Your Smart Wedding Platform

Backdrop Lamaran Sederhana Buatan Sendiri, Hemat Budget tapi Tetap Estetik

07 Jan 2026 | By Fikria Hanifah Wedding Market | 46
backdrop lamaran sederhana buatan sendiri

Proses lamaran merupakan salah satu momen yang sakral dalam perjalanan menuju jenjang pernikahan. Namun, pelaksanaan lamaran sebaiknya tidak menjadi beban dalam mengelola budget menuju pernikahan. Dekorasi menjadi salah satu komponen biaya yang perlu diperhatikan saat mengadakan acara lamaran. 

Salah satu cara untuk menghemat anggaran adalah dengan membuat dekorasi  backdrop lamaran sederhana buatan sendiri. Selain lebih hemat biaya, membuat backdrop lamaran sendiri juga memberikan berbagai keuntungan lainnya.

Keuntungan Membuat Backdrop Lamaran Sederhana Buatan Sendiri

Membuat backdrop lamaran sendiri dapat menjadi pilihan cerdas bagi pasangan yang ingin mempersiapkan acara lamaran secara lebih efisien dan bermakna. Selain membantu mengontrol pengeluaran biaya, cara ini juga memberikan ruang bagi pasangan untuk mengekspresikan ide dan konsep sesuai selera pribadi. 

Dengan membuat backdrop lamaran sendiri, kamu akan memperoleh keuntungan sebagai berikut : 

  • Menghemat budget acara lamaran
  • Dapat menentukan desain backdrop yang sesuai kamu inginkan.
  • Fleksibel, mudah diubah jika kamu ingin mengubah dekorasi yangs sudah kamu buat.
  • Melatih kreatifitas dan kekompakan bersama pasangan.
  • Bahan yang digunakan ramah lingkungan.

Inspirasi Backdrop Lamaran Sederhana Buatan Sendiri

Jangan khawatir mengenai tampilan dekorasi yang sederhana, karena backdrop lamaran buatan sendiri tetap dapat terlihat estetik dan menarik. Saat ini, terdapat banyak ide dan referensi backdrop lamaran sederhana yang mudah diterapkan tanpa memerlukan biaya besar. Beragam inspirasi tersebut dapat kamu temukan dan pelajari melalui artikel ini. Oleh karena itu, simak artikel ini hingga selesai untuk mendapatkan inspirasi terbaik.

1. Backdrop Lamaran Dengan Bunga Artificial Warna-warni yang Minimalis

Foto via Pinterest

Dekorasi yang sederhana, mudah dibuat, dan hemat anggaran sangat merepresentasikan konsep backdrop lamaran buatan sendiri. Kamu hanya perlu menyiapkan bunga artificial dengan berbagai bentuk dan warna sebagai elemen utama dekorasi. Bunga-bunga tersebut dapat ditempelkan pada tirai berwarna putih untuk menciptakan tampilan yang bersih dan elegan. 

Jika tidak memiliki tirai, kamu bisa merangkai bunga menggunakan tali, lalu menggantungkannya pada penyangga atau pada kain putih yang ditempelkan di dinding. Meskipun tampil sederhana, backdrop ini mampu menghadirkan kesan manis, minimalis, dan tetap estetik untuk acara lamaran.

2. Dekorasi Lampu Tumblr Munculkan Suasana Hangat dan Romantis

Foto via Pinterest

Apakah kamu memiliki lampu tumblr di kamar? Jika iya, lampu tersebut dapat dimanfaatkan untuk membuat backdrop lamaran buatan sendiri. Dipadukan dengan tirai atau kain berbahan organza, cahaya lampu akan berpendar dengan lembut dan menciptakan suasana yang hangat serta romantis. 

Untuk mempercantik tampilan, kamu bisa menambahkan dekorasi bunga artificial yang dipasang di bagian atas kain. Selain itu, kamu juga dapat menambahkan nama kamu dan pasangan di bagian tengah kain organza sebagai sentuhan personal yang membuat backdrop terlihat lebih istimewa.

Referensi lainnya adalah dengan menambahkan tanaman rambat hijau artificial di antara rangkaian lampu tumblr untuk mempercantik dekorasi backdrop. Kombinasi elemen hijau dan cahaya lampu mampu menciptakan kesan segar, hangat, dan estetik secara bersamaan. Dekorasi ini sangat hemat anggaran, namun tetap menghasilkan tampilan yang menarik dan layak diabadikan dengan kamera pada momen bahagia lamaranmu.

3. Dekorasi dengan Kain Putih, Anti Ribet, tapi Tetap Estetik dan Manis

Foto via Pinterest

Jika kamu tidak ingin repot merangkai bunga atau tanaman artificial dan menginginkan dekorasi yang simpel, kamu dapat memanfaatkan kain putih polos yang sudah kamu miliki. Selain memiliki warna yang netral, kain putih juga dapat melambangkan kesucian cinta antara kamu dan pasangan. 

Kain tersebut dapat dikaitkan dan dibentuk dengan cantik sesuai selera untuk menciptakan tampilan backdrop yang bersih dan elegan. Tanpa perlu dekorasi yang berlebihan, kamu juga bisa menambahkan beberapa properti seperti chandelier atau bunga artificial, yang diletakkan di area sekitar backdrop foto untuk menambah kesan estetik.

4. Kain Batik, Ciptakan Nuansa Tradisional pada Backdrop Lamaran

Foto via Pinterest

Apakah kamu memiliki banyak koleksi kain batik di lemari pakaianmu? Jika iya, kamu beruntung, karena kain batik tersebut dapat dimanfaatkan untuk membuat backdrop lamaran buatan sendiri. Berbagai motif kain dapat dipasang di dinding dengan cara disusun sesuai selera, sehingga menciptakan tampilan yang unik dan personal. 

Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan papan pembatas ruangan dengan menyandarkan kain batik di atasnya, cara ini lebih mudah karena tidak perlu menempelkan kain langsung ke dinding yang cenderung lebih rumit. Untuk menambah kesan tradisional, kamu bisa menambahkan dekorasi tambahan seperti tampah anyaman bambu, sehingga ruangan pun memiliki nuansa yang hangat dan kental dengan budaya Indonesia.

5. Manfaatkan Barang Bekas Di Sekitarmu Untuk Membuat Backdrop Lamaran Bergaya Vintage

Foto via Pinterest

Jika kamu menginginkan tema vintage untuk backdrop lamaran, membuatnya sendiri adalah pilihan yang tepat. Backdrop lamaran bernuansa vintage bisa memanfaatkan barang-barang bekas yang sudah kamu miliki. Misalnya, kusen jendela bekas dapat diubah menjadi elemen utama backdrop yang menghadirkan nuansa vintage yang kental. 

Selain kusen, kamu juga bisa memanfaatkan pigura kayu unik milikmu untuk menambahkan sentuhan klasik dan estetik pada backdrop lamaran. Kamu bahkan dapat menambahkan hiasan seperti bunga kering, kain renda, atau lampu gantung kecil untuk memperkuat kesan vintage. Dengan sedikit kreativitas, barang-barang sederhana ini bisa diubah menjadi dekorasi yang menawan dan memberikan suasana hangat serta intim di momen lamaranmu.

6. Backdrop Lamaran Hemat Dengan Lembaran Kertas dan Koran Bekas

Foto via Pinterest

Ingin lebih berhemat lagi dalam membuat backdrop lamaran buatan sendiri? Kamu bisa memanfaatkan kertas koran bekas atau buku bekas yang ada di rumah. Kertas-kertas ini dapat ditempelkan pada dinding atau papan kayu, dan disusun sesuai dengan kreativitasmu untuk menciptakan tampilan yang unik dan menarik. Backdrop ini juga cocok untuk tema vintage. Tambahkan beberapa properti vintage seperti kursi kayu vintage untuk memperkuat nuansa klasik. 

Biar makin cantik, kamu juga bisa menambahkan dekorasi bunga artificial untuk memberikan kesan romantis. Dengan cara ini, biaya dekorasi bisa jauh lebih hemat, sehingga kamu dan pasangan dapat mempersiapkan momen lamaran dengan lebih tenang tanpa harus menguras anggaran. Selain hemat, ide ini juga memberikan kesan kreatif dan personal yang pastinya akan membuat momen lamaranmu semakin berkesan.

7. Tanaman Hijau di Pekaranganmu, Bisa jadi Backdrop Lamaran Buatan Sendiri Lho

Foto via Pinterest

Ada banyak cara hemat untuk membuat backdrop lamaran, salah satunya dengan memanfaatkan tanaman hias yang ada di pekarangan rumah. Dengan penyusunan yang tepat, kamu bisa menciptakan backdrop lamaran yang unik, estetik, dan tetap hemat budget

Untuk latar belakang, kamu bisa menggunakan kain putih polos atau warna favoritmu, kemudian menempatkan tanaman hijau di sisi-sisi backdrop, menggantungnya di antara kain, atau bahkan memanfaatkan tanaman rambat sebagai latar utama. Jika tanaman yang kamu miliki berbunga, kamu bisa menambahkannya sebagai dekorasi tambahan agar backdrop terlihat lebih berwarna dan menarik. Dengan cara ini, momen lamaranmu akan tetap terlihat cantik, estetik dan  natural tanpa perlu mengeluarkan biaya besar.

8. Hiasan Coquette Kekinian Mempercantik Backdrop Lamaranmu dengan Kesan “Genit”

Foto via Pinterest

Dalam bahasa Prancis, coquette berarti “genit” atau “centil”. Saat ini, istilah ini sering dikaitkan dengan hiasan pita bernuansa vintage yang memberikan kesan feminin dan romantis pada dekorasi. Kamu bisa memilih dekorasi ini untuk backdrop lamaran buatan sendiri. Caranya sederhana: siapkan kain sebagai latar belakang, lalu padukan dengan tali coquette yang ditempelkan pada kain yang sudah diberi aksen lipatan. Hasilnya adalah backdrop yang cantik, romantis, dan estetik, tanpa perlu mengeluarkan banyak biaya. Selain mudah dibuat, dekorasi ini juga mampu menciptakan nuansa hangat dan romantis pada momen lamaranmu.

Membuat backdrop lamaran sederhana sendiri tidak hanya membuat acara lamaran lebih personal, tetapi juga membantu menghemat anggaran. Dengan demikian, biaya yang tersisa bisa dialokasikan untuk persiapan pernikahanmu. Setelah proses lamaran selesai, kamu bisa mulai fokus menyiapkan pernikahan dengan lebih tenang. Agar pengeluaran tetap terkendali, penting untuk teliti dalam memilih vendor pernikahan. 

Dengan riset yang matang, kamu akan lebih mudah menemukan vendor yang sesuai dengan kebutuhan sekaligus ramah di kantong. WeddingMarket memiliki ratusan vendor dengan berbagai kategori kebutuhan pernikahan, dapat membantu kamu menemukan vendor yang sesuai dengan budget pernikahanmu. Bersama WeddingMarket, mempersiapkan pernikahan menjadi mudah dan menyenangkan.


Cover | Foto via Pinterest


Artikel Terkait



Artikel Terbaru