Pilih Kategori Artikel

8 Hal Penting yang Perlu Dilakukan Pengantin Seusai Resepsi Pernikahan
Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Setiap pasangan yang ingin menikah tentu mencurahkan perhatian penuh terhadap berbagai persiapan pernikahan yang direncanakannya. Sebab, resepsi pernikahan adalah hari yang berat sekaligus sangat istimewa bagi para pengantin, tak terkecuali pula untuk keluarga dan berbagai pihak yang membantu di belakang layar. 

Namun, jarang yang membahas apa-apa saja yang perlu dilakukan setelah resepsi selesai dilaksanakan? Apakah sudah sampai disitu saja? Tentu tidak. Seusai resepsi pernikahan masih ada berbagai hal yang harus dibereskan baik oleh pengantin atau keluarga yang membantunya.

Supaya tidak menimbulkan berbagai masalah di kemudian hari, maka semuanya perlu dituntaskan segera. Lantas, apa saja hal-hal penting yang perlu dilakukan setelah resepsi pernikahan digelar? Yuk, simak ulasannya!

1. Menyimpan Baju Pengantin dan Aksesoris dengan Baik

wm_article_img
Foto: pexels/matheus oliveira

Hal pertama yang perlu kamu lakukan seusai resepsi pernikahan adalah membersihkan busana pernikahan dan menyimpannya dengan baik. Mau itu baju pengantin yang disewa atau dibeli, jangan meletakkannya sembarangan setelah dipakai. Sebab, busana pengantin pada umumnya membutuhkan perlakuan khusus dalam perawatannya.

Apalagi baju pengantin adat dengan berbagai aksesorisnya, kamu harus menyimpannya dengan baik agar tidak tercecer kemana-mana, supaya busana pernikahan tersebut tetap utuh saat hendak dikembalikan. Apabila busana milik sendiri, simpanlah dengan baik agar kondisinya tetap dalam keadaan baik ketika ingin dipakai kembali di kemudian hari.  

2. Menyampaikan Terima Kasih Kepada Semua Pihak yang Telah Membantu

wm_article_img
Fotografi by Kevin Xue via unsplash

Sebagai pengantin yang telah banyak dibantu oleh berbagai pihak seperti keluarga, vendor, bridesmaid, groomsmen, wedding organizer maupun pihak lain yang terlibat dalam persiapan pernikahanmu, kamu tentu perlu mengucapkan terima kasih. Ucapan terima kasih memang sangat sederhana tetapi akan sangat berarti. Kamu bisa melakukannya secara personal atau melalui postingan media sosial.

Dengan demikian, pihak-pihak yang telah membantumu akan merasa dihargai. Dengan menjaga hubungan yang baik ini, jikalaupun di kemudian hari kamu membutuhkan bantuan lagi, maka para pihak tersebut tak akan enggan untuk membantumu. 

3. Mengelola Barang-barang Setelah Selesai Resepsi Pernikahan

wm_article_img
Foto: pexels/Cottonbro Studio

Setelah menyelenggarakan pesta pernikahan, tentunya akan ada banyak barang-barang yang tertinggal. Baik itu kado-kado pernikahan maupun sisa-sisa barang dekorasi. Untuk kado, tentunya harus disimpan atau digunakan.

Sementara itu, untuk barang-barang lain yang tertinggal seperti sisa-sisa dekorasi pernikahan, apabila masih bisa dipergunakan maka simpanlah sebagai hiasan dekoratif, tetapi jika tidak dibutuhkan, lebih baik segera dibersihkan. Jangan lupa juga untuk mengembalikan barang milik vendor yang mungkin tertinggal atau memang kamu sewa. 

4. Memberi Review Kepada Vendor

Setelah resepsi pernikahan selesai dilaksanakan, kamu dan pasangan juga perlu memberikan review untuk vendor-vendor pernikahan yang terlibat membantu kelancaran acaramu. Bagi para vendor, mendapatkan feedback dari kliennya akan sangat berarti untuk menambah daftar portofolio usahanya.

Tidak ada salahnya apabila kamu memberikan apresiasi kepada para vendor yang telah bersusah payah membantu kelancaran acaramu melalui sebuah postingan khusus yang menceritakan pengalamanmu menggunakan jasa mereka. Dengan demikian, hubungan baik akan tetap terjaga. Siapa tahu suatu saat nanti kamu akan membutuhkan jasa vendor-vendor tersebut lagi, bukan? Maka dari itu, tinggalkanlah kesan yang baik agar semua sama-sama senang.

