Your Smart Wedding Platform

Tips Jitu Dapatkan Harga Jas Pernikahan yang Terjangkau

30 Nov -0001 | By Septina Muslimah Wedding Market | 3250
Foto: hockerty.com

Hari pernikahan memang menjadi momen yang penting, baik untuk mempelai pria maupun wanita. Karena disaat itu, kedua belah pihak sepakat untuk mengikat janji untuk saling hidup bersama. Menjadi momen spesial yang terjadi sekali seumur hidup, tentunya kamu harus menentukan pakaian yang tepat untuk dikenakan. Begitu pula dengan harga jas pernikahan untuk pria, jangan sampai berlebihan dan menyusahkan pasangan. 

Jas menjadi baju pengantin yang dikenakan oleh pihak pria guna membuat penampilannya semakin menawan dan serasi dengan mempelai wanita. Kesan yang ditampilkan oleh jas pengantin pria tidak hanya bersifat formal, namun juga elegan. 

Dengan mengetahui fakta tersebut, bisa diketahui bahwa pihak pria sebenarnya tidak kalah pusing perkara pakaian daripada pihak perempuan. Ini karena masing-masing harus tampil kompak dan serasi di hari pernikahan agar tidak terjadi salah kostum. 

Kalau kamu hendak melangsungkan pernikahan dalam waktu dekat, serta perlu menemukan jas dengan harga yang terjangkau, berikut merupakan tips yang bisa kamu lakukan. Dengan begitu, kamu bisa menabung untuk biaya hidup setelah pernikahan  karena memilih jas dengan harga yang cukup terjangkau. 

5 Tips Dapatkan Harga Jas Pernikahan Murah Namun Tetap Berkualitas

Foto: hockerty.com

Umumnya harga jas pernikahan tidak begitu mahal, satu setnya tidak lebih dari satu juta rupiah untuk jenis tertentu. Harganya tentu berbeda jika kamu memilih untuk membeli jas yang dibuat khusus untukmu, atau jas yang berasal dari brand ternama. Berikut ini adalah langkah yang bisa kamu gunakan agar mendapatkan harga jas pengantin yang terjangkau, namun tidak terlihat murahan. 

1. Pesan di Tukang Jahit

Jas keluaran brand ternama, walaupun mahal namun ia memang memiliki kualitas yang baik dan membuatmu terlihat gagah. Tapi kamu harus merogoh dompet cukup dalam untuk mendapatkan satu setnya. Jika kamu ingin mendapatkan harga yang lebih terjangkau, cobalah untuk memanfaatkan desainer atau tukang jahit. 

Caranya sederhana, kamu bisa membeli jas dengan harga yang terjangkau, kemudian membawanya ke tukang jahit untuk diperbaiki. Potongan jas yang mahal memang bagus, dan kamu bisa mengubah jas yang sudah kamu beli sebelumnya agar memiliki potongan yang mirip dengan jas tersebut. 

Agar lebih mudah menentukan harga jas pernikahan tersebut setelah dipermak, kamu bisa membawa potongan majalah atau foto ke tukang jahit bersamaan dengan jas tersebut. Ini tentu akan memudahkan penjahit guna membuatnya semirip mungkin dengan jas impianmu. 

2. Jangan Khawatir Kalau Ketat 

Kalau ingin tampil lebih stylish, usahakan kamu menggunakan potongan jas yang pas di tubuh dan tidak terlalu longgar. Lagipula jas yang pas di badan akan membuatmu terlihat lebih ramping dan gagah. 

Banyak desainer yang mengatakan bahwa jas tidak dibuat nyaman seperti piyama yang longgar. Karena itu, sedikit sempit pada jas merupakan hal yang wajar dan malah direkomendasikan. Bahkan jas dengan harga yang murah pun dapat terlihat keren jika dibuat sedikit sempit dengan potongan yang mahal. 

Setelan yang pas di badan juga akan membuat kamu terlihat lebih rapi, sehingga kamu bisa semakin percaya diri di hari bahagiamu. Uang ekstra yang akan kamu keluarkan akan mendapatkan style yang bagus akan memberikan hasil yang layak untukmu. 

3. Perhatikan Detail 

Foto: villasiena.cc

Harga jas pengantin mahal memang memberikan rasa penasaran kepada siapapun, misalnya mengenai apa yang membuat jas tersebut sebegitu mahalnya. Ini karena bahan yang digunakan oleh jas tersebut merupakan bahan yang berkualitas, bukan merupakan bahan sintetis. 

