Pilih Kategori Artikel

Tips Anti Panik Mempersiapkan Pernikahan Bagi Pasangan Muda
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Persiapan pernikahan seringkali memiliki label “ribet” karena mencangkup seluruh komponen yang dibutuhkan saat momen tersebut. Mulai dari mencari-cari hari yang tepat, vendor yang profesional, hingga kematangan fisik dan mental. Bahkan terkadang pasangan calon pengantin mempersiapkannya jauh-jauh sebelum hari bahagia itu datang.

Padahal jika tahu tips dan triknya, persiapan pernikahan tidak selalu jadi sesuatu yang ribet. Bukan sebuah hal yang mustahil kamu dan pasangan tetap bisa mempersiapkan segala sesuatunya dengan santai dan hasilnya memuaskan sesuai dengan wedding dream kalian. Kali ini WeddingMarket akan memberikanmu beberapa tips anti panik dalam mempersiapkan pernikahan, terutama bagi kalian pasangan muda yang memiliki kesibukan lain seperti bekerja, mengurus usaha, dan lain sebagainya. 

1. Persiapan Mental

Hal paling pertama dan utama dalam mempersiapkan pernikahan adalah kesiapan mental. Kamu dan pasangan harus benar-benar memastikan bahwa kalian berdua telah siap menjalani sebuah pernikahan. Sebab, pernikahan tidak hanya tentang kalian berdua, melainkan juga tentang menyatukan dua keluarga dengan banyak kepala dan perspektif yang bermacam-macam pula.

Setelah menikah kalian akan memulai lembaran baru dimana tentu akan berbeda ketika kalian masih sendiri atau ketika pacaran sekalipun. Kalian akan merasakan banyak hal yang belum pernah dijalani berdua. Oleh karena itu, persiapan mental menjadi sangat penting. Kalian bisa melakukan konsultasi dengan profesional di bidangnya terlebih dahulu jika diperlukan.

2. Kesiapan Fisik

wm_article_img
Fotografi: pexels/kate-trifo

Selain mental, hal berikutnya kalian harus mempertimbangkan kesiapan fisik. Hal ini bisa kalian lakukan dengan melakukan check up pra-nikah ke dokter dan sejenisnya. Hal ini dilakukan supaya kalian tahu apakah dari segi kesehatan secara fisik sudah siap untuk menikah sekaligus mendeteksi apakah kalian memiliki suatu penyakit tertentu atau tidak. 

Selain itu, kalian juga bisa rutin melakukan beberapa jenis olahraga sederhana menjelang pernikahan untuk memperoleh tubuh yang fit dan ideal di hari spesial nanti. Berbagai olahraga sederhana yang bisa dicoba antara lain, renang, yoga, pilates, jogging hingga angkat beban. Biar suasananya semakin menyenangkan, kamu bisa pula ajak serta pasanganmu untuk berolahraga bersama-sama.  

3. Restu Keluarga

Seperti yang telah disebutkan di atas bahwa sebuah pernikahan tak hanya tentang sepasang kekasih saja, namun juga tentang menyatukan dua keluarga. Kalian juga perlu mendiskusikan tentang segala sesuatunya kepada keluarga, mulai tentang calon pasangan kalian hingga bagaimana acara pernikahan akan dilangsungkan. Hal ini dilakukan untuk memperlancar serta membantu kalian dalam persiapan pernikahan. Apabila masih bingung bagaimana cara menyampaikan perihal niat untuk menikah serta meminta restu orangtua, temukan tipsnya dalam ulasan di sini. 

4. Susun Jadwal 

Hal yang tak kalah pentingnya dari persiapan pernikahan adalah menyusun jadwal. Hal ini biasanya dibahas ketika diskusi keluarga kedua belah pihak dilakukan. Dengan begitu kamu dan pasangan bisa memperkirakan setiap detailnya. 

5. Melakukan Bimbingan Pra-nikah

wm_article_img
Fotografi: pexels.com/cottonbro

Bagi kalian para pasangan muda, melakukan bimbingan pra-nikah akan mempermudah dalam persiapan pernikahan. Hal ini sudah diatur dalam UU Nomor 16 Tahun 2019 tentang perubahan atas Undang-undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang perkawinan. UU tersebut mengatur warga negara Indonesia bahwa calon pengantin diwajibkan untuk mengikuti bimbingan pranikah yang diadakan oleh Kantor Urusan Agama Kementerian Agama RI. Maksud dari hal yang satu ini adalah supaya kamu dan pasangan sebagai calon pengantin bisa paham lebih jauh mengenai seluk beluk pernikahan. Kalian akan mendapatkan penjelasan secara detail dari yang ahli dalam bidang ini.

6. Menentukan dan Mempersiapkan Budget

Kelancaran sebuah pernikahan salah satunya adalah menentukan dan mempersiapkan budget sesuai yang dibutuhkan. Hal ini juga akan berhubungan dengan keseluruhan persiapan pernikahan. Kalian bisa berunding terlebih dahulu supaya tidak terjadi miss-komunikasi di kemudian hari sebab membicarakan tentang budget juga bisa menjadi sensitif untuk beberapa orang. Ketika kalian telah mempersiapkan budget, maka kalian akan dengan mudah memikirkan acara seperti apa yang akan dilangsungkan. Apakah itu acara kecil-kecilan di rumah atau all out dengan menyewa venue.

7. Memikirkan Konsep Pernikahan

wm_article_img
Fotografi: Maximus Pictures

Setelah segala persiapan yang di atas itu clear, maka selanjutnya kamu bisa menyusun konsep pernikahan seperti apa yang akan diusung. Untuk mempermudah hal tersebut, simpanlah referensi pernikahan ke dalam sebuah moodboard. Dengan begitu kamu akan memiliki acuan untuk berkoordinasi dengan vendor.

8. Menentukan Vendor yang Tepat dan Profesional

Last but not least, vendor menjadi hal yang paling krusial. Jika sampai salah memilih vendor bisa jadi banyak hal-hal atau detail yang missed bahkan menjadi fail. Oleh karena itu WeddingMarket memudahkanmu dalam menemukan mereka dalam satu platform.

Itulah beberapa tips yang bisa kamu jadikan sebagai acuan dalam persiapan pernikahan. Kamu juga bisa baca tentang cara mempersiapkan pernikahan di rumah sebagai referensi tambahan. Semoga artikel ini dapat mengatasi rasa panik kamu dan pasangan menuju hari bahagia, ya!

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 10-12 Januari 2025
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...