5. Memeriksa Hasil Foto dan Video Pernikahan

wm_article_img
Foto: pexels/Cottonbro Studio

Tak semua hubungan dengan vendor berakhir saat resepsi pernikahan sudah digelar. Salah satunya yakni vendor fotografi pernikahan. Hasil foto pernikahan kamu masih harus mengalami proses editing atau dicetak dalam album kolase pernikahan. Mungkin juga proses pembuatan video pernikahannya masih membutuhkan beberapa hari agar dapat diselesaikan. Oleh sebab itu, kamu masih harus berkomunikasi dengan fotografer agar bisa segera mengetahui hasilnya. 

6. Menyelenggarakan Pembubaran Panitia Pernikahan

wm_article_img
Foto: pexels/Cottonbro Studio

Apabila pernikahan tidak digelar dengan bantuan wedding organizer, kamu akan membutuhkan bantuan keluarga atau teman, bukan? Nah, biasanya ada pembentukan panitia sebelum memulai persiapan pernikahan dengan bantuan kerabat dan orang terdekat.

Begitupun seusai resepsi pernikahan digelar, maka jangan lupa adakan juga pembubaran panitia dengan sebuah pesta kecil yang sederhana, seperti makan bersama. Hal ini selain menunjukkan ungkapan rasa bahagia dan terima kasih kamu dan pasangan atas bantuan para panitia pernikahanmu, juga sebagai wujud apresiasi kamu kepada para pihak yang telah membantu menyukseskan acara.

Tanpa mereka, mungkin kamu akan mengalami kesulitan untuk mempersiapkan pesta pernikahan. Oleh sebab itu, rasanya sangat wajar apabila kamu memberikan penghormatan dengan menggelar sebuah pesta pembubaran panitia, meskipun dengan acara yang sederhana. 

7. Mengurus Surat-surat Administrasi atau Pembayaran yang Belum Selesai

wm_article_img
Foto: pexels/Arif Syuhada

Hal penting yang juga perlu kamu lakukan setelah resepsi pernikahan digelar adalah mengurus berbagai administrasi yang belum selesai. Misalnya ada pembayaran vendor yang belum selesai, maka perlu segera dilunasi sesuai dengan kesepakatan yang telah dibuat.

Hal ini agar tidak ada masalah di kemudian hari. Selanjutnya, kamu juga perlu mengurus perubahan status untuk kartu identitas masing-masing, termasuk pula mendaftarkan Kartu Keluarga. Terutama jika kamu dan pasangan tinggal di rumah baru, maka alamat tersebut perlu segera didaftarkan. 

8. Membuat Rencana Kehidupan Baru Bersama Pasangan

Terakhir, apabila semua urusan sudah dibereskan, maka selanjutnya kamu dan pasangan bisa menjalani bulan madu atau honeymoon bersama. Kalau belum sempat honeymoon, habiskanlah waktu untuk istirahat sambil membuat rancangan masa depan bersama-sama.

Setelah resepsi pernikahan usai, mulailah perjalanan baru kehidupan berumah tangga. Persiapkanlah dirimu dan pasangan untuk menghadapi beragam ujian yang mungkin akan muncul di kemudian hari, sekaligus belajar lebih mengenal satu sama lain lebih dalam lagi.

wm_article_img
Fotografi: Imagenic

Nah, itulah beberapa hal yang perlu dilakukan setelah resepsi pernikahan digelar. Ternyata masih banyak PR yang harus diselesaikan, terutama yang tak bisa ditunda, seperti hal-hal yang berkaitan dengan orang lain, misalnya pelunasan pembayaran vendor atau mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu persiapan pernikahanmu.

Jangan lupa dicatat dan diaplikasikan, ya! Jangan lupa kunjungi WeddingMarket store untuk melengkapi segala kebutuhan pernikahanmu. Semoga bermanfaat!

Sedang mencari vendor pernikahan?,
Kunjungi WeddingMarket Fair 2024 dan
temukan ratusan vendor pernikahan terbaik

Article Terkait

Loading...

Article Terbaru

Loading...

Media Sosial

Temukan inspirasi dan vendor pernikahan terbaik di Sosial Media Kami

Loading...