Jas yang murah biasanya menggunakan bahan polyster, yang membuatnya terlihat kurang berkelas. Bahan tersebut juga membuat jas terlihat mengkilap, yang membuatnya kurang indah ketika dipandang. Detail inilah yang sebaiknya kamu ubah ketika hendak membeli jas. 

Kamu boleh membeli jas dengan harga yang terjangkau, namun pastikan bahan yang digunakan merupakan bahan campuran wol dengan katun. Boleh juga menggunakan campuran katun dengan bahan sintetis yang lain, sehingga detail tersebut tidak terkesan membuat jas kamu terlihat murah. 

4. Back to Basic

Jas memang bukan barang yang bisa diinvestasikan, tapi kalau kamu membeli jas yang mahal, setidaknya kamu bisa menggunakannya kembali di lain kesempatan. Apalagi kalau kamu tipe praktis yang ingin menggunakan jas pernikahan tersebut untuk berbagai kesempatan, pastikan kamu memilih model klasik. 

Dibandingkan dengan harga jas pengantin modern, harga jas model klasik tidak begitu jauh terpautnya. Jika kamu membeli model klasik, kamu bisa menggunakannya kembali di lain kesempatan, misalnya untuk menghadiri pernikahan teman dan keluargamu. 

Untuk mendapatkan kesan jas yang mahal, kamu bisa memilih model jas pernikahan yang menggunakan warna yang netral, umumnya adalah abu-abu arang atau biru navy. Dua warna tersebut terlihat elegan dan tidak berlebihan. Kalau bisa, hindari menggunakan jas warna hitam, karena bisa membuatmu terlihat seperti pelayan di saat tertentu. 

5. Tanya Stylish

Foto: GQ Magazine

Kalau kamu punya teman yang cukup stylish, kamu bisa menanyakan pendapatnya sebelum membeli setelan jas untuk hari pernikahan. Apalagi jika kamu kurang mengerti bagaimana gaya berpakaian secara formal, meminta pendapat juga bisa memberikan tambahan insight dan pengetahuan buatmu. 

Jika tidak ada, kamu bisa bertanya kepada teman yang menyukai fashion, atau setidaknya terlihat memiliki selera berpakaian yang bagus. Mereka tentu tidak akan keberatan untuk membantu kamu memilih jas yang tepat dengan harga yang terjangkau. 

Itulah beberapa tips yang bisa kamu aplikasikan guna mendapatkan harga jas pengantin yang murah, terjangkau, namun juga berkualitas. Jangan ragu mengeluarkan dana sedikit lebih banyak untuk penampilanmu di hari pernikahan, dengan begitu kamu bisa mengingatnya sebagai momen yang tidak terlupakan. 

Setelah menemukan jas yang tepat, kamu bisa berdiskusi dengan pasangan mengenai konsep pernikahan yang hendak dilangsungkan. Pastikan pula bahwa kamu dan pasangan sudah sepakat untuk mengenakan setelah tersebut di hari pernikahan, sehingga masing-masing bisa mempersiapkan diri untuk berpenampilan sebaik mungkin. 

Akan berbeda jika kamu membuat setelan jas untuk pesta pernikahanmu, kamu sebaiknya sudah mempersiapkan desainnya mulai dari sekarang. Jangan lupa memilih kain yang tepat, sehingga ia bisa menunjang penampilan menjadi lebih menarik. Ada banyak kain yang bisa kamu gunakan, dan seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, sebaiknya gunakan kain yang terbuat dari bahan asli. 

Selain bahan, pertimbangkan warna yang hendak kamu gunakan. Sebagai mempelai pria, ada baiknya kamu menggunakan warna yang netral sehingga terlihat berwibawa. Namun warna tersebut juga tidak boleh terlalu berlainan dengan warna yang dimiliki oleh pasanganmu, sehingga menimbulkan kesan tidak serasi. 

Jika kesulitan dalam menentukan berbagai pilihan mengenai model busana pria yang hendak digunakan di pesta pernikahan, kamu bisa meminta bantuan kepada vendor persiapan pernikahan untuk mengurusnya. Demikianlah informasi singkat mengenai cara memilih harga jas pengantin yang terjangkau,namun tidak memberikan kesan yang murahan. Semoga dengan informasi tersebut, kamu mendapatkan pengetahuan mengenai jenis jas yang hendak digunakan. 


Artikel Terkait



Artikel Terbaru