Buat Kamu yang masa kecilnya ada diawal tahun 2000-an pasti kenal dengan mantan artis cantik ini, bukan? Yaps, Rachel Amanda Aurora atau yang lebih dikenal sebagai Rachel Amanda. Salah satu sinetron yang cukup populer yang dibintanginya saat itu berjudul “Candy”. Tak hanya sinetron, Rachel Amanda juga pernah beradu akting di film ‘’Heart’’ sebagai “Rachel” saat masih kecil. Hingga saat memasuki usia remaja, Ia tak lagi sering terlihat di layar kaca dan memilih fokus pada pendidikannya di Fakultas psikologi Universitas Indonesia, Manda memilih hanya sesekali ikut berperan dalam sebuah film.
Nah, kabar gembira datang dari aktris kelahiran tahun 1995 ini, Rachel Amanda telah memutuskan untuk menggenapkan separuh agamanya dengan pria yang dicintai selama ini, Narawastu Indrapradna, pada tanggal 12 November 2022 yang lalu. Diketahui Narawastu adalah seorang pengusaha muda lulusan ITB.
Lamaran di Tepi Sawah Hingga Berkebaya Mewah
Untuk urusan asmara, Rachel Amanda memang jarang sekali dan hampir tidak pernah terlihat dalam laman berita selebriti, bahkan di akun media sosialnya saja Manda tidak terlihat membagikan momen kebersamaan dengan sang kekasih. Namun, beberapa saat yang lalu, Rachel Amanda membagikan foto saat Nara melamar dirinya di tepi sawah. Pada keterangan di laman instagram miliknya Manda menjelaskan, lamaran romantis itu berlangsung di bulan Mei 2022, saat ia pergi berlibur ke daerah Bantul, Yogyakarta.
Momen dimana orang yang selama ini disayangi dan dicintai memberikan kejutan manis yang tak terlupakan seumur hidup, yakni ‘’lamaran pernikahan’’ pastinya menjadi kenangan berharga bagi setiap wanita. Demikian pula yang dialami oleh aktris cantik ini, dengan latar belakang sawah nan asri, saat sedang asyik menikmati pemandangan sembari mengayuh sepeda, tiba-tiba ia mendapat lamaran yang begitu manis, tentu itu rasanya pasti berbunga-bunga. Pada foto itu, tampak Nara menunjukkan cincin sebagai bentuk ketulusannya berniat untuk mempersunting Rachel Amanda.
Pada September 2022 lalu, akhirnya Nara beserta keluarga secara resmi datang ke rumah Rachel Amanda untuk melaksanakan prosesi lamaran resmi. Terlihat keanggunan dan senyum yang merekah lebar pada wajah kedua sejoli ini. Pada momen lamarannya itu Rachel Amanda tampak cantik nan anggun dengan kebaya modern rancangan Mutiara Meddyan pemilik Karaabride. Kebaya berwarna terracotta tersebut dihiasi dengan detail payet dan mutiara yang berkilauan hampir diseluruh bagian kebaya.
Diketahui untuk pemilihan warna kebaya tersebut, dipilih oleh Manda sendiri. Warna yang cerah tapi terkesan elegan. Dengan riasan makeup soft dengan palet warna senada, serta tatanan rambut menggunakan sanggul modern sleek, membingkai indah wajah ayunya.
Sementara itu, Narawastu tampak gagah dalam balutan kemeja putih yang senada dengan warna kain yang dikenakan oleh Rachel Amanda. Baju lamaran calon pengantin pria simple tersebut dipadukannya dengan bawahan berupa celana bahan berwarna hitam. Berikut potret-potret indah dari momen lamaran pernikahan Rachel Amanda dan Narawastu yang diabadikan oleh fotografer Hibiki Wedding.
Akad Nikah
Adat jawa dipilih sebagai konsep akad nikah oleh Rachel Amanda, hal ini dapat tercermin salah satunya dari busana pengantin yang ia kenakan. Sang desainer Mutiara Meddyan menjelaskan kebaya yang dikenakan Manda diberikan sentuhan warna putih tulang, hal ini didapatkan dari bahan yang warnanya sengaja di custom menjadi warna putih yang berbeda dari yang lainnya.
