Pilih Kategori Artikel

Ide Dekorasi Kamar Pengantin Sederhana yang Membuat Terpesona! Ini List Barang yang Kamu Butuhkan
Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Ketika membicarakan persiapan untuk pernikahan, pasti hal pertama yang dipikirkan adalah mas kawin dan dekorasi pernikahan. Namun ada satu lagi yang tidak kalah penting, yaitu dekorasi kamar pengantin sederhana untuk pengalaman malam pertama yang romantis dan spesial. Lalu, apa saja yang dibutuhkan untuk menghias kamar pengantin yang simpel dan terkesan elegan?


Dalam artikel ini, kami akan memberikan list barang yang perlu ada di kamar pengantin baru serta beberapa ide dekorasi kamar pengantin sederhana yang bisa kamu jadikan sebagai referensi. Yuk, simak ulasan selengkapnya!

Furniture Kamar Pengantin Baru

wm_article_img
Foto: qq_gallery99

Sebagai pengantin baru, tentunya kamu dan pasangan perlu mengisi kamar agar tidak kosong dan menjadi kamar yang fungsional untuk jangka panjang. Sebenarnya, kebutuhan kamar ketika digunakan sendiri tidak jauh berbeda dengan kamar yang digunakan bersama.

Namun, mungkin ada beberapa barang yang bisa kamu tambahkan untuk menghidupkan suasana kamar, agar lebih romantis. Ini dia beberapa rekomendasi perlengkapan kamar pengantin baru yang bisa kamu gunakan!

1. Kasur dan sprei yang nyaman

Hubungan rumah tangga berawal dari kasur. Semakin nyaman dan nyenyak tidurnya, maka semakin harmonis pula rumah tangganya. Kamu dan pasangan bisa memilih kasur berukuran queen bed atau king size agar bisa leluasa selama tidur. Pilih kasur yang nyaman dan tahan lama agar tidak menimbulkan nyeri sendi dan meningkatkan kualitas tidur.

Selanjutnya, kamu juga bisa memilih sprei dengan tekstur yang lembut, nyaman, dan adem agar tidak gerah selama tidur. Untuk motifnya sendiri bisa kamu bahas bersama pasangan agar sama-sama merasa nyaman ketika berada di kamar.

2. Lemari 

Furniture kamar pengantin baru yang kedua adalah lemari untuk menyimpan barang-barang kamu dan pasangan. Kamu bisa memilih desain lemari sesuai dengan konsep kamar agar semakin sedap dipandang mata. Pastikan juga kamu memilih ukuran lemari yang tepat agar kamar tidak terasa terlalu penuh.

Agar semakin hemat tempat, kamu bisa memilih lemari yang sudah dilengkapi dengan cermin sehingga kamu tidak perlu lagi membeli standing mirror untuk melihat penampilanmu sebelum beraktivitas setiap pagi.

3. Meja rias

Meja rias juga penting untuk dimiliki di kamar pengantin baru. Meja ini bisa kamu gunakan untuk menyimpan berbagai macam produk perawatan kulit hingga obat-obatan. Desain meja rias pun beragam, mulai dari yang minimalis, modern, vintage, atau desain meja rias dengan ukiran yang rumit. Semua bisa kamu pilih sesuai selera.

4. Meja kerja

Kalau kamu aktif bekerja di rumah, kamu bisa mempertimbangkan untuk memasukkan meja kerja ke dalam kamar agar bisa bekerja dengan nyaman. Tersedia pula model meja kerja lipat yang bisa kamu gunakan untuk menghemat ruang dan agar tidak mengganggu aktivitas di kamar.

Itu dia beberapa furnitur esensial yang bisa kamu gunakan di dalam kamar pengantin. Kamu bisa memasukkan furnitur lainnya sesuai selera dan kebutuhan.

Tips Dekorasi Kamar Pengantin Sederhana

wm_article_img
Dekorasi: Yopi Decoration

Setelah memenuhi kamar dengan furniture yang kamu butuhkan, kami juga akan memberikan beberapa tips agar dekorasi kamar pengantin sederhana bisa terwujud sesuai keinginanmu dan pasangan. Berikut tipsnya:

  • Diskusikan dengan pasangan

Ketika masih lajang dan memiliki kamar sendiri, kamu bisa bebas mendekorasi kamar sesuai seleramu. Namun karena kamu akan menempati kamar bersama pasangan, maka kamu perlu mendiskusikan dekorasi kamar dengan pasangan. Hal ini bertujuan agar kamu dan pasangan sama-sama nyaman saat beristirahat di dalam kamar.

  • Pilih tema kamar

Menentukan tema kamar juga menjadi salah satu hal penting sebelum melakukan dekorasi kamar pengantin sederhana. Ada yang suka tema kamar minimalis, colorful, monokrom, atau mendekorasi kamar sesuai hobi. Jika tema sudah ditentukan, kamu akan semakin mudah untuk memilih furniture dan perlengkapan kamar lainnya agar desain dan warnanya serasi.

  • Pencahayaan 

Kamu tim tidur dengan lampu yang dimatikan atau tetap dinyalakan? Bagaimana dengan pasangan? Jika berbeda, apakah hal ini bisa mempengaruhi kualitas tidur salah satunya? Lalu bagaimana solusinya?

