiliki bangunan tua dan gunakan properti yang juga berusia tua untuk memperkuat konsep ini. Jangan lupa kenakan baju yang sempat menjadi tren pada zaman dulu.
Pastikan fotomu tidak bocor dengan adanya orang-orang di sekitar yang mengenakan pakaian modern supaya konsepmu lebih paripurna, ya.
6. Berfoto di bioskop lama
Untuk mendapatkan suasana festive, biasanya pemotretan untuk prewedding akan dilakukan di pasar malam. Namun, kamu dan pasangan bisa melakukannya di siang hari dengan latar belakang bioskop lama seperti ini.
Berposelah dengan ceria juga untuk menambah kesan meriah pada foto. Berpelukan dengan erat sambil tersenyum akan membuat foto terlihat semakin hangat.
7. Difoto dari dalam mobil
Jika biasanya mobil digunakan untuk properti sebagai latar berfoto, kali ini mobil justru digunakan untuk tempat mengambil foto. Angle ini membuat foto terlihat unik dan berbeda dari yang lain. Kamu dan pasangan bisa berpose di luar mobil dengan pose candid untuk menghasilkan foto prewedding dengan konsep street style yang natural. Foto ini bisa diambil di jalanan mana saja karena konsepnya yang sudah unik.
8. Berfoto di atas motor
Jika kamu atau pasangan memiliki hobi naik motor, kalian bisa menggunakannya sebagai konsep foto yang menarik. Kalian bisa menaiki motor dengan gaya khas anak motor, yaitu jaket kulit dan celana jeans.
Ambil foto di jalanan yang sepi dengan banyak pepohonan jika ingin hasil yang lebih dekat dengan alam. Namun, jika ingin mendapatkan hasil yang lebih kontemporer, kalian bisa mengambilnya di jalanan kota. Jangan lupa untuk mengutamakan keselamatan, ya.
9. Foto di jalan bandara
Bagi beberapa orang, bandara memiliki kenangan tersendiri. Banyak pertemuan maupun perpisahan terjadi di tempat ini. Jika kamu dan pasangan juga sempat mengalaminya, kalian bisa mengambil foto di tempat ini. Selain di dalamnya, kalian juga bisa mengambil foto di jalan yang biasa digunakan untuk penjemputan atau drop off. Jang lupa untuk membawa koper supaya terlihat seolah akan bepergian sungguhan.
10. Foto di jalanan dengan latar pemandangan
Foto di jalanan tidak perlu selalu dilakukan di tengah kota. Kamu dan pasangan bisa melakukannya juga di tempat dengan pemandangan yang bagus. Berfoto di kelokan seperti ini akan membuat fotomu tampak lebih sinematik. Kalian berdua bisa mengenakan pakaian dengan tone yang sama dengan sekitar supaya komposisi terlihat lebih harmonis.
11. Foto di jalanan malam hari
Biasanya jalanan di malam hari akan dipenuhi cahaya warna-warni dari lampu maupun kendaraan yang lewat. Oleh sebab itu, kamu dan pasangan akan mendapatkan hasil yang menawan jika melakukan foto prewedding di malam hari. Untuk membuatnya semakin unik, kalian bisa mengambil foto ini dari kursi supir di dalam mobil. Kenakan pakaian formal untuk membuat foto kalian semakin sinematik.
12. Foto di jalanan luar negeri
Meskipun sama-sama di jalanan, jalanan luar negeri akan memberikan suasana yang berbeda pada fotomu. Oleh sebab itu, jika memiliki budget yang lebih, kalian bisa melakukan perjalanan ke negara dengan pemandangan yang indah untuk mengambil foto ini. Usahakan untuk mengambil foto di tempat yang tidak sama dengan tempat yang bisa kamu temui di Indonesia, ya. Misalnya, kamu dan pasangan bisa mengambil foto di jalan yang dibuat dari bebatuan ini.
13. Berfoto di jalan setapak
Bosan dengan konsep pengambilan foto di jalan beraspal di tengah kota? Kamu dan pasangan bisa mengambil foto prewedding berkonsep dekat dengan alam. Pilih tempat dengan pemandangan bagus yang memiliki jalan dari tanah untuk ke sana. Pilih outfit dengan earth tone dan pasang ekspresi bahagia untuk mendapatkan hasil foto yang paripurna.
14. Berfoto dari belakang
Kamu dan pasangan tetap bisa mengambil foto dengan tema romantis walaupun foto tersebut diambil di jalanan. Caranya adalah dengan berpose bergandengan tangan. Kalian tidak perlu menampakkan wajah jika tidak ingin. Jangan lupa kenakan pakaian senada supaya terlihat kompak, ya. Dengan konsep ini pun, foto yang diambil di trotoar pun tetap terlihat manis.
Bagaimana hasil foto-foto di jalanan tersebut? Indah, 'kan? Kamu dan pasangan bisa menyesuaikan konsep foto prewedding outdoor di jalanan seperti apa yang diinginkan. Apakah street style photography yang terlihat kekinian atau foto di jalanan pegunungan yang terlihat dekat dengan alam?