Lalu direkatkan dengan payet champagne dan putih gading agar kebaya akad Amanda terlihat lembut dan sakral serta dipadukan dengan tata rias pengantin Jawa tanpa paes, serta berbagai aksesoris pelengkapnya seperti cunduk menthul hingga roncean melati. Sang suami pun juga terlihat mengenakan beskap berwarna senada dengan detail payet pada tepian depan beskap, aksesori kalung emas hingga keris sebagai atribut khas pengantin jawa semakin menambah aura dan pesonanya.
Sementara pada pemilihan tatanan rambut serta make up, Rachel Amanda mempercayakan pada Woko S dan MUA Jasmine Elishava untuk mempercantik tampilannya saat akad. Polesan make up flawless dengan nuansa warna peach pada bibir dan pipinya memberi rona segar pada wajah pemeran karakter 'Fella' pada film layar lebar 'Mencuri Raden Saleh' ini.
Sebagai informasi tambahan, saat proses akad berlangsung Manda ‘’dihadiahi’’ mahar pernikahan oleh suaminya sejumlah 50 gr emas. Bukan jumlah yang sedikit, tapi untuk kalangan artis Manda terlihat sangat memudahkan dalam meminta mahar, dan ini juga dianjurkan dalam agama islam ya, Dears. Berikut beberapa potret dari momen akad pernikahan Rachel Amanda dan Narawastu yang berlangsung begitu sakral dan khidmat.
Resepsi bergaya glamor dan klasik
Rachel Amanda menggelar resepsi pada malam hari di Hotel Dharmawangsa Jakarta Selatan, dengan gaya glamor klasik, pasangan ini terlihat begitu menawan. Manda yang mengenakan gaun pengantin putih off the shoulders dengan potongan H-Line dipermanis dengan lipatan pada bagian pinggang dan ruffle di bahu. Ditambahkannya aksen ekor yang juga berguna sebagai selendang, tak luput sarung tangan pengantin dengan payet mutiara membungkus tangan Manda menjadikannya makin terlihat berkelas.
Sementara untuk gaya rambut dan make up juga dibuat senada dengan tema glamor. Rambut yang terurai dengan sedikit curls, dipermanis dengan anting dan gelang yang simple juga dengan penerapan riasan yang membuat rona wajah Manda tampak dewasa dan elegan, sangat berbeda dengan kesehariannya yang sering mengenakan make up simple.
Dilain sisi, tampak Narawastu sebagai pengantin pria mengenakan kemeja putih dengan setelan tuksedo hitam dan dasi kupu-kupu yang menampilkan aura kewibawaan, maka lengkaplah tampilan mewah dan berkelas sepasang suami istri ini pada malam itu. Berikut beberapa potret dari momen resepsi pernikahan Rachel Amanda dan Narawastu yang diabadikan apik oleh Hibiki Wedding.
Jadi, kalo dilihat kembali kisah asmaranya Rachel Amanda ini mungkin seperti kisah-kisah sinetron yang pernah dibintanginya ya dear, menikah dengan teman masa kecil tanpa perlu diekspos kisah asmara di sosial media dan berakhir dengan bahagia di singgasana pengantin pria dan wanita, oohhh so sweet!
Kamu yang sedang membaca artikel ini, juga mungkin sedang merajut kisah kasih bersama teman kecil seperti Rachel Amanda, semoga kelak juga berakhir bahagia ya!
Photo: Hibiki Wedding | MUA wedding: Jasmine Lishava | MUA lamaran: Chassey Julian | Hairdo: Chika Wantie Hairstylist | Kebaya Lamaran: KaaraBride | Wedding Dress: Studio Vian | Jewelry: The Palace Jeweler | Decor wedding: Aerindecora | Dekorasi lamaran: Cassia Decoration | Entertainment: Carasona Music | MC lamaran: Zerlinda Zuhdi | MC resepsi: Imam Wibowo | Photobooth: Cleibooth | WO: Martee Wedding Planner