Kamu perlu membahas soal penerangan dengan pasangan agar bisa mendapatkan tidur yang berkualitas. Jika salah satu tidak bisa tidur tanpa menyalakan lampu, maka kamu bisa menggunakan sleeping lamp yang bisa kamu atar tingkat pencahayaannya.

  • Aromaterapi 

Bikin suasana semakin hangat dan romantis dengan menggunakan reed diffuser. Kamu bisa memilih aroma yang kamu suka, mulai dari bunga, vanila, kopi, musk, dan aroma lainnya. Reed diffuser selain memiliki pilihan aroma yang menenangkan, juga bisa menjadi dekorasi ruangan yang minimalis dan menambah estetika kamar pengantin.

Ide Dekorasi Kamar Pengantin Sederhana

Setelah memenuhi kamar dengan furnitur yang dibutuhkan, sekarang kamu bisa mulai mendekorasi kamar pengantin. Berikut beberapa ide dekorasi kamar pengantin sederhana yang bisa kamu pilih untuk mendapatkan pengalaman malam pertama yang berkesan!

Warna serba putih

wm_article_img
Dekorasi: Andika Pelaminan

Dekorasi kamar pengantin sederhana ini paling banyak digunakan karena simpel dan mampu memberikan kesan mewah dan elegan. Ada banyak pilihan warna putih yang bisa kamu pilih. Untuk tampilan yang indah, kami menyarankan agar kamu memilih warna putih bersih.

Kamu juga bisa tambahkan ornamen lain agar hiasan kamar pengantin sederhana tidak terlihat terlalu polos. Kombinasikan dengan warna-warna mewah lainnya seperti merah maroon, emas, krem, atau beige.

Hias ranjang dengan bunga

wm_article_img
Dekorasi: cindaiflorist

Ciptakan suasana kamar romantis dengan taburan bunga di tempat tidur atau lantai. Jika kamu kurang suka taburan bunga karena tidak mau kerepotan saat membersihkannya, kamu bisa juga menghias headboard tempat tidur dengan bunga.

Kamu juga bisa menggunakan tanaman artifisial agar bisa bertahan lama dan tidak layu sebagaimana kamu menggunakan tanaman asli. Hiasan artifisial ini juga bisa kamu simpan dan gunakan kembali untuk acara besar lainnya.

Lilin aromaterapi

wm_article_img
Foto: fourseasons

Malam pertama membuat setiap pasangan gugup karena perasaan yang menggebu-gebu. Untuk itu, menambahkan lilin aromaterapi pada dekorasi kamar pengantin sederhana bisa membantu kamu untuk menenangkan diri. Pilih aroma yang memberikan efek relaksasi sehingga kamu dan pasangan tidak merasa gugup.

Pastikan juga kemasan dan desain lilin aroma terapi tebal dan aman sehingga tidak mudah terbalik atau tumpah, karena ditakutkan akan menjadi petaka. Jadi kamu juga harus memastikan agar lilin ini tidak diletakkan terlalu dekat dengan ranjang.

Lampu tumblr dan foto polaroid

wm_article_img
Foto: 3876roomdecor

Kamu juga bisa menggunakan lampu tumblr dan foto polaroid sebagai dekorasi kamar pengantin sederhana. Gantungkan foto-foto masa pacaran dengan pasangan agar semakin menarik dan meningkatkan kasih sayang. Pasti romantis sekali melihat perjalanan kamu dan pasangan dari awal berpacaran hingga menjadi pasangan suami istri.

Speaker 

wm_article_img
Foto: Pixabay

Hidupkan suasana kamar dengan suara musik dari speaker bluetooth yang bisa kamu gunakan untuk memainkan musik yang kamu dan pasangan sukai. Kamu juga bisa membuat playlist bersama pasangan agar semakin bisa menikmati malam pertama. Memainkan musik ini juga bisa menjadi salah satu cara untuk memecahkan kecanggungan diantara pasangan, loh!

Camilan 

wm_article_img
Foto: weheartit

Ini yang kadang dilupakan oleh pasangan pengantin baru, yaitu camilan! Setelah menjalani pernikahan dan resepsi, tidak sedikit pengantin yang tidak sempat makan-makanan berat selama prosesi.

Untuk itu, menyediakan makanan sebagai bagian dari dekorasi kamar pengantin sederhana itu penting. Kamu bisa memilih makanan yang meningkatkan energi dan gairah seperti coklat, es krim, atau sampanye agar malam pertama kamu semakin berkesan.

Itu dia beberapa furniture, tips, dan ide dekorasi kamar pengantin sederhana yang bisa kamu jadikan referensi di masa depan. Butuh bacaan seputar persiapan pernikahan lainnya? Kepoin artikel lainnya di WeddingMarket agar kamu gak ketinggalan informasi menarik seperti ini!

Diskon dan Penawaran Eksklusif Menantimu!
Kunjungi WeddingMarket Fair 26-27 Oktober 2024
di Balai Kartini (Exhibition & Covention Center)

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...